TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 2:12

Konteks
2:12 Ketika Elisa melihat itu, maka berteriaklah ia: "Bapaku, bapaku! Kereta q  Israel dan orang-orangnya yang berkuda!" Kemudian tidak dilihatnya lagi, lalu direnggutkannya pakaiannya dan dikoyakkannya r  menjadi dua koyakan.

2 Raja-raja 5:13

Konteks
5:13 Tetapi pegawai-pegawainya datang mendekat serta berkata kepadanya: "Bapak, t  seandainya nabi itu menyuruh perkara yang sukar kepadamu, bukankah bapak akan melakukannya? Apalagi sekarang, ia hanya berkata kepadamu: Mandilah dan engkau akan menjadi tahir 1 ."

2 Raja-raja 8:9

Konteks
8:9 Lalu pergilah Hazael menyongsong dia, diambilnyalah persembahan berupa segala barang yang indah-indah dari Damsyik, sebanyak muatan empat puluh ekor unta. Sesudah sampai, tampillah ia ke depan Elisa dan berkata: "Anakmu Benhadad, raja Aram, menyuruh aku menanyakan kepadamu: Apakah aku akan sembuh dari penyakit ini?"

2 Raja-raja 13:14

Konteks
Kejadian menjelang kematian Elisa dan keajaiban dalam kuburnya
13:14 Ketika Elisa menderita sakit 2  yang menyebabkan kematiannya, datanglah Yoas, raja Israel, kepadanya dan menangis oleh karena dia, katanya: "Bapaku, bapaku! Kereta x  Israel dan orang-orangnya yang berkuda 3 !"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:13]  1 Full Life : MANDILAH DAN ENGKAU AKAN MENJADI TAHIR.

Nas : 2Raj 5:13-14

Bagian ini, bersama dengan banyak bagian lain dalam PL, menubuatkan Yesus Kristus, Mesias yang dijanjikan Allah. Untuk analisis mengenai pokok ini,

lihat art. KRISTUS DALAM PERJANJIAN LAMA.

[13:14]  2 Full Life : ELISA MENDERITA SAKIT.

Nas : 2Raj 13:14

Elisa, yang dipakai Allah untuk melaksanakan banyak mukjizat yang menakjubkan, akhirnya mati oleh penyakit. Realitas menunjukkan bahwa tokoh-tokoh iman yang besar mati, dan secara ironis kematian mereka kadang-kadang disebabkan oleh penyakit meskipun mereka sendiri mempunyai pelayanan kesembuhan. Di antara akibat-akibat kejatuhan Adam dan Hawa terdapat penyakit dan kematian; tak seorang pun dibebaskan dari akibatnya.

[13:14]  3 Full Life : KERETA ISRAEL DAN ORANG-ORANGNYA YANG BERKUDA.

Nas : 2Raj 13:14

Raja Yoas mengakui Allah Elisa sebagai pelindung sejati Israel (bd. 2Raj 2:12); ia tahu dengan pasti bahwa dengan kematian Elisa, kekuatan dan perlindungan Israel akan lenyap. Kapan saja ketika tidak ada firman nubuat kepada umat Allah, kematian rohani dan kemurtadan pasti akan terjadi (bd. pasal Yer 21:1-22:30;

lihat art. KARUNIA-KARUNIA PELAYANAN GEREJA).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA