Kejadian 37:5-10
Konteks37:5 Pada suatu kali bermimpilah l Yusuf 1 , lalu mimpinya itu diceritakannya kepada saudara-saudaranya; m sebab itulah mereka lebih n benci lagi kepadanya. 37:6 Karena katanya kepada mereka: "Coba dengarkan mimpi yang kumimpikan ini 2 : 37:7 Tampak kita sedang di ladang mengikat berkas-berkas o gandum, lalu bangkitlah berkasku dan tegak berdiri; kemudian datanglah berkas-berkas kamu sekalian mengelilingi dan sujud menyembah kepada berkasku 3 itu. p " 37:8 Lalu saudara-saudaranya berkata kepadanya: "Apakah engkau ingin menjadi raja atas kami? q Apakah engkau ingin berkuasa atas kami?" Jadi makin bencilah r mereka kepadanya karena mimpinya dan karena perkataannya itu. 37:9 Lalu ia memimpikan pula mimpi yang lain, s yang diceritakannya kepada saudara-saudaranya. Katanya: "Aku bermimpi pula: Tampak matahari, bulan dan sebelas bintang t sujud menyembah kepadaku. u " 37:10 Setelah hal ini diceritakannya kepada ayah dan saudara-saudaranya, v maka ia ditegor w oleh ayahnya: "Mimpi apa mimpimu itu? Masakan aku dan ibumu serta saudara-saudaramu sujud menyembah kepadamu x sampai ke tanah?"
[37:5] 1 Full Life : BERMIMPILAH YUSUF.
Nas : Kej 37:5
Allah kadang-kadang menyatakan kehendak-Nya kepada kita melalui mimpi yang bersifat nubuat (bd. Kej 28:10-17; Bil 12:6-8; Dan 7:1-24; Mat 1:20-24). Dewasa ini, di bawah perjanjian yang baru, Allah mungkin masih berbicara kepada kita melalui mimpi (bd. Kis 2:17), walaupun penyataan dan bimbingan-Nya yang terutama datang melalui Alkitab (Yoh 15:7; 1Tim 4:6; Yak 1:21) dan Roh Kudus yang diam di dalam diri kita (Rom 8:1-17; Gal 5:16-25).
[37:6] 2 Full Life : COBA DENGARKAN MIMPI ... INI.
Nas : Kej 37:6
Yusuf menunjukkan ketidakpekaan dan ketidakdewasaan ketika menceritakan mimpi ini kepada kakak-kakaknya. Maksud mimpi itu ialah memberikan penyataan dan iman untuk masa depannya yang sulit, dan bukan memberinya kesempatan untuk meninggikan diri atas saudara-saudaranya. Allah mungkin memilih Yusuf untuk tugas melindungi keluarga Yakub di Mesir karena standar-standar moral dan pengabdiannya kepada Allah dan hukum-hukum-Nya jelas lebih tinggi dari saudara-saudaranya (lih. 2Tim 2:20-21).
[37:7] 3 Full Life : SUJUD MENYEMBAH KEPADA BERKASKU.
Nas : Kej 37:7
Kemudian mimpi ini tergenapi secara harfiah (Kej 42:6; 43:26; Kej 44:14).