TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amos 3:1

Konteks
Nabi sebagai penyambung lidah Allah
3:1 Dengarlah firman ini, yang diucapkan TUHAN tentang kamu, j  hai orang Israel, tentang segenap kaum 1  yang telah Kutuntun keluar dari tanah Mesir, k  bunyinya:

Amos 4:12

Konteks
4:12 "Sebab itu demikianlah akan Kulakukan kepadamu, hai Israel. --Oleh karena Aku akan melakukan yang demikian kepadamu, maka bersiaplah untuk bertemu dengan Allahmu 2 , hai Israel!"

Amos 7:9

Konteks
7:9 Bukit-bukit pengorbanan d  dari pada Ishak akan dilicintandaskan dan tempat-tempat kudus e  Israel akan diruntuhkan, dan Aku akan bangkit melawan keluarga Yerobeam f  dengan pedang."

Amos 9:2

Konteks
9:2 Sekalipun mereka menembus sampai ke dunia orang mati, r  tangan-Ku akan mengambil mereka dari sana; sekalipun mereka naik ke langit, s  Aku akan menurunkan t  mereka dari sana.

Amos 9:5

Konteks
9:5 Tuhan ALLAH semesta alamlah yang menyentuh bumi, sehingga bergoyang, e  dan semua penduduknya berkabung, dan seluruhnya naik seperti sungai Nil, dan surut seperti sungai Mesir; f 

Amos 9:9

Konteks
9:9 "Sebab sesungguhnya, Aku memberi perintah, dan Aku mengiraikan kaum Israel di antara segala bangsa, seperti orang mengiraikan ayak, o  p  dan sebiji batu kecilpun tidak akan jatuh ke tanah. q 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:1]  1 Full Life : SEGENAP KAUM.

Nas : Am 3:1

Baik Israel maupun Yehuda dimaksudkan di sini. Mereka adalah umat pilihan Allah yang harus diminta pertanggungjawaban.

[4:12]  2 Full Life : BERSIAPLAH UNTUK BERTEMU DENGAN ALLAHMU.

Nas : Am 4:12

Israel akan mengalami hukuman Allah dengan perantaraan orang Asyur, hukuman akhir yang akan mengerikan. Bagian ini mengingatkan kita bahwa semua umat Allah suatu hari akan diadili atas perbuatan-perbuatan mereka

(lihat cat. --> Yoh 5:29;

[atau ref. Yoh 5:29]

lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA).



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA