TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 20:6

Konteks
20:6 Lalu berfirmanlah Allah kepadanya dalam mimpi: "Aku tahu juga, bahwa engkau telah melakukan hal itu dengan hati yang tulus, maka Akupun telah mencegah o  engkau untuk berbuat dosa terhadap Aku; p  sebab itu Aku tidak membiarkan engkau menjamah dia.

Kejadian 20:1

Konteks
Abraham dan Abimelekh
20:1 Lalu Abraham berangkat dari situ x  ke Tanah Negeb y  dan ia menetap antara Kadesh z  dan Syur. a  Ia tinggal b  di Gerar c  sebagai orang asing.

1 Samuel 25:32-34

Konteks
25:32 Lalu berkatalah Daud kepada Abigail: "Terpujilah u  TUHAN, Allah Israel, yang mengutus engkau 1  menemui aku pada hari ini; 25:33 terpujilah kebijakanmu dan terpujilah engkau sendiri, bahwa engkau pada hari ini menahan aku dari pada melakukan hutang darah v  dan dari pada bertindak sendiri dalam mencari keadilan. 25:34 Tetapi demi TUHAN, Allah Israel yang hidup, yang mencegah aku dari pada berbuat jahat kepadamu--jika engkau tadinya tidak segera datang menemui aku, pasti tidak akan ada seorang laki-lakipun tinggal hidup pada Nabal w  sampai fajar menyingsing."

1 Samuel 25:39

Konteks
25:39 Ketika didengar Daud, bahwa Nabal telah mati, berkatalah ia: "Terpujilah TUHAN, yang membela aku dalam perkara penghinaan Nabal terhadap aku dan yang mencegah hamba-Nya dari pada berbuat jahat. TUHAN telah membalikkan kejahatan Nabal ke atas kepalanya sendiri." Kemudian Daud menyuruh orang untuk berbicara dengan Abigail tentang mengambil dia menjadi isterinya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[25:32]  1 Full Life : ALLAH ISRAEL, YANG MENGUTUS ENGKAU.

Nas : 1Sam 25:32

Allah mengutus Abigail untuk mencegah Daud melakukan suatu ketidakadilan besar kepada semua orang Nabal (ayat 1Sam 25:34). Daud menyadari betapa salahnya dia dalam merencanakan pembalasan sekejam itu. Kadang-kadang Allah mengirim orang lain kepada kita dengan nasihat baik yang membuka mata kita dan melindungi kita dari melakukan perbuatan yang salah. Ketika orang lain menasihati kita, kita harus mempertimbangkan rencana kita dengan Firman Allah dan pimpinan Roh dalam hati kita

(lihat cat. --> Rom 8:14).

[atau ref. Rom 8:14]



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA