TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 1:2

Konteks
Keluarga Hosea sebagai gambaran Israel yang tidak setia
1:2 Ketika TUHAN mulai berbicara dengan perantaraan Hosea, berfirmanlah Ia kepada Hosea: "Pergilah, kawinilah seorang perempuan sundal 1  i  dan peranakkanlah anak-anak sundal, karena negeri ini bersundal j  hebat dengan membelakangi TUHAN."

Hosea 4:13

Konteks
4:13 Mereka mempersembahkan korban di puncak gunung-gunung dan membakar korban di atas bukit-bukit, di bawah pohon besar d  dan pohon hawar dan pohon rimbun, sebab naungannya baik. e  Itulah sebabnya anak-anakmu perempuan berzinah f  dan menantu-menantumu perempuan bersundal. g 

Hosea 7:16

Konteks
7:16 Mereka berbalik kepada Baal, r  mereka adalah seperti busur s  tipu; pemuka-pemuka mereka akan tewas oleh pedang karena ucapan mereka yang kasar. t  Inilah yang akan menjadi olok-olok u  kepada mereka di tanah Mesir. v 

Hosea 8:7

Konteks
8:7 Sebab mereka menabur angin, maka mereka akan menuai puting beliung 2 ; i  gandum yang belum menguning tidak ada pada mereka; tumbuh-tumbuhan itu tidak menghasilkan tepung; j  dan jika memberi hasil, maka orang-orang lain menelannya. k 

Hosea 9:15

Konteks
9:15 Segala kejahatan mereka terjadi di Gilgal, u  sungguh, di sana Aku mulai membenci mereka. Oleh karena jahatnya perbuatan-perbuatan v  mereka Aku akan menghalau mereka dari rumah-Ku. Aku tidak akan mengasihi mereka w  lagi 3 , semua pemuka mereka adalah pemberontak. x 

Hosea 13:2

Konteks
13:2 Sekarangpun mereka terus berdosa 4 , dan membuat q  baginya patung tuangan dari perak r  dan berhala-berhala sesuai dengan kecakapan mereka; semuanya itu buatan tukang-tukang. s  Persembahkanlah korban kepadanya!, kata mereka. Baiklah manusia mencium t  anak-anak lembu! u 

Hosea 13:15

Konteks
13:15 Sekalipun ia tumbuh subur y  di antara rumput-rumput, maka angin timur, z  angin TUHAN, akan datang, bertiup dari padang gurun, mengeringkan a  sumber-sumbernya dan merusakkan mata-mata airnya; dirampasnya b  harta benda, segala barang yang indah-indah.

Hosea 14:7

Konteks
14:7 (14-8) Mereka akan kembali dan diam dalam naungan-Ku d  dan tumbuh seperti gandum; mereka akan berkembang e  seperti pohon anggur, yang termasyhur seperti anggur f  Libanon. g 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:2]  1 Full Life : PEREMPUAN SUNDAL.

Nas : Hos 1:2

Hubungan Allah dengan Israel sering kali disamakan dengan ikatan pernikahan (mis. Yes 54:5; Yer 3:14; bd. Ef 5:22-32). Tindakan Israel "membelakangi Tuhan" untuk menyembah dewa-dewa dianggap oleh Allah sebagai ketidaksetiaan atau perzinaan rohani. Pernikahan Hosea akan menjadi pelajaran peraga bagi kerajaan utara yang tidak setia. Gomer mungkin sekali bukan seorang pelacur ketika menikah, tetapi kemudian ia akan melakukan perzinaan dan kebejatan jasmaniah, mungkin sebagai pelacur di kuil Baal. Meninggalkan Tuhan bukan hanya membawa dia kepada penyembahan palsu tetapi juga kepada norma kesusilaan yang makin rendah. Pola kehidupan tunasusila yang sama dapat dilihat dewasa ini manakala umat Allah berbalik dari pengabdian sejati kepada-Nya

(lihat cat. --> Ams 5:3).

[atau ref. Ams 5:3]

[8:7]  2 Full Life : MENABUR ANGIN ... MENUAI PUTING BELIUNG.

Nas : Hos 8:7

Israel telah menabur angin dosa dan penyembahan berhala; sekarang mereka akan mengalami puting beliung serbuan Asyur. Kita harus ingat bahwa tindakan dan sikap berdosa menabur benih-benih yang akan menghasilkan buah-buah kejahatan di dalam hidup kita (lih. Ayub 4:8; Gal 6:7; bd. Mazm 126:5-6; Ams 11:18; 2Kor 9:6).

[9:15]  3 Full Life : AKU TIDAK AKAN MENGASIHI MEREKA LAGI.

Nas : Hos 9:15

Kasih Allah bukan tidak bersyarat bagi mereka yang berkali-kali menolak kasih karunia dan Firman-Nya. Ajaran bahwa Allah akan senantiasa mengasihi kita, tidak peduli kejahatan apa pun yang kita lakukan, bertolak belakang dengan pernyataan Alkitab.

[13:2]  4 Full Life : MEREKA TERUS BERDOSA.

Nas : Hos 13:2

Orang Israel menderita kematian rohani ketika mereka berpaling kepada penyembahan Baal; karena itu mereka makin terlibat di dalam dosa dan penyembahan berhala. Mencium patung anak lembu itu menggambarkan penyembahan palsu kepada Tuhan yang telah mereka campurkan dengan penyembahan berhala. Gambaran tentang embun, debu jerami dan asap (ayat Hos 13:3) menekankan bahwa hukuman Allah akan segera tiba dan umat itu akan musnah. Mereka yang memutarbalikkan ibadah kepada Tuhan dengan bersumpah setia pada cara-cara dunia menjadikan ibadah mereka tidak berguna, dan mereka tidak dapat mengharapkan Allah membantu mereka.



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA