TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 51:5

Konteks
51:5 Dalam sekejap mata keselamatan c  yang dari pada-Ku akan dekat, d  kelepasan yang Kuberikan akan tiba, dan dengan tangan e  kekuasaan-Ku Aku akan memerintah bangsa-bangsa; kepada-Kulah pulau-pulau f  menanti-nanti, perbuatan tangan-Ku mereka harapkan. g 

Yesaya 60:5

Konteks
60:5 Pada waktu itu engkau akan heran melihat dan berseri-seri, v  engkau akan tercengang dan akan berbesar w  hati, sebab kelimpahan x  dari seberang laut akan beralih kepadamu, dan kekayaan bangsa-bangsa akan datang kepadamu.

Yesaya 66:19

Konteks
66:19 Aku akan menaruh tanda t  di tengah-tengah mereka dan akan mengutus dari antara mereka orang-orang yang terluput u  kepada bangsa-bangsa, yakni Tarsis, v  Pul dan Lud, w  ke Mesekh dan Rosh, ke Tubal x  dan Yawan, y  ke pulau-pulau z  yang jauh yang belum pernah mendengar kabar tentang Aku dan yang belum pernah melihat kemuliaan-Ku, a  supaya mereka memberitakan kemuliaan-Ku di antara bangsa-bangsa.

Zefanya 2:11

Konteks
2:11 TUHAN akan mendahsyatkan a  mereka, sebab Ia akan melenyapkan para allah b  di bumi, c  dan kepada-Nya d  akan sujud menyembah setiap bangsa daerah pesisir, masing-masing dari tempatnya.

Zakharia 9:10

Konteks
9:10 Ia akan melenyapkan kereta-kereta dari Efraim dan kuda-kuda dari Yerusalem; busur perang akan dilenyapkan, u  dan ia akan memberitakan damai v  kepada bangsa-bangsa. Wilayah kekuasaannya akan terbentang 1  dari laut sampai ke laut dan dari sungai Efrat sampai ke ujung-ujung bumi. w 

Efesus 2:17-18

Konteks
2:17 Ia datang dan memberitakan damai sejahtera r  kepada kamu yang "jauh" dan damai sejahtera kepada mereka yang "dekat s ", 2:18 karena oleh Dia kita kedua pihak dalam satu Roh t  beroleh jalan masuk u  kepada Bapa 2 . v 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:10]  1 Full Life : MEMBERITAKAN DAMAI ... KEKUASAAN-NYA AKAN TERBENTANG.

Nas : Za 9:10

Tanpa mengacu kepada kurun waktu di antara kebangkitan Kristus dan kedatangan-Nya kembali, Zakharia langsung melompat ke kedatangan-Nya kembali pada akhir zaman. Setelah kemenangan Kristus atas antikristus dan pasukan-pasukannya, tidak akan diperlukan lagi kereta perang, kuda perang atau senjata apa pun; pemerintahan-Nya akan meluas ke seluruh bumi.

[2:18]  2 Full Life : JALAN MASUK KEPADA BAPA.

Nas : Ef 2:18

Jalan masuk kepada Allah Bapa adalah melalui Yesus Kristus oleh Roh Kudus. "Jalan masuk" artinya bahwa kita yang beriman kepada Kristus memiliki kebebasan dan hak untuk menghampiri Bapa sorgawi kita dengan keyakinan bahwa kita akan diterima, dikasihi dan disambut.

  1. 1) Jalan masuk ini diperoleh melalui Kristus -- darah-Nya yang tercurah di salib (ayat Ef 2:13; Rom 5:1-2) dan doa syafaat-Nya di sorga bagi semua orang yang datang kepada-Nya (Ibr 7:25; bd. Ibr 4:14-16).
  2. 2) Jalan masuk kepada Allah memerlukan bantuan Roh Kudus. Kuasa Roh yang tinggal di dalam kita memungkinkan kita berdoa dan berseru kepada Allah sesuai dengan maksud dan kehendak-Nya (Yoh 14:16-17; 16:13-14; Rom 8:15-16,26-27).



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA