TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Tawarikh 10:2

Konteks
10:2 Segera sesudah hal itu kedengaran kepada Yerobeam a  bin Nebat--ia ada di Mesir, sebab ia melarikan b  diri ke sana dari hadapan raja Salomo--maka kembalilah ia dari Mesir.

2 Tawarikh 26:1

Konteks
Raja Uzia
26:1 Segenap bangsa Yehuda f  mengambil Uzia 1 , yang masih berumur enam belas tahun dan menobatkan dia menjadi raja menggantikan ayahnya, Amazia.

2 Tawarikh 28:3

Konteks
28:3 Ia membakar juga korban di Lebak Ben-Hinom k  dan membakar anak-anaknya l  sebagai korban dalam api 2 , sesuai dengan perbuatan keji m  bangsa-bangsa yang telah dihalaukan TUHAN dari depan orang Israel.

2 Tawarikh 32:30

Konteks
32:30 Hizkia ini juga telah membendung g  aliran Gihon h  di sebelah hulu, dan menyalurkannya i  ke hilir, ke sebelah barat, ke kota Daud. Hizkia berhasil dalam segala usahanya.

2 Tawarikh 22:9

Konteks
22:9 Lalu ia mencari Ahazia; Ahazia tertangkap ketika ia bersembunyi u  di Samaria. Ia dibawa kepada Yehu, lalu dibunuh, tetapi dikuburkan juga, karena kata orang: "Dia ini cucu Yosafat, yang mencari v  TUHAN dengan segenap hatinya." Dari keluarga Ahazia tidak ada lagi yang sanggup memerintah.

2 Tawarikh 32:9

Konteks
32:9 Sesudah itu Sanherib, raja Asyur, yang sedang mengepung Lakhis j  dengan seluruh kekuatan tentaranya, mengutus beberapa pegawai ke Yerusalem, kepada Hizkia, raja Yehuda, dan kepada semua orang Yehuda yang ada di Yerusalem, dengan pesan:

2 Tawarikh 33:6

Konteks
33:6 Bahkan, ia mempersembahkan anak-anaknya t  sebagai korban dalam api di Lebak Ben-Hinom; ia melakukan ramal, telaah dan sihir, dan menghubungi para pemanggil arwah u  dan para pemanggil roh peramal. v  Ia melakukan banyak yang jahat di mata TUHAN, sehingga ia menimbulkan sakit hati-Nya.

2 Tawarikh 34:3

Konteks
34:3 Pada tahun kedelapan dari pemerintahannya, ketika ia masih muda belia, ia mulai mencari Allah r  Daud, bapa leluhurnya, dan pada tahun kedua belas ia mulai mentahirkan Yehuda dan Yerusalem dari pada bukit-bukit pengorbanan, tiang-tiang berhala, patung-patung pahatan dan patung-patung tuangan.

2 Tawarikh 36:23

Konteks
36:23 "Beginilah perintah Koresh, raja Persia: Segala kerajaan di bumi telah dikaruniakan kepadaku oleh TUHAN, Allah semesta langit. Ia menugaskan c  aku untuk mendirikan rumah bagi-Nya di Yerusalem, yang terletak di Yehuda. Siapa di antara kamu termasuk umat-Nya, TUHAN, Allahnya, menyertainya, dan biarlah ia berangkat pulang!"

2 Tawarikh 27:5

Konteks
27:5 Ia berperang melawan raja bani Amon g  dan mengalahkannya, sehingga pada tahun itu juga bani Amon membayar kepadanya seratus talenta perak, sepuluh ribu kor gandum dan sepuluh ribu kor jelai. Juga pada tahun kedua dan ketiga bani Amon membawa upeti itu kepadanya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[26:1]  1 Full Life : UZIA.

Nas : 2Taw 26:1

Masa pemerintahan Uzia terbagi dalam dua bagian: tahun-tahun ia mencari Tuhan dan tahun-tahun ia tidak setia kepada Tuhan. Alkitab menekankan bahwa mencari Allah akan menghasilkan berkat dan pertolongan, sedangkan kegagalan untuk mencari Allah menghasilkan kemerosotan rohani dan hukuman (ayat 2Taw 26:5-7,16-20;

lihat cat. --> 2Taw 15:2).

[atau ref. 2Taw 15:2]

[28:3]  2 Full Life : MEMBAKAR ANAK-ANAK-NYA SEBAGAI KORBAN DALAM API.

Nas : 2Taw 28:3

Raja Ahas demikian menyerah kepada penyembahan berhala dan kegiatan okultisme sehingga ia membakar anak-anaknya sendiri dalam api sebagai korban bagi para dewa kafir (lih. Im 20:1-5; Yer 7:31-32;

lihat cat. --> 2Raj 16:3).

[atau ref. 2Raj 16:3]

Anak-anak dewasa ini juga dapat dirusak dengan kejam -- secara jasmaniah melalui pengguguran kandungan dan penyiksaan, dan secara rohani oleh orang-tua yang gagal mengajarkan mereka jalan-jalan Allah yang suci berlandaskan Alkitab

(lihat cat. --> Ul 6:7)

[atau ref. Ul 6:7]

atau memisahkan dan melindungi mereka dari kefasikan dunia ini

(lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA).



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA