TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Galatia 6:7

Konteks
6:7 Jangan sesat! m  Allah tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan 1 . Karena apa yang ditabur n  orang, itu juga yang akan dituainya.

Mazmur 126:5-6

Konteks
126:5 Orang-orang yang menabur dengan mencucurkan air mata, u  akan menuai v  dengan bersorak-sorai 2 . w  126:6 Orang yang berjalan maju dengan menangis x  sambil menabur benih, pasti pulang dengan sorak-sorai sambil membawa berkas-berkasnya.

Pengkhotbah 11:6

Konteks
11:6 Taburkanlah benihmu pagi-pagi hari, dan janganlah memberi istirahat v  kepada tanganmu pada petang hari, karena engkau tidak mengetahui apakah ini atau itu yang akan berhasil, atau kedua-duanya sama baik.

Yesaya 32:20

Konteks
32:20 Berbahagialah kamu yang boleh menabur g  di segala tempat di mana terdapat air, h  yang dapat membiarkan sapi dan keledainya pergi ke mana-mana! i 

Yakobus 3:18

Konteks
3:18 Dan buah yang terdiri dari kebenaran e  ditaburkan dalam damai untuk mereka yang mengadakan damai. f 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:7]  1 Full Life : ALLAH TIDAK MEMBIARKAN DIRI-NYA DIPERMAINKAN.

Nas : Gal 6:7

Mereka yang mengaku menjadi pengikut Kristus yang sudah dilahirkan kembali dan dipenuhi Roh (ayat Gal 6:3), sedangkan pada saat yang sama secara sadar menabur untuk memuaskan keinginan daging (Gal 5:19-21), bersalah karena mempermainkan dan menghina Allah. Janganlah kita menipu diri sendiri: orang demikian tidak akan menuai "hidup yang kekal" tetapi "kebinasaan" (ayat Gal 6:8) dan "kematian" (Rom 6:20-23;

lihat cat. --> 1Kor 6:9).

[atau ref. 1Kor 6:9]

[126:5]  2 Full Life : MENABUR DENGAN MENCUCURKAN AIR MATA, AKAN MENUAI DENGAN BERSORAK-SORAI.

Nas : Mazm 126:5-6

Kesedihan yang mendalam dan menabur sambil bergumul dalam doa akan mendatangkan berkat-berkat dari Allah berupa pembaharuan, kebangunan, dan perbuatan ajaib (bd. Mat 5:4; 2Kor 9:6). Orang percaya diyakinkan bahwa apa yang mereka taburkan dengan rajin sekarang ini akan diberkati dengan berlimpah-limpah oleh Allah di masa depan. Jadi, marilah kita menabur bagi Allah kesetiaan, kebenaran, dan doa syafaat, kendatipun mengalami kepedihan karena mengetahui bahwa akan ada tuaian berkat Allah yang besar (bd. Yer 31:9).



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA