TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Korintus 1:7

Konteks
1:7 Demikianlah kamu tidak kekurangan dalam suatu karuniapun 1  m  sementara kamu menantikan penyataan n  Tuhan kita Yesus Kristus 2 .

1 Korintus 3:21

Konteks
3:21 Karena itu janganlah ada orang yang memegahkan dirinya atas manusia, r  sebab segala sesuatu adalah milikmu: s 

1 Korintus 10:12

Konteks
10:12 Sebab itu siapa yang menyangka, bahwa ia teguh berdiri, l  hati-hatilah supaya ia jangan jatuh 3 !

1 Korintus 13:13

Konteks
13:13 Demikianlah tinggal ketiga hal ini, yaitu iman, pengharapan dan kasih, l  dan yang paling besar di antaranya ialah kasih 4 . m 

1 Korintus 14:14

Konteks
14:14 Sebab jika aku berdoa dengan bahasa roh, maka rohkulah yang berdoa, j  tetapi akal budiku tidak turut berdoa.

1 Korintus 14:17

Konteks
14:17 Sebab sekalipun pengucapan syukurmu itu sangat baik, tetapi orang lain tidak dibangun o  olehnya.

1 Korintus 15:22

Konteks
15:22 Karena sama seperti semua orang mati dalam persekutuan dengan Adam, demikian pula semua orang akan dihidupkan kembali j  dalam persekutuan dengan Kristus.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:7]  1 Full Life : KAMU TIDAK KEKURANGAN DALAM SUATU KARUNIAPUN.

Nas : 1Kor 1:7

Paulus memuji orang Korintus karena Allah dalam kasih karunia-Nya (ayat 1Kor 1:4) telah memberi mereka karunia-karunia rohani yang khusus. Karunia semacam itu berharga dan sangat diperlukan untuk menyertai pelayanan Roh Kudus dalam gereja; tanpa karunia tersebut orang percaya akan gagal untuk saling menguatkan dan menolong sebagaimana yang diinginkan oleh Allah. Dalam surat ini Paulus sama sekali tidak berusaha untuk menyisihkan karunia rohani. Sebaliknya, dia berusaha untuk mengubah sikap orang Korintus terhadap karunia rohani agar mereka bisa menggunakan karunia-karunia mereka menurut maksud Allah.

[1:7]  2 Full Life : MENANTIKAN PENYATAAN TUHAN KITA YESUS KRISTUS.

Nas : 1Kor 1:7

Orang Kristen mula-mula hidup dalam pengharapan akan kedatangan Kristus yang sudah dekat

(lihat cat. --> Mat 24:42;

lihat cat. --> Yoh 14:3).

[atau ref. Mat 24:42; Yoh 14:3]

Dengan teguh mereka mempercayai kenyataan kedatangan Tuhan, hidup setiap hari dengan menanti-nantikan pengharapan besar itu. Perhatikanlah bahwa pengharapan orang Kristen adalah kedatangan Tuhan Yesus Kristus secara pribadi, bukan peristiwa-peristiwa umum yang menandai akhir zaman (bd. 1Tes 1:9-10; 4:13-17; Tit 2:13; Ibr 9:28;

lihat art. PENGHARAPAN ALKITABIAH).

[10:12]  3 Full Life : HATI-HATILAH SUPAYA IA JANGAN JATUH!

Nas : 1Kor 10:12

Orang Israel, sebagai umat pilihan Allah, menyangka bahwa tak apa-apa jika mereka bermain-main dengan dosa, penyembahan berhala, dan kebejatan; namun mereka menerima hukuman. Demikian pula orang Korintus yang percaya bahwa mereka dapat dengan aman hidup dalam kesenangan duniawi, harus menyadari bahwa hukuman menunggu mereka juga.

[13:13]  4 Full Life : YANG PALING BESAR ... IALAH KASIH.

Nas : 1Kor 13:13

Sudah jelas dari pasal ini bahwa Allah memuliakan sifat serupa dengan Kristus lebih daripada pelayanan, iman atau pemilikan karunia rohani.

  1. 1) Allah menghargai dan menekankan sifat hidup yang bertindak dalam kasih, kesabaran (ayat 1Kor 13:4), kemurahan hati (ayat 1Kor 13:4), tidak mencari keuntungan diri sendiri (ayat 1Kor 13:5), tidak bersukacita karena ketidakadilan tetapi karena kebenaran (ayat 1Kor 13:6), kejujuran (ayat 1Kor 13:6), dan sabar menanggung segala sesuatu (ayat 1Kor 13:7), jauh lebih tinggi daripada iman yang memindahkan gunung atau melakukan pekerjaan besar dalam jemaat (ayat 1Kor 13:1-2,8,13).
  2. 2) Yang paling besar dalam Kerajaan Allah adalah mereka yang besar dalam kesalehan batin dan kasih bagi Allah, bukan mereka yang besar dengan prestasi lahiriah

    (lihat cat. --> Luk 22:24-30).

    [atau ref. Luk 22:24-30]

    Kasih Allah yang dicurahkan di dalam hati kita oleh Roh Kudus selalu lebih besar dari iman, pengharapan, atau sesuatu yang lain (Rom 5:5).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA