TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Bilangan 6:20

Konteks
6:20 kemudian haruslah imam mengunjukkan semuanya itu ke hadapan TUHAN sebagai persembahan unjukan; y  semuanya itu menjadi bagian kudus z  bagi imam, beserta dada persembahan unjukan dan beserta paha persembahan a  khusus. Sesudah itu barulah boleh orang nazir itu minum anggur 1 . b "

Bilangan 11:20

Konteks
11:20 tetapi genap sebulan lamanya, sampai keluar dari dalam hidungmu dan sampai kamu muak h --karena kamu telah menolak TUHAN 2  i  yang ada di tengah-tengah kamu dan menangis di hadapan-Nya dengan berkata: Untuk apakah kita keluar dari Mesir? j "

Bilangan 14:9

Konteks
14:9 Hanya, janganlah memberontak x  kepada TUHAN, dan janganlah takut y  kepada bangsa negeri z  itu, sebab mereka akan kita telan habis. Yang melindungi mereka sudah meninggalkan mereka, sedang TUHAN menyertai a  kita; b  janganlah takut kepada mereka. c "

Bilangan 15:3

Konteks
15:3 dan kamu hendak mempersembahkan korban api-apian bagi TUHAN, dari lembu sapi atau kambing domba, b  baik korban bakaran c  atau korban sembelihan, baik untuk membayar suatu nazar khusus, atau sebagai persembahan sukarela d  atau pada waktu perayaan-perayaanmu, e  dan dengan demikian menyediakan bau yang menyenangkan bagi TUHAN, f 

Bilangan 15:25

Konteks
15:25 Maka haruslah imam mengadakan pendamaian bagi segenap umat Israel, sehingga mereka beroleh pengampunan, a  sebab hal itu terjadi tidak dengan sengaja, b  dan karena mereka telah membawa persembahan-persembahan mereka sebagai korban api-apian c  bagi TUHAN, juga korban penghapus dosa d  mereka di hadapan TUHAN, karena hal yang tidak disengaja itu.

Bilangan 16:47

Konteks
16:47 Maka Harun mengambil perbaraan, seperti yang dikatakan Musa, dan berlarilah ia ke tengah-tengah jemaah itu, dan tampaklah tulah telah mulai di antara bangsa m  itu; lalu dibubuhnyalah ukupan dan diadakannyalah pendamaian bagi bangsa itu.

Bilangan 18:17

Konteks
18:17 Tetapi anak sulung lembu, domba atau kambing janganlah kautebus; semuanya itu kudus; s  darahnya t  haruslah kausiramkan pada mezbah dan lemaknya u  kaubakar sebagai korban api-apian menjadi bau yang menyenangkan bagi TUHAN; v 

Bilangan 18:19

Konteks
18:19 Segala persembahan khusus, yakni persembahan kudus y  yang dipersembahkan orang Israel kepada TUHAN, Aku berikan kepadamu dan kepada anak-anakmu laki-laki dan perempuan bersama-sama dengan engkau; itulah suatu ketetapan untuk selama-lamanya; itulah suatu perjanjian garam 3  z  untuk selama-lamanya di hadapan TUHAN bagimu serta bagi keturunanmu."

Bilangan 29:13

Konteks
29:13 Pada waktu itu haruslah kamu mempersembahkan sebagai korban bakaran, sebagai korban api-apian yang baunya menyenangkan bagi TUHAN: v  tiga belas ekor lembu jantan muda, dua ekor domba jantan, empat belas ekor domba berumur setahun; haruslah tidak bercela w  semuanya itu;

Bilangan 29:36

Konteks
29:36 Pada waktu itu haruslah kamu mempersembahkan sebagai korban bakaran, sebagai korban api-apian yang baunya menyenangkan bagi TUHAN: m  seekor lembu jantan, seekor domba jantan, tujuh ekor domba berumur setahun n  yang tidak bercela,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:20]  1 Full Life : BARULAH BOLEH ORANG NAZIR ITU MINUM ANGGUR.

Nas : Bil 6:20

Setelah seorang Nazir mengakhiri masa nazarnya, dia diizinkan minum anggur (Ibr. _yayin_;

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN LAMA).

Allah belum secara khusus melarang pemakaian yayin yang difermentasi. Larangan pada saat itu hanya berlaku dalam situasi yang menyangkut pengabdian diri sepenuhnya kepada Allah (ayat Bil 6:1-4; Im 10:9-11). Dalam proses penyataan secara bertahap, Allah kemudian dengan tegas mengatakan bahwa seluruh umat-Nya harus menjauhi yayin yang difermentasi yang dapat memabukkan (lih. Ams 23:29-35;

lihat cat. --> Ams 23:31).

[atau ref. Ams 23:31]

[11:20]  2 Full Life : KAMU TELAH MENOLAK TUHAN.

Nas : Bil 11:20

Bangsa itu mengeluh dengan sengit mengenai cara Allah memperlakukan mereka; mereka seperti anak-anak manja yang menginginkan kemauannya dituruti (ayat Bil 11:1,4-6). Allah membiarkan mereka memperoleh apa yang mereka inginkan, tetapi "didatangkan-Nya penyakit paru-paru di antara mereka" (Mazm 106:15; bd. Mazm 78:29-33). Peristiwa ini adalah suatu peringatan serius tentang hal memaksakan cara dan keinginan kita sendiri daripada dengan rendah hati tunduk kepada jalan Allah dan bersyukur atas persediaan-Nya. Menolak perlakuan Allah terhadap kita adalah sama dengan ketidakpercayaan dan pemberontakan yang mendatangkan hukuman-Nya (bd. Mazm 78:17-22).

[18:19]  3 Full Life : PERJANJIAN GARAM.

Nas : Bil 18:19

Garam melambangkan pengawetan dan keabadian sehingga menekankan bahwa perjanjian tidak dapat dibatalkan (bd. Im 2:13).



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA