TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hakim-hakim 1:4

Konteks
1:4 Maka majulah suku Yehuda, lalu TUHAN menyerahkan orang Kanaan dan orang Feris g  ke dalam tangan mereka, dan mereka memukul kalah orang-orang itu dekat Bezek, h  sepuluh ribu orang banyaknya.

Hakim-hakim 1:24

Konteks
1:24 Ketika pengintai-pengintai itu melihat seorang keluar dari kota itu, maka berkatalah mereka kepadanya: "Tolong tunjukkan bagaimana kami dapat memasuki kota ini, maka kami akan memperlakukan engkau sebagai sahabat. l "

Hakim-hakim 2:6

Konteks
Orang Israel menyembah berhala pada zaman hakim-hakim
2:6 Setelah Yosua melepas bangsa itu pergi, maka pergilah orang Israel itu, masing-masing ke milik pusakanya, untuk memiliki negeri itu.

Hakim-hakim 2:21

Konteks
2:21 maka Akupun tidak mau menghalau n  lagi dari depan mereka satupun dari bangsa-bangsa yang ditinggalkan Yosua pada waktu matinya,

Hakim-hakim 3:15

Konteks
3:15 Lalu orang Israel berseru kepada TUHAN, maka TUHAN membangkitkan bagi mereka seorang penyelamat x  yakni Ehud, y  anak Gera, orang Benyamin, seorang yang kidal. z  Dengan perantaraannya orang Israel biasa mengirimkan upeti a  kepada Eglon, raja Moab.

Hakim-hakim 3:17

Konteks
3:17 Kemudian ia menyampaikan upeti c  kepada Eglon, raja Moab. Adapun Eglon itu seorang yang sangat gendut. d 

Hakim-hakim 3:28-29

Konteks
3:28 Berkatalah ia kepada mereka: "Ikutlah aku, sebab TUHAN telah menyerahkan musuhmu, orang-orang Moab k  itu, ke dalam tanganmu. l " Maka turunlah mereka mengikuti dia, lalu mereka merebut tempat penyeberangan sungai Yordan m  ke Moab dan tidak seorangpun dibiarkan mereka menyeberang. 3:29 Pada waktu itu mereka menewaskan kira-kira sepuluh ribu orang dari Moab, semuanya orang yang tegap dan tangkas, seorangpun tidak ada yang lolos.

Hakim-hakim 3:31

Konteks
Samgar
3:31 Sesudah dia, bangkitlah Samgar bin Anat; p  ia menewaskan orang Filistin q  dengan tongkat penghalau lembu, enam ratus r  orang banyaknya. Demikianlah ia juga menyelamatkan orang Israel.

Hakim-hakim 4:6

Konteks
4:6 Ia menyuruh memanggil Barak bin Abinoam f  dari Kedesh g  di daerah Naftali, lalu berkata kepadanya: "Bukankah TUHAN, Allah Israel, memerintahkan demikian: Majulah, bergeraklah menuju gunung Tabor h  dengan membawa sepuluh ribu orang bani Naftali i  dan bani Zebulon j  bersama-sama dengan engkau,

Hakim-hakim 4:10

Konteks
4:10 Barak mengerahkan o  suku Zebulon dan suku Naftali ke Kedesh, maka sepuluh ribu orang maju mengikuti dia; juga Debora maju bersama-sama dengan dia.

Hakim-hakim 4:14

Konteks
4:14 Lalu berkatalah Debora kepada Barak: "Bersiaplah, sebab inilah harinya TUHAN menyerahkan Sisera ke dalam tanganmu. w  Bukankah TUHAN telah maju di depan x  engkau 1 ?" Lalu turunlah Barak dari gunung Tabor dan sepuluh ribu orang mengikuti dia,

Hakim-hakim 4:20

Konteks
4:20 Lagi katanya kepada perempuan itu: "Berdirilah di depan pintu kemah dan apabila ada orang datang dan bertanya kepadamu: Ada orang di sini?, maka jawablah: Tidak ada."

Hakim-hakim 6:8

Konteks
6:8 maka TUHAN mengutus seorang nabi n  kepada orang Israel, yang berkata kepada mereka: "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Akulah yang menuntun kamu keluar dari Mesir o  dan yang membawa kamu keluar dari rumah perbudakan. p 

Hakim-hakim 6:29

Konteks
6:29 Berkatalah mereka seorang kepada yang lain: "Siapakah yang melakukan hal itu?" Setelah diperiksa dan ditanya-tanya, maka kata orang: "Gideon bin Yoas, b  dialah yang melakukan hal itu."

Hakim-hakim 7:6-8

Konteks
7:6 Jumlah orang yang menghirup dengan membawa tangannya ke mulutnya, ada tiga ratus orang, c  tetapi yang lain dari rakyat itu semuanya berlutut minum air. 7:7 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Gideon: "Dengan ketiga ratus orang yang menghirup itu akan Kuselamatkan kamu: Aku akan menyerahkan orang Midian ke dalam tanganmu; d  tetapi yang lain dari rakyat itu semuanya boleh pergi, masing-masing ke tempat kediamannya. e " 7:8 Dari rakyat itu mereka mengambil bekal dan sangkakala; demikianlah seluruh orang Israel disuruhnya pergi, masing-masing ke kemahnya, tetapi ketiga ratus orang itu ditahannya. Adapun perkemahan orang Midian ada di bawahnya, di lembah.

Hakim-hakim 7:13-14

Konteks
7:13 Ketika Gideon sampai ke situ, kebetulan ada seorang menceritakan mimpinya kepada temannya, katanya: "Aku bermimpi: tampak sekeping roti jelai terguling masuk ke perkemahan orang Midian; setelah sampai ke kemah ini, dilanggarnyalah kemah ini, sehingga roboh, dan dibongkar-bangkirkannya, demikianlah kemah ini habis runtuh." 7:14 Lalu temannya menjawab: "Ini tidak lain dari pedang Gideon bin Yoas, k  orang Israel itu; Allah telah menyerahkan orang Midian dan seluruh perkemahan ini ke dalam tangannya."

Hakim-hakim 7:19

Konteks
7:19 Lalu Gideon dan keseratus orang yang bersama-sama dengan dia sampai ke ujung perkemahan itu pada waktu permulaan giliran jaga tengah malam, ketika penjaga-penjaga baru saja ditempatkan. Lalu mereka meniup sangkakala sambil memecahkan buyung t  yang di tangan mereka.

Hakim-hakim 7:21-24

Konteks
7:21 Sementara itu tinggallah mereka berdiri, masing-masing di tempatnya, sekeliling perkemahan itu, tetapi seluruh tentara musuh menjadi kacau balau, berteriak-teriak dan melarikan diri. w  7:22 Sedang ketiga ratus orang itu meniup x  sangkakala, maka di perkemahan itu TUHAN membuat pedang y  yang seorang diarahkan kepada yang lain, z  lalu larilah tentara itu sampai ke Bet-Sita ke arah Zerera sampai ke pinggir Abel-Mehola a  dekat Tabat. 7:23 Kemudian dikerahkanlah b  orang-orang Israel dari suku Naftali dan dari suku Asyer c  dan dari segenap suku Manasye, lalu mereka mengejar orang Midian d  itu. 7:24 Gideon menyuruh juga orang ke seluruh pegunungan Efraim dengan pesan: "Turunlah menghadapi orang Midian, dan dudukilah segala batang air sampai ke Bet-Bara, dan juga sungai Yordan. e " Maka semua orang Efraim dikerahkan, lalu mereka menduduki segala batang air sampai ke Bet-Bara, juga sungai Yordan.

Hakim-hakim 8:1

Konteks
8:1 Lalu berkatalah orang-orang Efraim kepada Gideon: j  "Apa macam perbuatanmu ini terhadap kami! Mengapa engkau tidak memanggil kami, ketika engkau pergi berperang melawan orang Midian k ?" l  Lalu mereka menyesali dia dengan sangat. m 

Hakim-hakim 8:10

Konteks
8:10 Sementara itu Zebah dan Salmuna ada di Karkor bersama-sama dengan tentara mereka, kira-kira lima belas ribu orang banyaknya, yakni semua orang yang masih tinggal hidup dari seluruh tentara orang-orang dari sebelah timur; banyaknya yang tewas z  ada seratus dua puluh ribu orang yang bersenjatakan pedang.

Hakim-hakim 8:14

Konteks
8:14 ditangkapnyalah seorang muda dari penduduk Sukot. Setelah ditanyai, orang itu menuliskan nama para pemuka dan para tua-tua e  di Sukot f  untuk Gideon, tujuh puluh tujuh orang banyaknya.

Hakim-hakim 8:22

Konteks
Perbuatan Gideon selanjutnya dan akhir hidupnya
8:22 Kemudian berkatalah orang Israel kepada Gideon: "Biarlah engkau memerintah kami, baik engkau baik anakmu maupun cucumu, sebab engkaulah yang telah menyelamatkan kami dari tangan orang Midian."

Hakim-hakim 8:24-25

Konteks
8:24 Selanjutnya kata Gideon kepada mereka: "Satu hal saja yang kuminta kepadamu: Baiklah kamu masing-masing memberikan anting-anting o  dari jarahannya. p " --Karena musuh itu beranting-anting mas, sebab mereka orang Ismael. q  8:25 Jawab mereka: "Kami mau memberikannya dengan suka hati." Dan setelah dihamparkan sehelai kain, maka masing-masing melemparkan anting-anting dari jarahannya ke atas kain itu.

Hakim-hakim 9:2

Konteks
9:2 "Tolong katakan kepada seluruh warga kota Sikhem: Manakah yang lebih baik bagimu: tujuh puluh orang memerintah kamu, yaitu semua anak Yerubaal, atau satu orang? Dan ingat juga, bahwa aku darah m  dagingmu."

Hakim-hakim 9:5

Konteks
9:5 Ia pergi ke rumah ayahnya di Ofra, lalu membunuh saudara-saudaranya, p  anak-anak Yerubaal, tujuh puluh orang, di atas satu batu. Tetapi Yotam, q  anak bungsu Yerubaal tinggal hidup, karena ia menyembunyikan diri. r 

Hakim-hakim 9:18

Konteks
9:18 padahal kamu sekarang memberontak terhadap keturunan ayahku dan membunuh anak-anaknya, b  tujuh puluh orang banyaknya, di atas satu batu, serta membuat Abimelekh anak seorang budaknya perempuan menjadi raja atas warga kota Sikhem, karena ia saudaramu--

Hakim-hakim 9:49

Konteks
9:49 Kemudian rakyat itu juga masing-masing memotong dahan-dahan, lalu mengikuti Abimelekh, meletakkan dahan-dahan itu di atas liang dan membakar liang itu di atas kepala orang-orang itu. Demikianlah semua penduduk kota Menara-Sikhem juga mati, kira-kira seribu orang laki-laki dan perempuan.

Hakim-hakim 9:55

Konteks
9:55 Setelah dilihat oleh orang Israel, bahwa Abimelekh telah mati, pergilah mereka, masing-masing ke tempat kediamannya.

Hakim-hakim 10:1

Konteks
Tola
10:1 Sesudah Abimelekh, l  bangkitlah Tola bin Pua m  bin Dodo, seorang Isakhar, n  untuk menyelamatkan o  orang Israel. Ia diam di Samir, p  di pegunungan Efraim

Hakim-hakim 10:18

Konteks
10:18 Maka para pemimpin bangsa di Gilead berkata seorang kepada yang lain: "Siapakah orang yang berani memulai peperangan melawan bani Amon itu? Dialah yang harus menjadi kepala a  atas seluruh penduduk Gilead."

Hakim-hakim 11:39

Konteks
11:39 Setelah lewat kedua bulan itu, kembalilah ia kepada ayahnya, dan ayahnya melakukan kepadanya apa yang telah dinazarkannya itu; jadi gadis itu tidak pernah kenal laki-laki 2 . Dan telah menjadi adat di Israel,

Hakim-hakim 12:1-2

Konteks
Yefta dan Efraim
12:1 Dikerahkanlah orang Efraim, lalu mereka bergerak ke Zafon. e  Dan mereka berkata kepada Yefta: f  "Mengapa engkau bergerak untuk memerangi bani Amon dengan tidak memanggil kami untuk maju bersama-sama dengan engkau? g  Sebab itu kami akan membakar rumahmu bersama-sama kamu!" 12:2 Tetapi jawab Yefta kepada mereka: "Aku dan rakyatku telah terlibat dalam peperangan yang hebat dengan bani Amon; lalu aku memanggil kamu, tetapi kamu tidak datang menyelamatkan aku dari tangan mereka.

Hakim-hakim 13:2

Konteks
13:2 Pada waktu itu ada seorang dari Zora, u  dari keturunan orang Dan, v  namanya Manoah; w  isterinya mandul, tidak beranak. x 

Hakim-hakim 13:6

Konteks
13:6 Kemudian perempuan itu datang kepada suaminya dan berkata: "Telah datang kepadaku seorang abdi Allah, h  yang rupanya sebagai rupa malaikat Allah, i  amat menakutkan. j  Tidak kutanyakan dari mana datangnya, dan tidak juga diberitahukannya namanya kepadaku.

Hakim-hakim 13:8

Konteks
13:8 Lalu Manoah n  memohon kepada TUHAN, katanya: "Ya Tuhan, berilah kiranya abdi Allah, o  yang Kauutus itu, datang pula kepada kami dan mengajar kami, apa yang harus kami perbuat kepada anak yang akan lahir itu."

Hakim-hakim 14:19

Konteks
14:19 Maka berkuasalah e  Roh TUHAN atas dia, lalu pergilah ia ke Askelon f  dan dibunuhnya tiga puluh orang di sana, diambilnya pakaian mereka dan diberikannya pakaian-pakaian kebesaran itu kepada orang-orang yang dapat memberi jawab teka-teki itu. Tetapi amarahnya g  masih juga bernyala-nyala, lalu pulanglah ia ke rumah ayahnya.

Hakim-hakim 15:10-11

Konteks
15:10 Berkatalah orang-orang Yehuda: "Mengapa kamu maju menyerang kami?" Lalu jawab mereka: "Kami maju untuk mengikat Simson dan memperlakukan dia seperti dia memperlakukan kami." 15:11 Kemudian turunlah tiga ribu orang dari suku Yehuda ke gua di gunung batu Etam dan berkata kepada Simson: "Tidakkah kauketahui, bahwa orang Filistin berkuasa atas kita? x  Apakah juga yang telah kauperbuat terhadap kami?" Tetapi jawabnya kepada mereka: "Seperti mereka memperlakukan aku, demikianlah aku memperlakukan mereka."

Hakim-hakim 15:15-16

Konteks
15:15 Kemudian ia menemui sebuah tulang rahang keledai yang masih baru, diulurkannya tangannya, dipungutnya dan dipukulnya mati seribu orang d  dengan tulang itu. 15:16 Berkatalah Simson: "Dengan rahang keledai bangsa keledai itu kuhajar, e  dengan rahang keledai seribu orang kupukul."

Hakim-hakim 16:5

Konteks
16:5 Lalu datanglah raja-raja kota orang Filistin t  kepada perempuan itu sambil berkata: "Cobalah bujuk u  dia untuk mengetahui karena apakah kekuatannya v  demikian besar, dan dengan apakah kami dapat mengalahkan dia dan mengikat dia untuk menundukkannya. Maka kami masing-masing akan memberikan seribu seratus uang perak w  kepadamu."

Hakim-hakim 16:27

Konteks
16:27 Adapun gedung itu penuh dengan laki-laki dan perempuan; segala raja kota orang Filistin ada di sana, dan di atas sotoh w  ada kira-kira tiga ribu orang laki-laki dan perempuan, yang menonton lawak Simson itu.

Hakim-hakim 17:1

Konteks
Patung sembahan Mikha
17:1 Ada seorang dari pegunungan Efraim, Mikha 3  c  namanya.

Hakim-hakim 17:6

Konteks
17:6 Pada zaman itu tidak ada raja l  di antara orang Israel; setiap orang berbuat apa yang benar menurut pandangannya 4  m  sendiri.

Hakim-hakim 18:11

Konteks
18:11 Lalu berangkatlah dari sana, dari Zora dan Esytaol, enam ratus orang n  dari kaum suku Dan, o  diperlengkapi dengan senjata.

Hakim-hakim 18:16

Konteks
18:16 Sementara keenam ratus orang dari bani Dan v  yang diperlengkapi dengan senjata itu tinggal berdiri di pintu gerbang,

Hakim-hakim 18:19

Konteks
18:19 Tetapi jawab mereka kepadanya: "Diamlah, a  tutup mulut, ikutlah kami dan jadilah bapak dan imam b  kami. Apakah yang lebih baik bagimu: menjadi imam untuk seisi rumah satu orang atau menjadi imam untuk suatu suku dan kaum c  di antara orang Israel?"

Hakim-hakim 19:1

Konteks
Perbuatan noda di Gibea
19:1 Terjadilah pada zaman itu 5 , ketika tidak ada raja di Israel, bahwa di balik pegunungan Efraim q  ada seorang Lewi tinggal sebagai pendatang. Ia mengambil seorang gundik 6  dari Betlehem-Yehuda. r 

Hakim-hakim 19:15-16

Konteks
19:15 Sebab itu singgahlah mereka di Gibea, lalu masuk untuk bermalam z  di situ, dan setelah sampai, duduklah mereka di tanah lapang a  kota. Tetapi tidak ada seorangpun yang mengajak mereka ke rumah untuk bermalam. 19:16 Tetapi datanglah pada malam b  itu seorang tua, yang pulang dari pekerjaannya di ladang. Orang itu berasal dari pegunungan Efraim c  dan tinggal di Gibea sebagai pendatang, tetapi penduduk tempat itu adalah orang Benyamin.

Hakim-hakim 19:18

Konteks
19:18 Jawabnya kepadanya: "Kami sedang dalam perjalanan dari Betlehem-Yehuda ke balik pegunungan Efraim. Dari sanalah aku berasal; aku tadinya pergi ke Betlehem-Yehuda dan sekarang sedang berjalan pulang ke rumah. e  Tetapi tidak ada orang yang mengajak aku ke rumahnya,

Hakim-hakim 20:2

Konteks
20:2 Maka berdirilah para pemuka dari seluruh bangsa itu, dari segala suku orang Israel, memimpin jemaah umat Allah yang jumlahnya empat ratus ribu orang a  berjalan kaki, yang bersenjatakan pedang.

Hakim-hakim 20:4

Konteks
20:4 Lalu orang Lewi, suami perempuan yang terbunuh itu, menjawab: "Aku sampai dengan gundikku di Gibea b  kepunyaan suku Benyamin untuk bermalam c  di sana.

Hakim-hakim 20:8

Konteks
20:8 Kemudian bangunlah seluruh bangsa itu dengan serentak, sambil berkata: "Seorangpun dari pada kita takkan pergi ke kemahnya, seorangpun dari pada kita takkan pulang ke rumahnya.

Hakim-hakim 20:11

Konteks
20:11 Demikianlah orang Israel berkumpul melawan kota itu, semuanya bersekutu dengan serentak. j 

Hakim-hakim 20:15-17

Konteks
20:15 Pada hari itu dihitunglah jumlah bani Benyamin dari kota-kota lain itu: dua puluh enam ribu orang yang bersenjatakan pedang, belum termasuk penduduk Gibea, yang terhitung tujuh ratus orang pilihan banyaknya. 20:16 Dari segala laskar ini ada tujuh ratus orang pilihan yang kidal, n  dan setiap orang dari mereka dapat mengumban dengan tidak pernah meleset sampai sehelai rambutpun. 20:17 Juga orang-orang Israel dihitung jumlahnya; dengan tidak termasuk suku Benyamin ada empat ratus ribu orang yang bersenjatakan pedang; semuanya itu prajurit.

Hakim-hakim 20:20-22

Konteks
20:20 Kemudian majulah orang-orang Israel berperang melawan suku Benyamin; orang-orang Israel mengatur barisan perangnya melawan mereka dekat Gibea. 20:21 Juga bani Benyamin maju menyerang dari Gibea dan menggugurkan ke bumi dua puluh dua ribu orang dari antara orang Israel t  pada hari itu. 20:22 Tetapi laskar orang Israel mengumpulkan segenap kekuatannya, lalu mengatur pula barisan perangnya di tempat mereka mengatur barisannya semula.

Hakim-hakim 20:25

Konteks
20:25 maka pada hari kedua itu majulah suku Benyamin dari Gibea menyerbu mereka, dan digugurkannya pula ke bumi delapan belas ribu orang di antara orang-orang Israel; y  semuanya orang-orang yang bersenjatakan pedang.

Hakim-hakim 20:31

Konteks
20:31 Maka majulah bani Benyamin menyerbu laskar itu; mereka terpancing k  dari kota, dan seperti yang sudah-sudah, mereka mulai menyerang laskar itu pada kedua jalan raya--yang satu menuju ke Betel, l  dan yang lain ke Gibea melalui padang--sehingga terbunuh beberapa orang, kira-kira tiga puluh orang di antara orang Israel.

Hakim-hakim 20:33-36

Konteks
20:33 Jadi orang Israel bangun dari tempatnya dan mengatur barisannya di Baal-Tamar, sedang orang Israel yang menghadang itu tiba-tiba keluar dari tempatnya, n  yakni tempat terbuka dekat Geba, 20:34 dan sampai di depan Gibea, sebanyak sepuluh ribu orang pilihan dari seluruh Israel. Pertempuran itu dahsyat, tetapi bani Benyamin tidak tahu o  bahwa malapetaka p  datang menimpa mereka. 20:35 TUHAN membuat suku Benyamin q  terpukul kalah oleh orang Israel, dan pada hari itu orang-orang Israel memusnahkan dari antara suku Benyamin dua puluh lima ribu seratus orang, semuanya orang-orang yang bersenjatakan pedang. 20:36 Bani Benyamin melihat, bahwa mereka telah terpukul kalah. Sementara orang-orang Israel agak mundur r  di depan suku Benyamin--sebab mereka mempercayai penghadang-penghadang s  yang ditempatkan mereka untuk menyerang Gibea--

Hakim-hakim 20:39

Konteks
20:39 Ketika orang-orang Israel mundur dalam pertempuran w  itu, maka suku Benyamin mulai menyerang orang Israel, sehingga terbunuh kira-kira tiga puluh orang, karena pikir mereka: "Tentulah orang-orang itu terpukul kalah sama sekali oleh kita seperti dalam pertempuran yang dahulu."

Hakim-hakim 20:41-42

Konteks
20:41 Lagipula orang-orang Israel maju y  lagi. Maka gemetarlah orang-orang Benyamin itu, sebab mereka melihat, bahwa malapetaka datang menimpa z  mereka. 20:42 Jadi larilah mereka dari depan orang-orang Israel itu, ke arah padang gurun, tetapi pertempuran itu tidak dapat dihindari mereka, lalu orang-orang dari kota-kota menghabisi mereka di tengah-tengahnya.

Hakim-hakim 20:44-47

Konteks
20:44 Dari bani Benyamin ada tewas delapan belas ribu orang, semuanya orang-orang gagah perkasa. a  20:45 Yang lain berpaling lari ke padang gurun, ke bukit batu Rimon. b  Tetapi di jalan-jalan raya masih diadakan penyabitan susulan di antara mereka: lima ribu orang; mereka diburu sampai ke Gideom dan dipukul mati dua ribu orang dari mereka. 20:46 Maka yang tewas dari suku Benyamin c  pada hari itu seluruhnya berjumlah dua puluh lima ribu orang yang bersenjatakan pedang, semuanya orang-orang gagah perkasa. 20:47 Tetapi enam ratus orang berpaling lari ke padang gurun, ke bukit batu Rimon, dan tinggal empat bulan lamanya di bukit batu itu.

Hakim-hakim 21:1

Konteks
Suku Benyamin dapat tetap hidup
21:1 Orang-orang Israel telah bersumpah e  di Mizpa, f  demikian: "Seorangpun dari kita takkan memberikan g  anaknya perempuan kepada seorang Benyamin menjadi isterinya."

Hakim-hakim 21:8-10

Konteks
21:8 Sebab itu berkatalah mereka: "Dari suku-suku Israel adakah satu yang tidak datang menghadap TUHAN di Mizpa?" Lalu tampaklah, bahwa dari Yabesh-Gilead l  tidak ada seorangpun yang datang ke perkemahan jemaah itu. 21:9 Lalu diperiksa jumlah bangsa itu, dan tampaklah tidak hadir seorangpun dari penduduk Yabesh-Gilead. 21:10 Maka perkumpulan itu menyuruh ke situ dua belas ribu orang dari orang-orang gagah perkasa dengan memerintahkan kepada mereka, demikian: "Pergilah, pukullah penduduk Yabesh-Gilead dengan mata pedang 7 , juga perempuan-perempuan dan anak-anak.

Hakim-hakim 21:12

Konteks
21:12 Mereka menjumpai di antara penduduk Yabesh-Gilead empat ratus orang anak gadis, perawan yang belum pernah tidur dengan orang laki-laki, lalu gadis-gadis itu dibawa mereka ke perkemahan di Silo, o  di tanah Kanaan.

Hakim-hakim 21:21-22

Konteks
21:21 Perhatikanlah baik-baik; maka apabila anak-anak perempuan Silo keluar untuk menari-nari, y  baiklah kamu keluar dari kebun-kebun anggur itu, dan masing-masing melarikan seorang dari anak-anak perempuan Silo itu menjadi isterinya dan pergi ke tanah Benyamin. 21:22 Apabila ayah atau saudaranya laki-laki datang untuk menuntutnya kepada kami, maka kami akan berkata kepada mereka: Serahkanlah mereka itu kepada kami dengan rela hati, sebab dalam pertempuran kita tidak dapat menangkap seorang perempuan untuk menjadi isteri mereka masing-masing. Memang kamu ini tidak memberikan z  anak-anak gadis itu kepada mereka; sebab seandainya demikian, kamu bersalah."

Hakim-hakim 21:24-25

Konteks
21:24 Pada waktu itu pergilah orang Israel dari sana, masing-masing menurut suku dan kaumnya; mereka masing-masing berangkat dari sana ke milik pusakanya. 21:25 Pada zaman itu tidak ada raja di antara orang Israel; setiap orang berbuat apa yang benar menurut pandangannya 8  sendiri. d 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:14]  1 Full Life : BUKANKAH TUHAN TELAH MAJU DI DEPAN ENGKAU?

Nas : Hak 4:14

Perlu sekali Allah berjalan di muka kita untuk membuka jalan; jika Ia tidak menuntun sepanjang jalan, usaha kita akan gagal. Oleh karena itu, kita harus sungguh-sungguh berusaha untuk terbuka bagi pimpinan Allah yang terus-menerus dalam kehidupan kita (bd. Kel 33:15).

[11:39]  2 Full Life : GADIS ITU TIDAK PERNAH KENAL LAKI-LAKI.

Nas : Hak 11:39

Rupanya nyata bahwa Yefta tidak secara jasmaniah mengorbankan nyawa putrinya (ayat Hak 11:30-31), setidak-tidaknya karena dua alasan.

  1. 1) Yefta pasti mengetahui hukum Allah yang dengan tegas melarang pengorbanan manusia sehingga dia tahu bahwa Allah memandang tindakan semacam itu suatu kekejian yang tidak dapat diterima (Im 18:21; Im 20:2-5; Ul 12:31; 18:10-12).
  2. 2) Penekanan bahwa gadis itu "tidak pernah kenal laki-laki" menunjukkan bahwa dia dipersembahkan kepada Allah sebagai persembahan yang hidup, agar dia mengabdikan seluruh hidupnya pada kesucian dan pelayanan di kemah suci nasional (bd. Kel 38:8; 1Sam 2:22).

[17:1]  3 Full Life : MIKHA.

Nas : Hak 17:1

Sejarah kronologis kitab ini berakhir dengan pasal Hak 16:1-31. Mulai dengan episode Mikha, bagian terakhir kitab Hakim-Hakim (Hak 17:1-21:25) menguraikan standar-standar moral yang rendah, upacara-upacara keagamaan yang sesat, dan tatanan sosial yang kacau di Israel selama periode hakim-hakim. Contoh-contoh ini menunjukkan bahwa jikalau firman Allah dan prinsip-prinsip moral yang benar diabaikan, maka baik individu maupun masyarakat secara keseluruhan akan dibinasakan (bd. Ams 14:34; 21:7). Dua kali penulis mengatakan bahwa "setiap orang berbuat apa yang benar menurut pandangannya sendiri" (Hak 17:6; 21:25; bd. Ams 14:12). Jalan Allah ditolak sehingga mengakibatkan keputusasaan, kekacauan, dan kematian.

[17:6]  4 Full Life : SETIAP ORANG BERBUAT ... MENURUT PANDANGANNYA.

Nas : Hak 17:6

Orang yang melakukan apa yang benar menurut pandangannya sendiri sudah pasti akan melakukan perkara yang jahat dipandangan Allah (bd. Hak 2:11; 4:1; 6:1; 10:6). Sikap yang ingkar akan hukum ini adalah sama lazim pada zaman kita ini seperti pada masa Mikha. Orang mau berbuat sekehendak hatinya sendiri dan merasa tersinggung bila diberi tahu apa yang dapat dan yang tidak dapat mereka lakukan -- bahkan oleh Allah dan Firman-Nya. Orang yang mengabaikan standar-standar mutlak Allah demi keinginan manusiawi yang subyektif akhirnya akan mengalami kekacauan rohani, moral, dan sosial. Pada pihak lain, orang percaya sejati akan dengan senang hati tunduk kepada standar-standar dan pendirian Allah sebagaimana dinyatakan dalam Firman-Nya yang tertulis.

[19:1]  5 Full Life : PADA ZAMAN ITU.

Nas : Hak 19:1

Peristiwa-peristiwa yang tercatat dalam pasal Hak 19:1-30 menunjukkan betapa buruk dan bejat beberapa orang di Israel setelah berpaling dari Allah.

  1. 1) Beberapa orang Israel (yaitu, suku Benyamin) sudah menjadi kaum homoseksual, pemerkosa, dan pembunuh (ayat Hak 19:22-30).
  2. 2) Seorang Lewi (yaitu, pelayan firman Allah) memberikan istrinya untuk diperkosa dan dibunuh untuk menyelamatkan dirinya sendiri (ayat Hak 19:1,22,25-30). Jadi, baik orang awam maupun para hamba Tuhan terjerumus ke dalam keburukan moral pada waktu Allah dan firman-Nya diabaikan (bd. Hos 9:9; 10:9).

[19:1]  6 Full Life : SEORANG GUNDIK.

Nas : Hak 19:1

Dalam Alkitab seorang gundik adalah wanita yang menikah dengan sah, tetapi kedudukannya di bawah seorang istri. Tidak pernah PL membenarkan kebiasaan poligami ini (Kel 21:7-11; Ul 21:10-14;

lihat cat. --> Kej 29:28).

[atau ref. Kej 29:28]

[21:10]  7 Full Life : PUKULLAH PENDUDUK YABESY-GILEAD DENGAN MATA PEDANG.

Nas : Hak 21:10

Sebagian besar orang Israel yang tinggal di Yabesy-Gilead dibunuh karena mereka menolak ikut berperang melawan suku Benyamin. Dosa mereka ialah tidak bersedia berdiri di pihak Allah dan umat-Nya melawan dosa yang keji sekali yang diperbuat oleh beberapa saudara mereka (Hak 19:22-25).

[21:25]  8 Full Life : SETIAP ORANG BERBUAT ... MENURUT PANDANGANNYA.

Nas : Hak 21:25

Kitab ini diakhiri dengan menekankan bahwa sepanjang masa para hakim, bangsa Israel mengabaikan standar-standar Allah bagi mereka dan melakukan apa yang baik menurut pandangan mereka sendiri. Akan tetapi, sebagaimana dikemukakan Amsal, pikiran dan pendapat manusia kurang memadai dalam mempertimbangkan kebenaran (Ams 14:12; 16:25). Menjadikan pandangan kita dan bukan Firman Allah sebagai penuntun kehidupan kita merupakan pemberontakan terhadap-Nya. Nehemia menulis mengenai umat Allah, "Mereka mendurhaka dan memberontak terhadap-Mu. Mereka membelakangi hukum-Mu ... Tetapi karena kasih sayang-Mu yang besar Engkau tidak membinasakan mereka sama sekali dan tidak meninggalkan mereka, karena Engkaulah Allah yang pengasih dan penyayang" (Neh 9:26,31).



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA