TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zakharia 1:2-4

Konteks
1:2 "Sangat murka e  TUHAN atas nenek moyangmu. 1:3 Sebab itu katakanlah kepada mereka: Beginilah firman TUHAN semesta alam: Kembalilah f  kepada-Ku, demikianlah firman TUHAN semesta alam, maka Akupun akan kembali kepadamu 1 , g  firman TUHAN semesta alam. 1:4 Janganlah kamu seperti nenek moyangmu 2  h  yang kepadanya para nabi i  yang dahulu telah menyerukan, demikian: Beginilah firman TUHAN semesta alam: Berbaliklah dari tingkah lakumu j  yang buruk dan dari perbuatanmu yang jahat! Tetapi mereka tidak mau mendengarkan dan tidak mau menghiraukan Aku, k  demikianlah firman TUHAN. l 

Lukas 11:47-48

Konteks
11:47 Celakalah kamu, sebab kamu membangun makam nabi-nabi, tetapi nenek moyangmu telah membunuh mereka. 11:48 Dengan demikian kamu mengaku, bahwa kamu membenarkan perbuatan-perbuatan nenek moyangmu, sebab mereka telah membunuh nabi-nabi itu dan kamu membangun makamnya. q 

Kisah Para Rasul 7:51

Konteks
7:51 Hai orang-orang t  yang keras kepala dan yang tidak bersunat hati u  dan telinga, kamu selalu menentang Roh Kudus 3 , sama seperti nenek moyangmu, demikian juga kamu.

Kisah Para Rasul 7:1

Konteks
Pembelaan Stefanus
7:1 Kata Imam Besar: "Benarkah demikian?"

Pengkhotbah 1:18

Konteks
1:18 karena di dalam banyak hikmat ada banyak susah hati, u  dan siapa memperbanyak pengetahuan, memperbanyak kesedihan. v 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:3]  1 Full Life : KEMBALILAH KEPADA-KU ... AKUPUN AKAN KEMBALI KEPADA-MU.

Nas : Za 1:3

Pesan Allah melalui Zakharia diawali dengan imbauan agar umat itu kembali kepada Allah, yaitu bertobat. Allah sedang menanti mereka menaati Dia, dan sebaliknya Ia akan memberkati dan melindungi mereka.

[1:4]  2 Full Life : JANGANLAH KAMU SEPERTI NENEK MOYANGMU.

Nas : Za 1:4

Allah memperingatkan mereka bagaimana Dia telah menyampaikan imbauan yang sama kepada nenek moyang mereka melalui para nabi sebelum ini, tetapi mereka tidak bertobat.

  1. 1) Karena mereka tidak berbalik dari jalan-jalan mereka yang jahat, nenek moyang itu kehilangan kesempatan mereka dan menderita sebagai akibatnya; peringatan-peringatan dalam pasal Ul 28:1-68 tergenapi.
  2. 2) Demikian pula, jikalau kita hidup untuk menikmati kesenangan berdosa dari sistem dunia masa kini, kita juga akan kehilangan rencana Allah bagi hidup kita dan selamanya tidak menerima berkat dan kebaikan terbesar yang dimaksudkan-Nya untuk kita.

[7:51]  3 Full Life : SELALU MENENTANG ROH KUDUS.

Nas : Kis 7:51

Sejarah Israel merupakan kisah suatu bangsa yang berkali-kali menolak untuk menaati Allah mereka dan Firman-Nya. Daripada takluk kepada berbagai pengekangan dari hukum-Nya, hati mereka berpaling kepada cara hidup bangsa-bangsa kafir di sekitar mereka. Mereka membunuh nabi-nabi yang memanggil mereka kepada pertobatan dan yang bernubuat tentang kedatangan Kristus (ayat Kis 7:52-53). Inilah yang dimaksudkan dengan menentang Roh Kudus.

Demikian pula, orang Israel umat Kristus di bawah perjanjian baru harus menyadari kecenderungannya untuk hidup seperti Israel umat Allah di zaman perjanjian lama. Gereja-gereja Kristus bisa berbalik daripada-Nya dan Firman-Nya serta menolak untuk mendengar suara Roh Kudus. Apabila hal itu terjadi, mereka juga akan menerima hukuman dari Allah: kerajaan Allah akan diambil dari mereka (lih. Rom 11:20-22; Wahy 2:1-3:22).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA