TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amsal 11:30

Konteks
11:30 Hasil orang benar adalah pohon kehidupan, f  dan siapa bijak, mengambil hati orang 1 .

Amsal 12:15

Konteks
12:15 Jalan orang bodoh lurus dalam anggapannya sendiri, x  tetapi siapa mendengarkan nasihat, ia bijak. y 

Amsal 12:17

Konteks
12:17 Siapa mengatakan kebenaran, menyatakan apa yang adil, tetapi saksi dusta menyatakan tipu daya. c 

Amsal 14:5

Konteks
14:5 Saksi yang setia tidak berbohong, tetapi siapa menyembur-nyemburkan kebohongan, e  adalah saksi dusta.

Amsal 14:17

Konteks
14:17 Siapa lekas naik darah, s  berlaku bodoh, t  tetapi orang yang bijaksana, bersabar. u 

Amsal 14:25

Konteks
14:25 Saksi yang setia menyelamatkan hidup, tetapi siapa menyembur-nyemburkan kebohongan adalah pengkhianat. b 

Amsal 20:16

Konteks
20:16 Ambillah pakaian orang yang menanggung orang lain, dan tahanlah dia sebagai sandera g  ganti orang asing. h 

Amsal 21:10

Konteks
21:10 Hati orang fasik mengingini kejahatan dan ia tidak menaruh belas kasihan kepada sesamanya.

Amsal 21:24

Konteks
21:24 Orang yang kurang ajar dan sombong b  pencemooh namanya, ia berlaku dengan keangkuhan yang tak terhingga.

Amsal 23:1

Konteks
23:1 Bila engkau duduk makan dengan seorang pembesar, perhatikanlah baik-baik apa yang ada di depanmu.

Amsal 24:9

Konteks
24:9 Memikirkan kebodohan mendatangkan dosa, dan si pencemooh adalah kekejian bagi manusia.

Amsal 27:13

Konteks
27:13 Ambillah pakaian orang yang menanggung orang lain, dan tahanlah dia sebagai sandera ganti orang asing. n 

Amsal 28:11

Konteks
28:11 Orang kaya menganggap dirinya bijak, tetapi orang miskin yang berpengertian mengenal dia.

Amsal 29:21

Konteks
29:21 Siapa memanjakan hambanya sejak muda, akhirnya menjadikan dia keras kepala.

Amsal 30:29

Konteks
30:29 Ada tiga binatang yang gagah langkahnya, bahkan, empat hal yang gagah jalannya, yakni:
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:30]  1 Full Life : SIAPA BIJAK, MENGAMBIL HATI ORANG

Nas : Ams 11:30

(versi Inggris NIV -- yang memenangkan jiwa adalah bijak). Mempengaruhi orang kepada kebenaran adalah bijaksana. PB menekankan bahwa orang percaya harus menuntun orang lain kepada Kristus, keselamatan, dan hidup yang benar (lih. Yoh 14:6; 1Kor 9:20-22; 10:33; 1Pet 3:1-2; Yak 5:19-20).



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA