TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:8

Konteks
2:8 Para imam tidak lagi bertanya: Di manakah TUHAN 1 ? Orang-orang yang melaksanakan hukum 2  tidak mengenal Aku d  lagi, dan para gembala e  mendurhaka terhadap Aku. Para nabi bernubuat demi Baal 3 , f  mereka mengikuti apa yang tidak berguna. g 

Ulangan 33:29

Konteks
33:29 Berbahagialah engkau, hai Israel; a  siapakah yang sama dengan engkau? b  Suatu bangsa yang diselamatkan oleh TUHAN, c  perisai pertolongan d  dan pedang kejayaanmu. Sebab itu musuhmu akan tunduk menjilat kepadamu, dan engkau akan berjejak di bukit-bukit e  mereka."

Mazmur 3:3

Konteks
3:3 (3-4) Tetapi Engkau, TUHAN, adalah perisai c  yang melindungi aku, Engkaulah kemuliaanku 4  dan yang mengangkat kepalaku. d 

Mazmur 106:20

Konteks
106:20 mereka menukar Kemuliaan j  mereka dengan bangunan sapi jantan yang makan rumput.

Roma 1:23

Konteks
1:23 Mereka menggantikan kemuliaan Allah yang tidak fana dengan gambaran u  yang mirip dengan manusia yang fana, burung-burung, binatang-binatang yang berkaki empat atau binatang-binatang yang menjalar.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:8]  1 Full Life : DI MANAKAH TUHAN?

Nas : Yer 2:8

Para imam sudah demikian tidak peka terhadap kehadiran dan kuasa Allah sehingga mereka tidak sadar bahwa Ia sudah meninggalkan mereka; mereka tidak pernah bertanya mengapa kehadiran dan berkat Tuhan tidak ada lagi di Israel. Para pemimpin rohani masa kini harus sangat prihatin ketika kehadiran Allah dan manifestasi Roh Kudus tidak tampak lagi di jemaatnya. Seorang hamba Allah yang sejati akan bertanya, "Di manakah Tuhan?"

[2:8]  2 Full Life : ORANG-ORANG YANG MELAKSANAKAN HUKUM.

Nas : Yer 2:8

Betapa menyedihkan bahwa seorang dapat menyelidiki atau mengajarkan Firman Allah namun tidak mengenal Tuhan sebagai Juruselamat pribadi dan sahabat yang akrab

(lihat art. PENDALAMAN ALKITAB BAGI ORANG KRISTEN).

[2:8]  3 Full Life : PARA NABI BERNUBUAT DEMI BAAL.

Nas : Yer 2:8

Para nabi diharapkan untuk mengarahkan umat itu kembali kepada firman Allah dan meminta mereka bertobat

(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA);

mereka seharusnya memberitakan firman Allah saja. Namun banyak nabi di Yehuda begitu murtad sehingga mereka bernubuat dengan kuasa setan dari berhala

(lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

Apabila para pendeta dan pemimpin memberitakan aneka gagasan humanistik yang terdapat dalam banyak psikologi, filsafat, dan teologi liberal kontemporer dan bukan Firman Allah, kesalahan mereka akan sebesar kesalahan para nabi palsu pada zaman Yeremia.

[3:3]  4 Full Life : ENGKAU ... PERISAI ... ENGKAULAH KEMULIAANKU.

Nas : Mazm 3:4

Orang percaya yang hidup sesuai dengan kehendak Allah, tetapi sedang menghadapi kesusahan dan pertentangan (ayat Mazm 3:2-3; lih. 2Sam 15:12-30) dapat berseru kepada Allah dengan keyakinan bahwa Dia akan bertindak demi kepentingan mereka sesuai dengan maksud ilahi-Nya.

  1. 1) "Perisai" mengacu kepada perlindungan Allah (lih. Kej 15:1, di mana Allah adalah perisai Abraham; Ul 33:29, di mana Allah adalah perisai Israel).
  2. 2) Allah memberikan "kemuliaan" kepada orang percaya karena kehadiran, persekutuan, dan pertolongan-Nya menjadi yang terbaik bagi kita. Menyerahkan diri kepada Allah selaku pemelihara yang memberikan kemuliaan mengakibatkan pengalaman kasih karunia dan kehadiran-Nya yang memunginkan kita mengatasi kesulitan-kesulitan hidup ini.



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA