TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 2:20

Konteks
2:20 (2-19) Aku akan menjadikan engkau isteri-Ku dalam kesetiaan 1 , sehingga engkau akan mengenal b  TUHAN. c 

Hosea 2:19

Konteks
2:19 (2-18) Aku akan menjadikan y  engkau isteri-Ku untuk selama-lamanya dan Aku akan menjadikan engkau isteri-Ku dalam keadilan dan kebenaran, z  dalam kasih setia dan kasih sayang. a 

Hosea 5:11

Konteks
5:11 Efraim tertindas, diremukkan oleh hukuman, sebab ia berkeras untuk berjalan mengikuti kesia-siaan. v 

Hosea 14:9

Konteks
Penutup
14:9 (14-10) Siapa yang bijaksana 2 , j  biarlah ia memahami semuanya ini; siapa yang paham, biarlah ia mengetahuinya; k  sebab jalan-jalan TUHAN adalah lurus, l  dan orang benar menempuhnya, m  tetapi pemberontak tergelincir di situ.

Hosea 10:12

Konteks
10:12 Menaburlah j  bagimu sesuai dengan keadilan, k  menuailah menurut kasih setia! Bukalah bagimu tanah baru 3 , l  sebab sudah waktunya untuk mencari m  TUHAN, sampai Ia datang dan menghujani kamu dengan keadilan. n 

Hosea 6:11

Konteks
6:11 Juga bagimu, hai Yehuda, telah ditentukan penuaian: j  Apabila Aku memulihkan keadaan k  umat-Ku,

Hosea 12:6-7

Konteks
12:6 (12-7) "Engkau ini harus berbalik u  kepada Allahmu 4 , peliharalah kasih setia dan hukum, v  dan nantikanlah Allahmu senantiasa. w " 12:7 (12-8) Sama seperti Kanaan 5 , dengan neraca x  palsu di tangannya, dan suka memeras,

Hosea 4:12

Konteks
4:12 Umat-Ku bertanya kepada pohonnya, y  dan tongkatnya z  akan memberitahu kepadanya, sebab roh perzinahan a  menyesatkan b  mereka, dan mereka berzinah meninggalkan c  Allah mereka.

Hosea 5:3

Konteks
5:3 Aku ini mengenal Efraim, dan Israel tidaklah tersembunyi y  bagi-Ku, sebab engkau telah berzinah, hai Efraim; dan Israel telah menajiskan diri. z 

Hosea 6:4

Konteks
6:4 Apakah yang akan Kulakukan kepadamu, hai Efraim? u  Apakah yang akan Kulakukan kepadamu, hai Yehuda? Kasih setiamu seperti kabut pagi 6 , dan seperti embun yang hilang v  pagi-pagi benar.

Hosea 7:13

Konteks
7:13 Celakalah i  mereka, sebab mereka melarikan diri j  dari pada-Ku 7 ! Binasalah mereka, sebab mereka memberontak terhadap Aku! Aku ini mau menebus mereka, tetapi mereka berdusta k  terhadap Aku. l 

Hosea 12:14

Konteks
12:14 (12-15) Efraim telah menimbulkan sakit hati-Nya secara pahit, maka Tuhannya akan membiarkan hutang darahnya l  menimpa dia, dan akan membalas celanya m  kepadanya.

Hosea 13:3

Konteks
13:3 Sebab itu mereka akan seperti kabut pagi atau seperti embun yang hilang v  pagi-pagi benar, seperti debu jerami w  yang diterbangkan badai dari tempat pengirikan x  atau seperti asap y  dari tingkap.

Hosea 4:14

Konteks
4:14 Aku tidak akan menghukum anak-anak perempuanmu sekalipun mereka berzinah, atau menantu-menantumu perempuan, sekalipun mereka bersundal; sebab mereka sendiri mengasingkan diri bersama-sama dengan perempuan-perempuan sundal h  dan mempersembahkan korban bersama-sama dengan sundal-sundal bakti, i  dan umat yang tidak berpengertian j  akan runtuh. k 

Hosea 9:10

Konteks
Akibat ketidaktaatan Israel
9:10 Seperti buah-buah anggur di padang gurun Aku mendapati Israel dahulu; seperti buah sulung sebagai hasil pertama g  pohon ara h  Aku melihat nenek moyangmu. Tetapi mereka itu telah pergi kepada Baal-Peor i  dan telah membaktikan diri kepada dewa j  keaiban, sehingga mereka menjadi kejijikan sama seperti apa yang mereka cintai itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:20]  1 Full Life : AKU AKAN MENJADIKAN ENGKAU ISTERI-KU DALAM KESETIAAN

Nas : Hos 2:19

(versi Inggris NIV -- tunangan-Ku dalam kesetiaan). Pada zaman Alkitab, pertunangan menjadi ikatan perjanjian yang sama kuatnya dengan ikatan pernikahan itu sendiri. Di sini Allah berjanji untuk memulihkan Israel dalam hubungan perjanjian oleh kasih-Nya yang menebus dan menjadikan mereka mengenal Dia secara nyata dan pribadi. Sebagai balasan, Allah mengharapkan kebenaran, keadilan, kasih setia, kebaikan dan kesetiaan dari umat-Nya. Demikian pula, Allah menginginkan agar kita menunjukkan kesetiaan kepada Dia serta kasih dan belas kasihan yang sungguh-sungguh kepada sesama kita.

[14:9]  2 Full Life : SIAPA YANG BIJAKSANA?

Nas : Hos 14:10

Hikmat sejati mencakup pengenalan akan Allah dan jalan-jalan-Nya ini; terungkap dalam gaya hidup yang sesuai dengan standar-standar kebenaran-Nya (Ul 4:3-9; Mazm 111:10; Ams 1:7; 8:10,32-36). Hikmat dalam Alkitab tidak pernah sekadar memiliki kecerdasan intelektual saja; hikmat selalu praktis dan mencakup hubungan yang benar dengan Tuhan

(lihat cat. --> Ams 1:2).

[atau ref. Ams 1:2]

[10:12]  3 Full Life : BUKALAH BAGIMU TANAH BARU.

Nas : Hos 10:12

Tanah baru ialah tanah yang demikian diabaikan dan mengeras sehingga tidak dapat menerima benih. Secara rohani hati umat itu sudah demikian keadaannya (ayat Hos 10:13). Mereka perlu membuka hati dan pikiran mereka melalui kesedihan akan dosa dan suatu pertobatan yang akan membuka mereka bagi firman dan kehendak Allah; mereka harus mulai menabur benih-benih kebenaran dengan sungguh-sungguh mencari Allah hingga mereka kembali mengalami kasih dan kemurahan-Nya yang setia.

[12:6]  4 Full Life : BERBALIK KEPADA ALLAHMU.

Nas : Hos 12:7

Sekalipun umat Allah tidak setia, Ia tetap mengingatkan mereka bahwa mereka harus berbalik kepada-Nya, memelihara kasih setia dan keadilan, dan tetap menantikan Dia. Kembali kepada Tuhan dan bertobat dari dosa bukanlah sekadar menyesali dosa-dosa. Kita harus sungguh-sungguh ikut Tuhan dalam kasih dan kebenaran sesuai dengan Alkitab dan terus-menerus mencari wajah-Nya di dalam doa.

[12:7]  5 Full Life : SEPERTI KANAAN

Nas : Hos 12:8

(versi Inggris NIV -- seperti pedagang). Hosea menyatakan secara tidak langsung bahwa orang Israel menggunakan cara-cara dagang Kanaan yang bertentangan dengan kejujuran yang dituntut Allah. Pada saat bersamaan, para pedagang beranggapan bahwa mereka tidak akan dimintai pertanggungjawaban atas ketidakjujuran mereka. Umat Allah harus selalu diberi tahu bahwa Dia akan menghukum mereka jikalau mereka melakukan perbuatan dosa dan mengikuti cara-cara duniawi.

[6:4]  6 Full Life : KASIH SETIAMU SEPERTI KABUT PAGI.

Nas : Hos 6:4

"Kasih setia" (Ibr. _hesed_) mengacu kepada kasih perjanjian yang kudus, kokoh, dan setia. Israel mengaku sangat mengasihi Allah; tetapi seperti kabut pagi dan embun menguap dalam panas matahari, demikian pula kasih mereka, karena kasih itu dangkal dan mementingkan diri. Kita harus senantiasa menguji kasih kita kepada Allah dengan kesetiaan kita kepada Yesus Kristus dan komitmen kita pada hukum-Nya yang benar dan rencana-Nya di bumi.

[7:13]  7 Full Life : MEREKA MELARIKAN DIRI DARI PADA-KU.

Nas : Hos 7:13-16

Israel memberontak terhadap Allah dengan menolak untuk berbalik kepada-Nya sebagai Oknum yang dapat menolong mereka; mereka merasa bahwa Mesir dan Asyur memberikan keamanan lebih baik daripada Tuhan Allah mereka (ayat Hos 7:11). Orang dewasa ini melakukan dosa yang sama ketika mencari kepuasan pribadi dalam harta milik, kegiatan atau kesenangan berdosa daripada dalam kehendak dan firman Allah.



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA