TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amsal 1:2

Konteks
1:2 untuk mengetahui hikmat 1  dan didikan, untuk mengerti kata-kata yang bermakna,

Amsal 5:20

Konteks
5:20 Hai anakku, mengapa engkau berahi akan perempuan jalang, dan mendekap dada perempuan asing?

Amsal 6:24

Konteks
6:24 yang melindungi engkau terhadap perempuan jahat, terhadap kelicikan lidah perempuan asing. o 

Amsal 7:5

Konteks
7:5 supaya engkau dilindunginya terhadap perempuan jalang, terhadap perempuan asing, yang licin perkataannya. c 

Amsal 19:6

Konteks
19:6 Banyak orang yang mengambil hati orang dermawan, e  setiap orang bersahabat dengan si pemberi. f 

Amsal 22:14

Konteks
22:14 Mulut perempuan jalang adalah lobang e  yang dalam; orang yang dimurkai TUHAN 2  akan terperosok ke dalamnya. f 

Amsal 27:13

Konteks
27:13 Ambillah pakaian orang yang menanggung orang lain, dan tahanlah dia sebagai sandera ganti orang asing. n 

Amsal 31:31

Konteks
31:31 Berilah kepadanya bagian dari hasil tangannya, biarlah perbuatannya memuji m  dia di pintu-pintu gerbang!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:2]  1 Full Life : HIKMAT.

Nas : Ams 1:2

Sebagaimana dipakai dalam kitab ini, hikmat artinya hidup dan berpikir sesuai dengan kebenaran, jalan, dan pola Allah. Hikmat artinya mendekati seluruh kehidupan dari sudut pandangan Allah, percaya bahwa segala sesuatu yang dikatakan Allah itu benar, dan merupakan satu-satunya standar hidup yang layak. Memperoleh hikmat jauh lebih baik daripada memiliki emas dan perak (Ams 3:13-14). Hikmat ini hanya datang kepada mereka yang mencarinya melalui hubungan yang benar dengan Allah (ayat Ams 1:7) dan mempelajari Firman-Nya dengan rajin (Ams 3:1-3). Kristus, yang oleh PB disebut puncak hikmat Allah (1Kor 1:30; Kol 2:2-3), mengajarkan bahwa kita memperoleh hikmat dengan tetap tinggal dalam firman-Nya, dengan membiarkan firman-Nya tetap tinggal di dalam diri kita (Yoh 15:7), dan dengan menyerahkan hati dan pikiran kita kepada Roh Kudus yang mendiami kita (Yoh 14:16-26).

[22:14]  2 Full Life : YANG DIMURKAI TUHAN.

Nas : Ams 22:14

Orang yang berbalik dari Allah, yang mengikuti kehendak mereka sendiri dan menolak teguran akan ditimpa murka dan kutukan Allah. Ia menyerahkan mereka kepada kenajisan seksual dan nafsu penuh dosa

(lihat cat. --> Rom 1:18;

lihat cat. --> Rom 1:21).

[atau ref. Rom 1:18-21]



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA