TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 2:39

Konteks
2:39 Tetapi sesudah tuanku akan muncul suatu kerajaan lain, yang kurang besar dari kerajaan tuanku 1 ; kemudian suatu kerajaan lagi, yakni yang ketiga, dari tembaga, yang akan berkuasa atas seluruh bumi. x 

Daniel 4:36

Konteks
4:36 Pada waktu akal budiku kembali kepadaku, kembalilah juga kepadaku kebesaran dan kemuliaanku untuk kemasyhuran kerajaanku. u  Para menteriku dan para pembesarku menjemput aku lagi; aku dikembalikan kepada kerajaanku, bahkan kemuliaan yang lebih besar dari dahulu diberikan kepadaku.

Daniel 10:16

Konteks
10:16 Tetapi sesuatu yang menyerupai manusia menyentuh bibirku; lalu kubuka mulutku dan mulai berbicara, y  kataku kepada yang berdiri di depanku itu: "Tuanku, oleh sebab penglihatan itu aku ditimpa kesakitan, z  dan tidak ada lagi kekuatan padaku.

Daniel 10:20

Konteks
10:20 Lalu katanya: "Tahukah engkau, mengapa aku datang kepadamu? Sebentar lagi aku kembali untuk berperang dengan pemimpin orang Persia, dan sesudah aku selesai dengan dia, maka pemimpin orang Yunani 2  h  akan datang.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:39]  1 Full Life : KURANG BESAR DARI KERAJAAN TUANKU.

Nas : Dan 2:39

Kerajaan Nebukadnezar akan diikuti oleh kerajaan yang lebih rendah mutunya, dilambangkan dengan dada dan tangan yang terbuat dari perak (ayat Dan 2:32); kerajaan itu adalah Media-Persia yang didirikan Koresy (539 SM). Kerajaan yang ketiga, dilambangkan dengan perut dan pinggang dari tembaga, melambangkan kerajaan Yunani yang didirikan oleh Aleksander Agung (330 SM).

[10:20]  2 Full Life : PEMIMPIN ORANG PERSIA ... YUNANI.

Nas : Dan 10:20

Bangsa-bangsa di dunia mempunyai roh-roh jahat yang kuat yang ditugaskan membantu mereka menentang kekuatan-kekuatan Allah dan memperluas kejahatan dan kefasikan di antara bangsa itu.



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA