Hosea 8:12
Konteks8:12 Sekalipun Kutuliskan baginya banyak pengajaran-Ku, itu akan dianggap mereka sebagai sesuatu yang asing 1 . t
Hosea 4:6
Konteks4:6 Umat-Ku binasa karena tidak mengenal l Allah; karena engkaulah yang menolak pengenalan itu 2 maka Aku menolak engkau menjadi imam-Ku; dan karena engkau melupakan pengajaran m Allahmu, maka Aku juga akan melupakan anak-anakmu.
Hosea 8:1
Konteks[8:12] 1 Full Life : PENGAJARAN-KU ... SESUATU YANG ASING.
Nas : Hos 8:12
Jauh sebelum zaman Hosea, Allah telah memberikan perintah-perintah dan hukum-hukum-Nya kepada Israel. Tetapi umat itu memperlakukan Firman Allah sebagai hal yang asing atau aneh. Banyak orang di dalam gereja dewasa ini jarang membaca Alkitab atau menghargai hukum-hukum Allah; perintah-perintah Firman-Nya tidak cocok bagi mereka karena mereka ingin terus hidup dalam dosa.
[4:6] 2 Full Life : ENGKAULAH YANG MENOLAK PENGENALAN ITU.
Nas : Hos 4:6
Ketiadaan pengenalan pribadi akan Allah sedang menghancurkan umat itu, tetapi bukan karena pengenalan itu tidak tersedia. Umat itu dengan sengaja menolak kebenaran yang diberikan Allah kepada mereka melalui para nabi dan Firman-Nya yang tertulis. Bahkan dewasa ini di dalam gereja ada orang sedang dihancurkan oleh cara-cara dosa dunia karena mereka tidak mengetahui Allah dan Firman-Nya yang terilham.