TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 1:11

Konteks
1:11 Kemudian raja menyuruh pula kepadanya seorang perwira yang lain dengan kelima puluh anak buahnya. Lalu orang itu berkata kepada Elia: "Hai abdi Allah, beginilah titah raja: Segeralah turun!"

2 Raja-raja 4:7

Konteks
4:7 Kemudian pergilah perempuan itu memberitahukannya kepada abdi Allah, e  dan orang ini berkata: "Pergilah, juallah minyak itu, bayarlah hutangmu, dan hiduplah dari lebihnya, engkau serta anak-anakmu."

2 Raja-raja 4:23

Konteks
4:23 Berkatalah suaminya: "Mengapakah pada hari ini engkau hendak pergi kepadanya? Padahal sekarang bukan bulan baru l  dan bukan hari Sabat." Jawab perempuan itu: "Jangan kuatir."

2 Raja-raja 4:26

Konteks
4:26 Larilah menyongsongnya dan katakanlah kepadanya: Selamatkah engkau, selamatkah suamimu, selamatkah anak itu?" Jawab perempuan itu: "Selamat!"

2 Raja-raja 6:10

Konteks
6:10 Sebab itu raja Israel menyuruh orang-orang ke tempat yang disebutkan abdi Allah kepadanya. Demikianlah Elisa memperingatkan o  kepadanya, supaya berawas-awas di sana, bukan sekali dua kali saja.

2 Raja-raja 6:31

Konteks
6:31 Lalu berkatalah raja: "Beginilah kiranya Allah menghukum aku, bahkan lebih dari pada itu, jika masih tinggal kepala Elisa bin Safat di atas tubuhnya pada hari ini."

2 Raja-raja 9:2

Konteks
9:2 Apabila engkau sampai ke sana, carilah Yehu bin Yosafat bin Nimsi; masuklah, ajak dia bangkit dari tengah-tengah temannya dan bawalah dia ke ruang dalam.

2 Raja-raja 9:10

Konteks
9:10 Izebel akan dimakan anjing x  di kebun di luar Yizreel dengan tidak ada orang yang menguburkannya." Kemudian nabi itu membuka pintu, lalu lari.

2 Raja-raja 13:14

Konteks
Kejadian menjelang kematian Elisa dan keajaiban dalam kuburnya
13:14 Ketika Elisa menderita sakit 1  yang menyebabkan kematiannya, datanglah Yoas, raja Israel, kepadanya dan menangis oleh karena dia, katanya: "Bapaku, bapaku! Kereta x  Israel dan orang-orangnya yang berkuda 2 !"

2 Raja-raja 16:17

Konteks
16:17 Sesudah itu raja Ahas memotong papan penutup kereta penopang dan menyingkirkan bejana pembasuhan dari atasnya, juga "laut" itu diturunkannya dari atas lembu tembaga yang mendukungnya dan ditaruhnya di atas alas batu. c 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:14]  1 Full Life : ELISA MENDERITA SAKIT.

Nas : 2Raj 13:14

Elisa, yang dipakai Allah untuk melaksanakan banyak mukjizat yang menakjubkan, akhirnya mati oleh penyakit. Realitas menunjukkan bahwa tokoh-tokoh iman yang besar mati, dan secara ironis kematian mereka kadang-kadang disebabkan oleh penyakit meskipun mereka sendiri mempunyai pelayanan kesembuhan. Di antara akibat-akibat kejatuhan Adam dan Hawa terdapat penyakit dan kematian; tak seorang pun dibebaskan dari akibatnya.

[13:14]  2 Full Life : KERETA ISRAEL DAN ORANG-ORANGNYA YANG BERKUDA.

Nas : 2Raj 13:14

Raja Yoas mengakui Allah Elisa sebagai pelindung sejati Israel (bd. 2Raj 2:12); ia tahu dengan pasti bahwa dengan kematian Elisa, kekuatan dan perlindungan Israel akan lenyap. Kapan saja ketika tidak ada firman nubuat kepada umat Allah, kematian rohani dan kemurtadan pasti akan terjadi (bd. pasal Yer 21:1-22:30;

lihat art. KARUNIA-KARUNIA PELAYANAN GEREJA).



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA