TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amos 2:10

Konteks
2:10 Padahal Akulah yang menuntun kamu keluar 1  dari tanah Mesir u  dan memimpin v  kamu empat puluh tahun lamanya di padang gurun, w  supaya kamu menduduki negeri orang Amori; x 

Amos 4:1

Konteks
Terhadap perempuan-perempuan Samaria yang mabuk kemewahan
4:1 "Dengarlah firman ini, hai lembu-lembu Basan 2 , r  yang ada di gunung Samaria, s  yang memeras orang lemah, t  yang menginjak orang miskin, u  yang mengatakan kepada tuan-tuanmu: v  bawalah ke mari, supaya kita minum-minum! w 

Amos 4:4-5

Konteks
Ibadah orang Israel adalah ibadah jahat
4:4 "Datanglah ke Betel b  dan lakukanlah perbuatan jahat, ke Gilgal c  dan perhebatlah perbuatan jahat 3 ! Bawalah korban sembelihanmu pada waktu pagi, d  dan persembahan persepuluhanmu e  pada hari f  yang ketiga! 4:5 Bakarlah korban syukur dari roti g  yang beragi dan maklumkanlah persembahan-persembahan h  sukarela; siarkanlah itu! Sebab bukankah yang demikian kamu sukai, hai orang Israel?" demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Amos 5:12

Konteks
5:12 Sebab Aku tahu, bahwa perbuatanmu yang jahat banyak dan dosamu j  berjumlah besar, hai kamu yang menjadikan orang benar terjepit 4 , yang menerima uang suap k  dan yang mengesampingkan orang miskin l  di pintu gerbang. m 

Amos 7:1-2

Konteks
Penglihatan pertama: Belalang
7:1 Inilah yang diperlihatkan Tuhan ALLAH kepadaku 5 : n  Tampak Ia membentuk kawanan belalang, o  pada waktu rumput akhir mulai tumbuh, yaitu rumput akhir sesudah yang dipotong bagi raja. 7:2 Ketika belalang mulai menghabisi p  tumbuh-tumbuhan di tanah, berkatalah aku: "Tuhan ALLAH, berikanlah kiranya pengampunan! Bagaimanakah Yakub dapat bertahan? q  Bukankah ia kecil? r "

Amos 7:4

Konteks
Penglihatan kedua: Api
7:4 Inilah yang diperlihatkan Tuhan ALLAH kepadaku: Tampak Tuhan ALLAH memanggil api u  untuk melakukan hukuman. Api itu memakan habis v  samudera raya dan akan memakan habis tanah ladang.

Amos 7:7

Konteks
Penglihatan ketiga: Tali sipat
7:7 Inilah yang diperlihatkan-Nya kepadaku: Tampak Tuhan berdiri dekat sebuah tembok yang tegak lurus, dan di tangan-Nya ada tali sipat 6 .

Amos 8:9

Konteks
Gerhana matahari dan ratapan
8:9 "Pada hari itu akan terjadi," demikianlah firman Tuhan ALLAH, "Aku akan membuat matahari terbenam di siang hari dan membuat bumi gelap pada hari cerah. x 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:10]  1 Full Life : AKULAH YANG MENUNTUN KAMU KE LUAR.

Nas : Am 2:10

Meskipun mereka telah menerima kasih dan berkat-berkat perjanjian Allah, orang Israel berpaling dari perjanjian itu dan melupakan segala yang dilakukan Allah bagi mereka; penolakan ini membuat dosa mereka makin parah dan kesalahan mereka lebih besar. Demikian pula, kita sebagai orang percaya PB tidak boleh melupakan kasih Allah kepada kita melalui Kristus. Mengingat berkat-berkat-Nya seharusnya membuat kita tetap setia kepada Dia sepanjang hidup ini.

[4:1]  2 Full Life : LEMBU-LEMBU BASAN.

Nas : Am 4:1

Wanita kalangan atas disebut "lembu-lembu Basan" (yaitu, ternak Kanaan yang berketurunan murni dan diberi makanan cukup; bd. Mazm 22:13). Sementara para wanita ini minum anggur, mereka mendesak suami mereka untuk mencari uang lebih banyak dengan menindas orang miskin supaya mereka dapat minum lebih banyak lagi dan bersenang-senang dalam kemewahan.

[4:4]  3 Full Life : PERHEBATLAH PERBUATAN JAHAT.

Nas : Am 4:4-5

Banyak orang Israel menambah pada dosa-dosa mereka dengan pergi menyembah dan memberi korban dan persepuluhan sementara tetap hidup dalam dosa. Orang yang mengaku dirinya selamat dan menyembah Tuhan dan memberi persembahan, namun tetap mengasihi kesenangan dunia yang berdosa menjadi kekejian bagi Tuhan. Allah hanya menerima ibadah dan penyerahan orang yang mengasihi Dia dan mengabdi kepada jalan-jalan dan firman-Nya.

[5:12]  4 Full Life : MENJADIKAN ORANG BENAR TERJEPIT.

Nas : Am 5:12

Di antara semua dosa Israel yang dikemukakan Amos, yang paling menonjol adalah dosa-dosa sosial mereka -- orang kaya yang mengambil keuntungan dari yang miskin dan memeras mereka. Allah menghendaki bahwa kita mempunyai kasih istimewa dan belas kasihan bagi mereka yang perlu bantuan

(lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT).

[7:1]  5 Full Life : DIPERLIHATKAN TUHAN ALLAH KEPADAKU.

Nas : Am 7:1-6

Amos diberikan dua penglihatan tentang hukuman Allah yang sudah dekat atas Israel; hukuman itu akan berbentuk serangan belalang (ayat Am 7:1) dan panas yang tinggi (ayat Am 7:4), yang menjadikan negeri itu tandus dan terkena bencana kelaparan. Sang nabi memohon syafaat bagi umat itu dan Tuhan menunda hukuman-Nya (ayat Am 7:3,6). Allah tidak menginginkan kematian orang berdosa (1Tim 2:4; 2Pet 3:9), dan Ia berjanji untuk menanggapi doa orang yang benar (Yak 5:16).

[7:7]  6 Full Life : TALI SIPAT.

Nas : Am 7:7-9

Penglihatan ketiga Amos menyatakan Allah sedang mengukur Israel dengan tali sipat. Tali sipat adalah tali yang berbandul timah pada ujungnya yang dipakai oleh tukang batu untuk memastikan ketegaklurusan tembok. Israel didapati dalam keadaan tidak lurus lagi dan mungkin akan roboh karena mereka telah menolak firman Allah (ayat Am 7:12-17); karena itu, hukuman Allah pasti akan datang.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA