TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Korintus 8:5

Konteks
8:5 Sebab sungguhpun ada apa yang disebut "allah i ", baik di sorga, maupun di bumi--dan memang benar ada banyak "allah" dan banyak "tuhan" yang demikian--

1 Korintus 8:4

Konteks
8:4 Tentang hal makan daging persembahan berhala f  kita tahu: "tidak ada berhala di dunia g  dan tidak ada Allah lain dari pada Allah yang esa. h "

1 Korintus 8:6

Konteks
8:6 namun bagi kita hanya ada satu Allah j  saja, yaitu Bapa, k  yang dari pada-Nya berasal l  segala sesuatu dan yang untuk Dia kita hidup, dan satu Tuhan m  saja, yaitu Yesus Kristus, yang oleh-Nya segala sesuatu telah dijadikan n  dan yang karena Dia kita hidup.

1 Korintus 12:6

Konteks
12:6 Dan ada berbagai-bagai perbuatan ajaib, tetapi Allah h  adalah satu yang mengerjakan semuanya dalam semua orang. i 

1 Korintus 1:4

Konteks
Ucapan syukur
1:4 Aku senantiasa mengucap syukur kepada Allahku karena kamu i  atas kasih karunia Allah yang dianugerahkan-Nya kepada kamu dalam Kristus Yesus.

1 Korintus 14:18

Konteks
14:18 Aku mengucap syukur kepada Allah, bahwa aku berkata-kata dengan bahasa roh 1  lebih dari pada kamu semua.

1 Korintus 6:11

Konteks
6:11 Dan beberapa orang di antara kamu demikianlah dahulu. t  Tetapi kamu telah memberi dirimu disucikan, u  kamu telah dikuduskan, v  kamu telah dibenarkan w  dalam nama Tuhan Yesus Kristus dan dalam Roh 2  Allah kita.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:18]  1 Full Life : AKU BERKATA-KATA DENGAN BAHASA ROH.

Nas : 1Kor 14:18

Paulus menganggap karunia bahasa roh sebagai suatu bagian yang penting dari kehidupan rohaninya, yang sering diwarnai dengan doa, nyanyian, pujian, dan pengucapan syukur dengan bahasa roh. Dia berbicara dengan penuh hormat dan rasa syukur bagi penyataan Roh ini. Beberapa orang telah menafsirkan ayat ini dengan pengertian bahwa Paulus mengetahui lebih banyak bahasa yang dikenal manusia daripada orang Korintus. Akan tetapi, penafsiran ini salah, karena kata "lebih" (Yun. _mallon_) bukan kata sifat yang menerangkan kata benda "bahasa roh", melainkan suatu kata keterangan perbandingan yang menerangkan kata kerja "berkata-kata". Demikianlah, Paulus tidak mengatakan "Aku berkata-kata dengan lebih banyak bahasa", tetapi sebaliknya, "Aku berkata-kata dengan bahasa roh lebih (yaitu, lebih sering) daripada kamu semua".

[6:11]  2 Full Life : DIBENARKAN ... DALAM ROH.

Nas : 1Kor 6:11

Pembenaran tidak hanya meliputi karya penyelamatan oleh Tuhan Yesus, tetapi juga karya Roh Allah dalam kehidupan orang percaya

(lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA