TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 13:12

Konteks
13:12 Abram menetap di tanah Kanaan, s  tetapi Lot t  menetap di kota-kota Lembah u  Yordan dan berkemah di dekat Sodom 1 . v 

Kejadian 14:21

Konteks
14:21 Berkatalah raja Sodom i  itu kepada Abram: "Berikanlah kepadaku orang-orang itu, dan ambillah untukmu harta benda j  itu."

Kejadian 16:1

Konteks
Hagar dan Ismael
16:1 Adapun Sarai, l  isteri Abram itu, tidak beranak. m  Ia mempunyai seorang hamba perempuan, n  orang Mesir, Hagar o  namanya.

Kejadian 27:5

Konteks
27:5 Tetapi Ribka mendengarkannya, ketika Ishak berkata kepada Esau, anaknya. Setelah Esau pergi ke padang o  memburu seekor binatang untuk dibawanya kepada ayahnya,

Kejadian 35:10

Konteks
35:10 Firman Allah kepadanya: "Namamu Yakub; dari sekarang namamu bukan lagi Yakub, melainkan Israel, t  itulah yang akan menjadi namamu." Maka Allah menamai dia Israel.

Kejadian 37:18

Konteks
37:18 Dari jauh ia telah kelihatan kepada mereka. Tetapi sebelum ia dekat pada mereka, mereka telah bermufakat mencari daya upaya untuk membunuhnya. g 

Kejadian 42:23

Konteks
42:23 Tetapi mereka tidak tahu, i  bahwa Yusuf mengerti perkataan mereka, j  sebab mereka memakai seorang juru bahasa.

Kejadian 44:23

Konteks
44:23 Kemudian tuanku berkata kepada hamba-hambamu ini: Jika adikmu yang bungsu itu tidak datang ke mari bersama-sama dengan kamu, kamu tidak boleh melihat mukaku lagi. q 

Kejadian 45:3

Konteks
45:3 Dan Yusuf berkata kepada saudara-saudaranya: "Akulah Yusuf! Masih hidupkah bapa? q " Tetapi saudara-saudaranya tidak dapat menjawabnya, r  sebab mereka takut dan gemetar menghadapi dia. s 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:12]  1 Full Life : BERKEMAH DI DEKAT SODOM.

Nas : Kej 13:12

Kegagalan Lot yang terbesar ialah dia lebih mengasihi keuntungan pribadi daripada membenci kejahatan Sodom (ayat Kej 13:10-13).

  1. 1) Jikalau dia cukup mengasihi kebenaran

    (lihat cat. --> Ibr 1:9),

    [atau ref. Ibr 1:9]

    pastilah dia akan tetap memisahkan diri dari kehidupan jahat penduduk itu. Sebaliknya, dia bersikap toleran terhadap kejahatan dan memilih untuk tinggal di Sodom yang jahat (ayat Kej 13:13). Mungkin dia berpikir bahwa keuntungan-keuntungan materiel dan kultural, kesenangan-kesenangan yang menarik dari Sodom, melebihi bahaya-bahaya, dan bahwa dia cukup kuat secara rohani untuk tetap setia kepada Allah. Maka, dia membuka dirinya dan keluarganya kepada kejahatan dan kemesuman Sodom, dan kelak mendapat pelajaran yang pahit bahwa keluarganya tidak cukup kuat untuk melawan pengaruh jahat itu (lih. Kej 19:24-26,30-38).
  2. 2) Orang-tua harus berhati-hati untuk tidak menempatkan dirinya atau anak-anak mereka di "Sodom," supaya jangan mereka rusak secara rohani seperti keluarga Lot.



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA