TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ezra 2:1

Konteks
Daftar orang-orang yang kembali dari pembuangan
2:1 Inilah orang-orang propinsi Yehuda yang berangkat pulang dari pembuangan 1 , p  yakni para tawanan, yang dahulu diangkut ke Babel oleh Nebukadnezar, raja Babel, q  dan yang kembali ke Yerusalem dan ke Yehuda, masing-masing ke kotanya. r 

Ezra 8:31

Konteks
Tiba di Yerusalem
8:31 Kemudian berangkatlah kami dari sungai Ahawa a  pergi ke Yerusalem pada tanggal dua belas bulan pertama untuk berjalan ke Yerusalem, dan tangan Allah kami melindungi kami b  dan menghindarkan kami dari tangan musuh dan penyamun.

Ezra 9:8

Konteks
9:8 Dan sekarang, baru saja kami alami kasih karunia i  dari pada TUHAN, Allah kami yang meninggalkan j  pada kami orang-orang yang terluput, dan memberi kami tempat k  menetap di tempat-Nya yang kudus, sehingga Allah kami membuat mata l  kami bercahaya dan memberi kami sedikit kelegaan di dalam perbudakan kami.

Ezra 9:12

Konteks
9:12 Jadi sekarang janganlah kamu memberikan anak-anak perempuanmu kepada anak lelaki mereka, ataupun mengambil anak-anak perempuan mereka untuk anak-anak lelakimu. Janganlah kamu mengikhtiarkan kesejahteraan dan kebahagiaan mereka t  untuk selama-lamanya, supaya kamu menjadi kuat, u  mengecap hasil tanah v  yang baik, dan mewariskan w  tanah itu kepada anak-anakmu untuk selama-lamanya.

Ezra 10:3

Konteks
10:3 Marilah kita sekarang mengikat perjanjian k  dengan Allah kita, bahwa kita akan mengusir l  semua perempuan itu 2  dengan anak-anak yang dilahirkan mereka, menurut nasihat tuan dan orang-orang yang gemetar karena perintah Allah kita. Dan biarlah orang bertindak menurut hukum Taurat.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:1]  1 Full Life : BERANGKAT PULANG DARI PEMBUANGAN.

Nas : Ezr 2:1

Kitab Ezra menguraikan dua dari tiga gelombang orang buangan Israel yang kembali ke Yehuda.

  1. 1) Rombongan pertama kembali pada tahun 538 SM di bawah pimpinan Zerubabel (ayat Ezr 2:2; 3:8; bd. Hag 1:1,14; Za 4:9). Sekitar 50.000 orang kembali (ayat Ezr 2:64-65) dan membangun kembali Bait Suci, yang selesai pada tahun 516 SM

    (lihat cat. --> Ezr 6:15).

    [atau ref. Ezr 6:15]

    Nabi Hagai dan Zakharia melayani di sana selama masa ini (Ezr 5:1-2).
  2. 2) Rombongan kedua kembali pada tahun 457 SM di bawah pimpinan Ezra (pasal Ezr 7:1-10:44). Sebagai pemimpin, Ezra memusatkan perhatian pada pengembangan kehidupan rohani umat itu dan mendorong mereka untuk menaati hukum Allah (Ezr 7:10; 10:1-6).
  3. 3) Rombongan ketiga kembali pada tahun 444 SM di bawah pimpinan Nehemia yang pergi ke Yerusalem untuk membangun kembali tembok Yerusalem (Neh 2:17). Nabi Maleakhi mungkin melayani di Yehuda selama tahun-tahun terakhir Ezra dan Nehemia.

[10:3]  2 Full Life : MENGUSIR SEMUA PEREMPUAN ITU.

Nas : Ezr 10:3

Ezra menuntut perceraian karena alasan-alasan berikut:

  1. 1) Menikahi wanita asing merupakan tindakan yang tidak setia kepada Allah dan firman-Nya (ayat Ezr 10:10; 10:2;

    lihat cat. --> Ezr 9:2).

    [atau ref. Ezr 9:2]

    Pertobatan yang sesungguhnya menuntut pemisahan untuk membetulkan kejahatan itu.
  2. 2) Menceraikan istri-istri asing diperlukan untuk mempertahankan maksud Israel selaku bangsa kudus yang dipisahkan untuk Allah

    (lihat cat. --> Ezr 9:2).

    [atau ref. Ezr 9:2]

  3. 3) Perceraian diperlukan untuk mencegah umat itu menerima penyembahan berhala dan cara-cara amoral dari bangsa-bangsa di sekitarnya. Musa menyatakan, "Janganlah engkau kawin-mengawin dengan mereka ... sebab mereka akan membuat anakmu laki-laki menyimpang daripada-Ku" (Ul 7:3-4). Perceraian dalam hal ini merupakan pembedahan radikal yang dituntut supaya menghentikan dampak yang berkesinambungan dari kompromi yang pada akhirnya akan menyeret angkatan lain kepada kemurtadan sehingga mereka menjadi sasaran hukuman Allah yang dahsyat.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA