TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Korintus 1:22

Konteks
1:22 Orang-orang Yahudi menghendaki tanda s  dan orang-orang Yunani mencari hikmat,

1 Korintus 2:15

Konteks
2:15 Tetapi manusia rohani l  menilai segala sesuatu, tetapi ia sendiri tidak dinilai oleh orang lain.

1 Korintus 6:10

Konteks
6:10 pencuri, orang kikir, pemabuk, pemfitnah dan penipu s  tidak akan mendapat bagian dalam Kerajaan Allah.

1 Korintus 6:20

Konteks
6:20 Sebab kamu telah dibeli dan harganya j  telah lunas dibayar: Karena itu muliakanlah Allah dengan tubuhmu! k 

1 Korintus 7:27

Konteks
7:27 Adakah engkau terikat pada seorang perempuan? Janganlah engkau mengusahakan perceraian! Adakah engkau tidak terikat pada seorang perempuan? Janganlah engkau mencari seorang! o 

1 Korintus 10:2

Konteks
10:2 Untuk menjadi pengikut Musa mereka semua telah dibaptis dalam awan v  dan dalam laut.

1 Korintus 11:30

Konteks
11:30 Sebab itu banyak di antara kamu yang lemah dan sakit, dan tidak sedikit yang meninggal. s 

1 Korintus 12:25

Konteks
12:25 supaya jangan terjadi perpecahan dalam tubuh, tetapi supaya anggota-anggota yang berbeda itu saling memperhatikan 1 .

1 Korintus 12:31

Konteks
12:31 Jadi berusahalah m  untuk memperoleh karunia-karunia yang paling utama. Dan aku menunjukkan kepadamu jalan yang lebih utama lagi.

1 Korintus 14:18

Konteks
14:18 Aku mengucap syukur kepada Allah, bahwa aku berkata-kata dengan bahasa roh 2  lebih dari pada kamu semua.

1 Korintus 14:33

Konteks
14:33 Sebab Allah tidak menghendaki kekacauan, i  tetapi damai sejahtera. j 

1 Korintus 14:36

Konteks
14:36 Atau adakah firman Allah p  mulai dari kamu? Atau hanya kepada kamu sajakah firman itu telah datang?

1 Korintus 15:42-43

Konteks
15:42 Demikianlah pula m  halnya dengan kebangkitan orang mati. n  Ditaburkan dalam kebinasaan, dibangkitkan dalam ketidakbinasaan. o  15:43 Ditaburkan dalam kehinaan, dibangkitkan dalam kemuliaan. p  Ditaburkan dalam kelemahan, dibangkitkan dalam kekuatan.

1 Korintus 15:49

Konteks
15:49 Sama seperti kita telah memakai rupa dari yang alamiah, y  demikian pula kita akan memakai rupa dari yang sorgawi. z 

1 Korintus 15:57

Konteks
15:57 Tetapi syukur kepada Allah, o  yang telah memberikan kepada kita kemenangan oleh Yesus Kristus, Tuhan kita. p 

1 Korintus 16:18

Konteks
16:18 karena mereka menyegarkan v  rohku dan roh kamu. Hargailah w  orang-orang yang demikian!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:25]  1 Full Life : ANGGOTA-ANGGOTA YANG BERBEDA ITU SALING MEMPERHATIKAN.

Nas : 1Kor 12:25

Karunia-karunia rohani tidak harus menjadi dasar untuk menghormati seorang atau menganggap seorang percaya lebih penting daripada orang percaya yang lain (ayat 1Kor 12:22-24). Sebaliknya, setiap orang ditempatkan dalam tubuh Kristus menurut kehendak Allah (ayat 1Kor 12:18), dan semua anggota itu penting untuk kesehatan rohani dan fungsi yang tepat dari tubuh itu. Karunia rohani harus digunakan, bukan dalam kesombongan atau demi kemuliaan pribadi, tetapi dengan kerinduan yang tulus untuk menolong orang lain dan dengan hati yang betul-betul saling memperdulikan (lih. pasal 1Kor 13:1-13).

[14:18]  2 Full Life : AKU BERKATA-KATA DENGAN BAHASA ROH.

Nas : 1Kor 14:18

Paulus menganggap karunia bahasa roh sebagai suatu bagian yang penting dari kehidupan rohaninya, yang sering diwarnai dengan doa, nyanyian, pujian, dan pengucapan syukur dengan bahasa roh. Dia berbicara dengan penuh hormat dan rasa syukur bagi penyataan Roh ini. Beberapa orang telah menafsirkan ayat ini dengan pengertian bahwa Paulus mengetahui lebih banyak bahasa yang dikenal manusia daripada orang Korintus. Akan tetapi, penafsiran ini salah, karena kata "lebih" (Yun. _mallon_) bukan kata sifat yang menerangkan kata benda "bahasa roh", melainkan suatu kata keterangan perbandingan yang menerangkan kata kerja "berkata-kata". Demikianlah, Paulus tidak mengatakan "Aku berkata-kata dengan lebih banyak bahasa", tetapi sebaliknya, "Aku berkata-kata dengan bahasa roh lebih (yaitu, lebih sering) daripada kamu semua".



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA