TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 3:8

Konteks
3:8 Dilihatnya, bahwa oleh karena zinahnya Aku telah menceraikan Israel, y  perempuan murtad itu, dan memberikan kepadanya surat cerai; z  namun Yehuda, saudaranya perempuan yang tidak setia itu tidak takut, a  melainkan ia juga pun pergi bersundal.

Yeremia 15:1

Konteks
15:1 TUHAN berfirman kepadaku 1 : "Sekalipun Musa b  dan Samuel 2  c  berdiri di hadapan-Ku, hati-Ku tidak akan berbalik kepada bangsa ini. d  Usirlah mereka dari hadapan-Ku, e  biarlah mereka pergi!

Yeremia 23:39

Konteks
23:39 maka sesungguhnya, Aku akan menangkap kamu dan membuang g  kamu dari hadapan-Ku, kamu serta kota yang telah Kuberikan kepadamu dan kepada nenek moyangmu itu.

Yeremia 52:3

Konteks
52:3 Sebab oleh karena murka Tuhanlah hal itu terjadi terhadap Yerusalem dan Yehuda, n  yakni bahwa Ia sampai membuang mereka dari hadapan-Nya. o  Zedekia memberontak p  terhadap raja Babel.

Yeremia 52:2

Konteks
52:2 Ia melakukan apa yang jahat di mata TUHAN tepat seperti yang telah dilakukan Yoyakim. m 

Kisah Para Rasul 17:18-20

Konteks
17:18 Dan juga beberapa ahli pikir dari golongan Epikuros dan Stoa bersoal jawab dengan dia dan ada yang berkata: "Apakah yang hendak dikatakan si peleter ini?" Tetapi yang lain berkata: "Rupa-rupanya ia adalah pemberita ajaran dewa-dewa asing." Sebab ia memberitakan Injil e  tentang Yesus dan tentang kebangkitan-Nya. f  17:19 Lalu mereka membawanya menghadap sidang Areopagus g  dan mengatakan: "Bolehkah kami tahu ajaran baru h  mana yang kauajarkan ini? 17:20 Sebab engkau memperdengarkan kepada kami perkara-perkara yang aneh. Karena itu kami ingin tahu, apakah artinya semua itu."

Kisah Para Rasul 17:23

Konteks
17:23 Sebab ketika aku berjalan-jalan di kotamu dan melihat-lihat barang-barang pujaanmu, aku menjumpai juga sebuah mezbah dengan tulisan: Kepada Allah yang tidak dikenal. Apa yang kamu sembah tanpa mengenalnya, l  itulah yang kuberitakan kepada kamu.

Kisah Para Rasul 24:20

Konteks
24:20 Namun biarlah orang-orang yang hadir di sini sekarang menyatakan kejahatan apakah yang mereka dapati, ketika aku dihadapkan di Mahkamah Agama.

Hosea 1:4

Konteks
1:4 Kemudian berfirmanlah TUHAN kepada Hosea: "Berilah nama Yizreel l  kepada anak itu, sebab sedikit waktu lagi maka Aku akan menghukum keluarga Yehu 3  karena hutang darah Yizreel dan Aku akan mengakhiri pemerintahan kaum Israel 4 .

Hosea 9:9

Konteks
9:9 Busuk c  sangat perbuatan mereka seperti pada hari-hari Gibea; d  Ia akan mengingat e  kesalahan mereka dan akan menghukum dosa f  mereka.

Hosea 9:16-17

Konteks
9:16 Efraim y  telah dipukul, akarnya telah menjadi kering, mereka tidak akan menghasilkan buah. z  Bahkan sekalipun mereka melahirkan anak, Aku akan mematikan a  buah kandungannya yang berharga. 9:17 Allahku akan membuang b  mereka, sebab mereka tidak mendengarkan c  Dia, maka mereka akan mengembara 5  di antara bangsa-bangsa. d 

Hosea 13:16

Konteks
13:16 (14-1) Samaria c  harus mendapat hukuman, d  sebab ia memberontak e  terhadap Allahnya. Mereka akan tewas oleh pedang, f  bayi-bayinya akan diremukkan, g  dan perempuan-perempuannya h  yang mengandung akan dibelah perutnya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:1]  1 Full Life : TUHAN BERFIRMAN KEPADAKU.

Nas : Yer 15:1-9

Allah menjawab syafaat Yeremia dalam Yer 14:19-22. Karena umat itu telah menolak Allah dan terus mundur dari-Nya, maka kebinasaan Yerusalem dan pembuangan ke Babel tidak terelakkan lagi. Allah mengatakan bahwa Dia bahkan akan mengabaikan syafaat Musa dan Samuel jikalau mereka menghampiri-Nya atas nama bangsa itu (lih. catatan berikutnya).

[15:1]  2 Full Life : MUSA DAN SAMUEL.

Nas : Yer 15:1

Musa dan Samuel menjadi dua juru syafaat besar yang di masa lalu telah memohon kepada Allah demi bani Israel (bd. Kel 32:11-14,30-32; Bil 14:13-20; Ul 9:13-29; 1Sam 7:8-9; 12:19-25).

[1:4]  3 Full Life : SEDIKIT WAKTU LAGI ... MENGHUKUM KELUARGA YEHU.

Nas : Hos 1:4

Ayat ini sangat mungkin mengacu kembali pada pembantaian ke-70 putra Ahab oleh Yehu (2Raj 10:1-8). Sekalipun Yehu dipuji karena melaksanakan hukuman Allah yang adil atas keluarga Ahab, Yehu terlalu kejam (2Raj 10:30-31).

[1:4]  4 Full Life : MENGAKHIRI PEMERINTAHAN KAUM ISRAEL.

Nas : Hos 1:4

Allah akan segera menjatuhkan hukuman dan kebinasaan atas kerajaan utara, Israel. Kemungkinan besar Hosea hidup sampai dapat menyaksikan penggenapan nubuatnya ini pada tahun 722 SM, ketika Asyur merebut Samaria, menawan sekitar 10 persen penduduknya dan menjadikan sisanya bagian dari propinsi kerajaan Asyur.

[9:17]  5 Full Life : MEREKA AKAN MENGEMBARA.

Nas : Hos 9:17

Sebagai penggenapan Ul 28:65-66, Israel akan menjadi bangsa yang terserak bagaikan gelandangan tunawisma karena mereka tidak mendengarkan peringatan-peringatan Firman Allah melalui para nabi.



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA