TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 15:22

Konteks
15:22 Tetapi jawab Samuel: "Apakah TUHAN itu berkenan kepada korban bakaran dan korban sembelihan sama seperti kepada mendengarkan suara TUHAN? Sesungguhnya, mendengarkan lebih baik dari pada korban sembelihan 1 , z  memperhatikan lebih baik dari pada lemak domba-domba jantan.

1 Samuel 9:2

Konteks
9:2 Orang ini ada anaknya laki-laki, namanya Saul, seorang muda yang elok rupanya; c  tidak ada seorangpun dari antara orang Israel yang lebih d  elok dari padanya: dari bahu ke atas ia lebih tinggi e  dari pada setiap orang sebangsanya.

1 Samuel 15:28

Konteks
15:28 Kemudian berkatalah Samuel kepadanya: "TUHAN telah mengoyakkan j  dari padamu jabatan raja k  atas Israel pada hari ini dan telah memberikannya kepada orang lain yang lebih baik dari padamu. l 

1 Samuel 1:8

Konteks
1:8 Lalu Elkana, suaminya, berkata kepadanya: "Hana, mengapa engkau menangis dan mengapa engkau tidak mau makan? Mengapa hatimu sedih? Bukankah aku lebih berharga bagimu dari pada sepuluh anak laki-laki? q "

1 Samuel 18:30

Konteks
18:30 Apabila raja-raja orang Filistin maju berperang, setiap kali mereka maju berperang, maka Daud lebih berhasil n  dari semua pegawai Saul, sehingga namanya sangat masyhur.

1 Samuel 24:17

Konteks
24:17 (24-18) Katanya kepada Daud: "Engkau lebih benar dari pada aku, m  sebab engkau telah melakukan yang baik n  kepadaku, padahal aku melakukan yang jahat o  kepadamu.

1 Samuel 10:23

Konteks
10:23 Berlarilah orang ke sana dan mengambilnya dari sana, dan ketika ia berdiri di tengah-tengah orang-orang sebangsanya, ternyata ia dari bahu ke atas lebih tinggi z  dari pada setiap orang sebangsanya.

1 Samuel 1:5

Konteks
1:5 Meskipun ia mengasihi Hana, ia memberikan kepada Hana hanya satu bagian, m  sebab TUHAN telah menutup kandungannya 2 . n 

1 Samuel 14:30

Konteks
14:30 Apalagi, jika sekiranya rakyat pada hari ini boleh makan dengan bebas dari jarahan musuhnya, yang telah didapatnya! Tetapi sekarang tidaklah besar kekalahan di antara orang Filistin."

1 Samuel 27:1

Konteks
Daud di antara orang Filistin
27:1 Tetapi Daud berpikir dalam hatinya: "Bagaimanapun juga pada suatu hari aku akan binasa oleh tangan Saul. Jadi tidak ada yang lebih baik bagiku selain meluputkan diri dengan segera ke negeri orang Filistin 3 ; maka tidak ada harapan bagi Saul untuk mencari aku lagi di seluruh daerah Israel dan aku akan terluput dari tangannya."

1 Samuel 2:29

Konteks
2:29 Mengapa engkau memandang dengan loba kepada korban z  sembelihan-Ku dan korban sajian-Ku, a  yang telah Kuperintahkan, dan mengapa engkau menghormati anak-anakmu lebih dari pada-Ku 4 , sambil kamu menggemukkan dirimu dengan bagian yang terbaik dari setiap korban sajian umat-Ku Israel?

1 Samuel 23:13

Konteks
23:13 Lalu bersiaplah Daud dan orang-orangnya, n  kira-kira enam ratus orang banyaknya, mereka keluar dari Kehila dan pergi ke mana saja mereka dapat pergi. Apabila kepada Saul diberitahukan, bahwa Daud telah meluputkan diri dari Kehila, maka tidak jadilah ia maju berperang.

1 Samuel 14:14

Konteks
14:14 Kekalahan yang pertama ini, yang ditimbulkan Yonatan dan pembawa senjatanya itu, besarnya kira-kira dua puluh orang dalam jarak kira-kira setengah alur dari sepembajakan ladang.

1 Samuel 4:2

Konteks
4:2 Orang Filistin mengatur barisannya berhadapan dengan orang Israel. Ketika pertempuran menghebat, terpukullah kalah orang Israel 5  oleh orang Filistin, yang menewaskan kira-kira empat ribu orang di medan pertempuran itu.

1 Samuel 9:22

Konteks
9:22 Sesudah itu Samuel mengajak Saul dan bujangnya, dibawanya ke pendopo dan diberikannya kepada mereka tempat utama di depan para undangan, yang banyaknya kira-kira tiga puluh orang.

1 Samuel 13:15

Konteks
13:15 Kemudian berangkatlah Samuel dan pergi dari Gilgal ke Gibea f  Benyamin. Tetapi Saul memeriksa barisan rakyat yang ada bersama-sama dengan dia itu: kira-kira enam ratus g  orang banyaknya.

1 Samuel 14:2

Konteks
14:2 Adapun Saul duduk s  di ujung Gibea t  di bawah pohon delima u  yang di Migron. v  Dan rakyat yang ada bersama-sama dengan dia itu, kira-kira enam ratus orang banyaknya.

1 Samuel 9:19

Konteks
9:19 Jawab Samuel kepada Saul, katanya: "Akulah pelihat itu. Naiklah mendahului aku ke bukit. Hari ini kamu makan bersama-sama dengan daku; besok pagi aku membiarkan engkau pergi dan aku akan memberitahukan kepadamu segala sesuatu yang ada dalam hatimu.

1 Samuel 22:2

Konteks
22:2 Berhimpunlah w  juga kepadanya setiap orang yang dalam kesukaran, setiap orang yang dikejar-kejar tukang piutang, setiap orang yang sakit hati, maka ia menjadi pemimpin mereka. Bersama-sama dengan dia ada kira-kira empat ratus orang.

1 Samuel 25:13

Konteks
25:13 Kemudian berkatalah Daud kepada orang-orangnya: k  "Kamu masing-masing, sandanglah pedang!" Lalu mereka masing-masing menyandang pedangnya; Daud sendiripun menyandang pedangnya. Sesudah itu kira-kira empat ratus orang maju l  mengikuti Daud, sedang dua ratus orang tinggal menjaga barang-barang. m 

1 Samuel 29:4

Konteks
29:4 Tetapi para panglima orang Filistin itu menjadi marah kepadanya; serta berkata kepadanya: "Suruhlah orang itu pulang, o  supaya ia kembali ke tempat, yang kautunjukkan kepadanya, dan janganlah ia pergi berperang, bersama-sama dengan kita, supaya jangan ia menjadi lawan p  kita dalam peperangan. Sebab dengan apakah orang ini dapat menyukakan hati tuannya, kecuali dengan memberi kepala-kepala orang-orang ini?

1 Samuel 18:29

Konteks
18:29 Maka makin takutlah m  Saul kepada Daud. Saul tetap menjadi musuh Daud seumur hidupnya.

1 Samuel 20:22

Konteks
20:22 Tetapi jika begini kukatakan kepada orang muda itu: Lihat anak-anak panah itu lebih ke sana! m  --maka pergilah, sebab TUHAN menyuruh engkau pergi.

1 Samuel 25:22

Konteks
25:22 Beginilah kiranya Allah menghukum Daud, bahkan lebih lagi a  dari pada itu, jika kutinggalkan hidup sampai pagi seorang laki-laki b  sajapun dari semua yang ada padanya."

1 Samuel 5:7

Konteks
5:7 Ketika dilihat orang-orang Asdod, bahwa demikian halnya, berkatalah mereka: "Tabut Allah Israel tidak boleh tinggal pada kita, sebab tangan-Nya keras melawan kita dan melawan Dagon, allah kita."

1 Samuel 9:5

Konteks
9:5 Ketika mereka sampai ke tanah Zuf, j  berkatalah Saul kepada bujangnya yang bersama-sama dengan dia: "Mari, kita pulang. Nanti ayahku tidak lagi memikirkan keledai-keledai itu, tetapi kuatir k  mengenai kita."

1 Samuel 20:37

Konteks
20:37 Ketika budak itu sampai ke tempat letaknya anak panah yang dilepaskan Yonatan itu, maka berserulah Yonatan dari belakang budak itu, katanya: "Bukankah anak panah itu lebih ke sana? x "

1 Samuel 18:15

Konteks
18:15 Ketika dilihat Saul, bahwa Daud sangat berhasil, makin takutlah ia kepadanya;

1 Samuel 15:15

Konteks
15:15 Jawab Saul: "Semuanya itu dibawa dari pada orang Amalek, sebab rakyat menyelamatkan kambing domba dan lembu-lembu yang terbaik dengan maksud untuk mempersembahkan korban kepada TUHAN, Allahmu; tetapi selebihnya telah kami tumpas."

1 Samuel 20:21

Konteks
20:21 Dan ketahuilah, aku akan menyuruh bujangku: Pergilah mencari anak-anak panah itu. Jika tegas kukatakan kepada bujang itu: Lihat anak-anak panah itu lebih ke mari, ambillah! --maka datanglah, sebab, demi TUHAN yang hidup, engkau selamat dan tidak ada bahaya apa-apa.

1 Samuel 2:3

Konteks
2:3 Janganlah kamu selalu berkata sombong, janganlah caci maki a  keluar dari mulutmu. Karena TUHAN itu Allah yang mahatahu, b  dan oleh Dia perbuatan-perbuatan c  diuji. d 

1 Samuel 14:29

Konteks
14:29 Lalu kata Yonatan: "Ayahku mencelakakan z  negeri; coba lihat, bagaimana terangnya mataku, setelah aku merasai sedikit dari madu ini.

1 Samuel 14:44

Konteks
14:44 Kata Saul: "Beginilah kiranya Allah menghukum aku, bahkan lebih lagi s  dari pada itu. Sesungguhnya, Yonatan, t  engkau harus mati."

1 Samuel 18:13

Konteks
18:13 Sebab itu Saul menjauhkan Daud dari dekatnya dan mengangkat dia menjadi kepala pasukan seribu, sehingga ia berada di depan q  dalam segala gerakan r  tentara.

1 Samuel 24:14

Konteks
24:14 (24-15) Terhadap siapakah raja Israel keluar berperang? Siapakah yang kaukejar? Anjing mati! e  Seekor kutu f  saja!

1 Samuel 24:22

Konteks
24:22 (24-23) Lalu bersumpahlah Daud kepada Saul. Kemudian pulanglah Saul ke rumahnya, sedang Daud dan orang-orangnya pergi ke kubu gunung. v 

1 Samuel 13:2

Konteks
13:2 Saul memilih tiga ribu orang dari antara orang Israel; dua ribu b  orang ada bersama-sama dengan Saul di Mikhmas c  dan di pegunungan Betel, sedang seribu orang ada bersama-sama dengan Yonatan di Gibea d  Benyamin, tetapi selebihnya dari rakyat itu disuruhnya pulang, masing-masing ke kemahnya.

1 Samuel 14:36

Konteks
14:36 Lagi kata Saul: "Marilah kita pada malam ini mengejar orang Filistin dan menjarahi mereka sampai fajar menyingsing dan janganlah kita biarkan hidup seorangpun dari mereka." Jawab mereka itu: "Perbuatlah apa yang kaupandang baik." Tetapi imam berkata: "Marilah kita dahulu tampil menghadap h  Allah di sini."

1 Samuel 20:13

Konteks
20:13 Tetapi apabila ayahku memandang baik untuk mendatangkan celaka kepadamu, beginilah kiranya TUHAN menghukum Yonatan, bahkan lebih lagi b  dari pada itu, sekiranya aku tidak menyatakannya kepadamu dan membiarkan engkau pergi, sehingga engkau dapat berjalan dengan selamat. TUHAN kiranya menyertai c  engkau, seperti Ia menyertai ayahku dahulu.

1 Samuel 3:17

Konteks
3:17 Kata Eli: "Apakah yang disampaikan-Nya kepadamu? Janganlah kausembunyikan h  kepadaku. Kiranya beginilah Allah menghukum engkau, bahkan lebih lagi i  dari pada itu, jika engkau menyembunyikan sepatah katapun kepadaku dari apa yang disampaikan-Nya kepadamu itu."

1 Samuel 4:10

Konteks
4:10 Lalu berperanglah orang Filistin, sehingga orang Israel terpukul kalah. d  Mereka melarikan diri masing-masing ke kemahnya. Amatlah besar kekalahan itu: dari pihak Israel gugur tiga puluh ribu orang pasukan berjalan kaki.

1 Samuel 8:7

Konteks
8:7 TUHAN berfirman kepada Samuel: "Dengarkanlah d  perkataan bangsa itu dalam segala hal yang dikatakan mereka kepadamu, sebab bukan engkau yang mereka tolak, e  tetapi Akulah yang mereka tolak 6 , supaya jangan Aku menjadi raja f  atas mereka.

1 Samuel 15:20

Konteks
15:20 Lalu kata Saul kepada Samuel: "Aku memang mendengarkan y  suara TUHAN dan mengikuti jalan yang telah disuruh TUHAN kepadaku dan aku membawa Agag, raja orang Amalek, tetapi orang Amalek itu sendiri telah kutumpas.

1 Samuel 17:4

Konteks
17:4 Lalu tampillah keluar seorang pendekar dari tentara orang Filistin. Namanya Goliat, i  dari Gat. Tingginya enam hasta sejengkal.

1 Samuel 22:23

Konteks
22:23 Tinggallah padaku, janganlah takut; sebab siapa yang ingin mencabut nyawamu, z  ia juga ingin mencabut nyawaku; di dekatku engkau aman."

1 Samuel 2:16

Konteks
2:16 Apabila orang itu menjawabnya: "Bukankah lemak g  itu harus dibakar dahulu, kemudian barulah ambil bagimu sesuka hatimu," maka berkatalah ia kepada orang itu: "Sekarang juga harus kauberikan, kalau tidak, aku akan mengambilnya dengan kekerasan."

1 Samuel 9:26

Konteks
9:26 Mereka bangun pagi-pagi, dan ketika fajar menyingsing, Samuel memanggil Saul yang ada di atas sotoh itu, katanya: "Bangunlah, aku akan mengantarkan engkau." Lalu Saul bangun dan mereka keduanya pergi ke luar, yakni ia dan Samuel.

1 Samuel 10:8

Konteks
10:8 Engkau harus pergi ke Gilgal c  mendahului aku, dan camkanlah, aku akan datang kepadamu untuk mempersembahkan korban bakaran dan korban keselamatan. Engkau harus menunggu tujuh d  hari lamanya, sampai aku datang kepadamu dan memberitahukan kepadamu apa yang harus kaulakukan."

1 Samuel 14:27

Konteks
14:27 Tetapi Yonatan tidak mendengar, bahwa ayahnya telah menyuruh rakyat bersumpah. Ia mengulurkan tongkat yang ada di tangannya dan mencelupkan ujungnya ke dalam sarang madu; y  kemudian ia mencedoknya ke mulutnya dengan tangan, lalu matanya menjadi terang lagi.

1 Samuel 20:41

Konteks
20:41 Maka pulanglah budak itu, lalu tampillah Daud dari sebelah bukit batu; ia sujud dengan mukanya ke tanah y  dan menyembah tiga kali. Mereka bercium-ciuman dan bertangis-tangisan. Akhirnya Daud dapat menahan diri.

1 Samuel 24:3

Konteks
24:3 (24-4) Ia sampai ke kandang-kandang domba di tepi jalan. Di sana ada gua k  dan Saul masuk ke dalamnya untuk membuang hajat, l  tetapi Daud dan orang-orangnya duduk di bagian belakang gua itu.

1 Samuel 25:36

Konteks
25:36 Sampailah Abigail kepada Nabal dan tampaklah, Nabal mengadakan perjamuan di rumahnya, seperti perjamuan raja-raja. Nabal riang gembira y  dan mabuk z  sekali. Sebab itu tidaklah diceriterakan a  perempuan itu sepatah katapun kepadanya, sampai fajar menyingsing.

1 Samuel 29:3

Konteks
29:3 berkatalah para panglima orang Filistin itu: "Apa gunanya orang-orang Ibrani ini?" Jawab Akhis kepada para panglima orang Filistin itu: "Bukankah dia itu Daud, m  hamba Saul, raja Israel, yang sudah satu dua tahun n  bersama-sama dengan aku, tanpa kudapati sesuatupun kesalahan padanya sejak saat ia membelot sampai hari ini?"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:22]  1 Full Life : MENDENGARKAN LEBIH BAIK DARIPADA KORBAN SEMBELIHAN

Nas : 1Sam 15:22

(versi Inggris NIV -- "menaati lebih baik ..."). Menaati Firman Allah dengan segenap hati adalah lebih baik daripada suatu bentuk penyembahan, pelayanan atau pengorbanan pribadi yang lahiriah. Dosa Saul ialah menempatkan pemahamannya sendiri tentang apa yang benar di atas penyataan alkitabiah; dosa ini akan menjadi titik pusat dari kemurtadan terakhir yang dinubuatkan untuk masa sebelum Yesus datang kembali (Mat 24:11,24; 2Tes 2:9-12; 2Tim 4:3-4; bd. 2Pet 2:1-22). Penyembahan, doa, puji-pujian, karunia-karunia rohani, dan pelayanan kepada Allah tidak berharga dalam pandangan-Nya jikalau tidak disertai ketaatan tegas kepada Allah dan standar kebenaran-Nya (bd. Yes 58:2; 59:2; 1Kor 13:1-13).

[1:5]  2 Full Life : TUHAN TELAH MENUTUP KANDUNGANNYA.

Nas : 1Sam 1:5

Kemandulan Hana disebutkan sebagai tindakan langsung dari Allah. Tuhan tidak memberi anak-anak kepada Hana supaya mempersiapkan dia bagi kelahiran putranya Samuel. Dengan cara yang sama, Allah kadang-kadang membuat kita mengalami kekecewaan atau menuntun kita ke dalam situasi di mana kita merasa tidak mampu atau rendah diri supaya dapat melaksanakan kehendak-Nya dalam kehidupan kita. Kita harus bertindak seperti Hana -- membawa situasi dan kepedihan hati kita langsung kepada Tuhan dan menantikan Dia (bd. ayat 1Sam 1:10-19;

lihat cat. --> Rom 8:28).

[atau ref. Rom 8:28]

[27:1]  3 Full Life : NEGERI ORANG FILISTIN.

Nas : 1Sam 27:1

Karena takut akan ketidakmantapan Saul, di sini Daud gagal mempercayai Allah; pasal ini mencatat kelakuan Daud yang tercela sesudah itu. Ia berlindung di antara musuh-musuh Allah (ayat 1Sam 27:1), bertindak secara tidak manusiawi tanpa persetujuan Allah (ayat 1Sam 27:8-11) dan menggunakan kebohongan (ayat 1Sam 27:10-12). Penulis kisah ini yang terilhamkan mengisahkan semua tindakan Daud ini tanpa menyetujuinya. Peristiwa-peristiwa yang tercatat dalam Alkitab tidaklah berarti bahwa itu disetujui oleh Allah. Baca 1Taw 22:8 mengenai penilaian Allah atas karier Daud sebagai panglima perang.

[2:29]  4 Full Life : MENGHORMATI ANAK-ANAKMU LEBIH DARIPADA-KU.

Nas : 1Sam 2:29

Eli gagal total dalam memberikan kepemimpinan rohani bagi keluarga dan juga bagi Israel.

  1. 1) Selaku ayah ia tidak sanggup mendidik anak-anaknya dalam jalan kebenaran. Ketika mereka memperkosa wanita-wanita yang melayani di gerbang Kemah Pertemuan (ayat 1Sam 2:22), Eli tidak menunjukkan baik kehendak maupun wibawa rohani yang diperlukan untuk memberhentikan mereka dari pelayanan (1Sam 3:13; bd. Ul 21:18-21).
  2. 2) Kegagalan Eli sebagai ayah dan hamba Tuhan mengakibatkan:
    1. (a) hukuman Allah atas Eli, para putranya, dan keluarganya (ayat 1Sam 2:30-36; 4:17-18);
    2. (b) merosotnya rasa hormat terhadap jabatan imam (ayat 1Sam 2:17);
    3. (c) kemerosotan rohani yang umum dari umat Allah (ayat 1Sam 2:22-24; 4:1-11); dan
    4. (d) lenyapnya kemuliaan Tuhan dari Israel (1Sam 4:21).
  3. 3) Seluruh Alkitab menekankan perlunya kesalehan dan takut akan Allah sebagai standar-Nya bagi mereka yang akan memimpin umat Allah (bd. 1Tim 3:1-10).

[4:2]  5 Full Life : TERPUKULLAH KALAH ORANG ISRAEL.

Nas : 1Sam 4:2

Israel menderita kekalahan karena kaum imam telah rusak dan umat itu tidak taat kepada perintah-perintah Allah. Mereka membawa tabut perjanjian ke medan pertempuran sambil mengira bahwa tabut tersebut akan memastikan kemenangan mereka

(lihat cat. --> 1Sam 4:3 berikut);

[atau ref. 1Sam 4:3]

sebaliknya, mereka seharusnya bertobat dan memperbaiki cara hidup berdosa mereka jikalau merindukan berkat Allah.

[8:7]  6 Full Life : AKULAH YANG MEREKA TOLAK.

Nas : 1Sam 8:7

Hingga saat ini, pemerintahan Israel bersifat teokrasi, yaitu Allah sendiri yang memerintah Israel sebagai Raja. Ia memerintah melalui bimbingan langsung, melalui wahyu khusus dan Firman-Nya yang tertulis, dan melalui para pemimpin yang terpilih dan diurapi. Ketika Israel meminta pemerintahan monarki, raja-rajanya naik takhta karena keturunan dan bukan oleh pilihan Allah yang langsung; hal ini mengakibatkan pemerintahan oleh raja-raja yang jahat dan dursila sehingga menghalangi kepemimpinan Allah atas umat-Nya. Pada akhir sejarah, Allah kembali akan mengambil alih kepemimpinan langsung atas umat-Nya melalui Yesus Kristus dan "kerajaan-Nya itu untuk selama-lamanya" (Luk 1:33; bd. 1Tim 1:17; Wahy 20:4-6; Wahy 21:1-8).



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA