TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zakharia 1:8

Konteks
1:8 "Tadi malam aku mendapat suatu penglihatan 1 : tampak seorang yang menunggang kuda merah! r  Dia sedang berdiri di antara pohon-pohon murad yang di dalam jurang; dan di belakangnya ada kuda-kuda s  yang merah, yang merah jambu dan yang putih.

Zakharia 1:15

Konteks
1:15 tetapi sangat besar murka-Ku terhadap bangsa-bangsa yang merasa dirinya aman, g  yang, sementara Aku murka h  sedikit, telah membantu menimbulkan kejahatan 2 . i 

Zakharia 2:2

Konteks
2:2 Lalu aku bertanya: "Ke manakah engkau ini pergi?" Maka ia menjawab aku: "Ke Yerusalem, untuk mengukurnya, untuk melihat berapa lebarnya dan panjangnya. s "

Zakharia 2:4

Konteks
2:4 yang diberi perintah: "Berlarilah, katakanlah kepada orang muda yang di sana itu, demikian: Yerusalem akan tetap tinggal seperti padang terbuka t  oleh karena banyaknya u  manusia dan hewan di dalamnya. v 

Zakharia 2:6

Konteks
Orang-orang buangan dipanggil pulang
2:6 Ayo, ayo, larilah dari Tanah Utara 3 , demikianlah firman TUHAN; sebab ke arah keempat mata angin b  Aku telah menyerakkan c  kamu, demikianlah firman TUHAN. d 

Zakharia 9:12

Konteks
9:12 Kembalilah ke kota bentengmu, a  hai orang tahanan yang penuh harapan 4 ! Pada hari ini juga Aku memberitahukan: Aku akan memberi ganti kepadamu dua kali b  lipat!

Zakharia 9:15-16

Konteks
9:15 TUHAN semesta alam akan melindungi k  mereka, dan mereka akan menghabisi dan menginjak-injak pengumban-pengumban. l  Mereka akan minum darah seperti minum anggur m  dan menjadi penuh seperti bokor n  penyiraman, seperti penjuru-penjuru o  mezbah. 9:16 TUHAN, Allah mereka, akan menyelamatkan mereka 5  pada hari p  itu; seperti kawanan domba umat-Nya itu, sungguh, mereka seperti permata-permata mahkota q  yang berkilap-kilap, demikianlah mereka di tanah TUHAN.

Zakharia 10:5

Konteks
10:5 Maka mereka akan seperti pahlawan yang menginjak-injak musuh seakan-akan itu lumpur di jalan; mereka akan berperang, d  sebab TUHAN menyertai mereka, dan mereka akan membuat malu orang-orang e  yang mengendarai kuda.

Zakharia 11:5

Konteks
11:5 Orang-orang yang membelinya menyembelihnya dengan tidak merasa bersalah dan orang-orang yang menjualnya berkata: Terpujilah TUHAN! Aku telah menjadi kaya! Dan orang-orang yang menggembalakannya tidak mengasihaninya. f 

Zakharia 12:12

Konteks
12:12 Negeri itu akan meratap, x  setiap kaum keluarga tersendiri; kaum keluarga keturunan Daud tersendiri dan isteri mereka tersendiri; kaum keluarga keturunan Natan tersendiri dan isteri mereka tersendiri;

Zakharia 13:6

Konteks
13:6 Dan apabila ada orang bertanya kepadanya: Bekas luka apakah yang ada pada badanmu 6  ini?, lalu ia akan menjawab: Itulah luka yang kudapat di rumah sahabat-sahabatku!"

Zakharia 14:9

Konteks
14:9 Maka TUHAN akan menjadi Raja s  atas seluruh bumi 7 ; t  pada waktu itu TUHAN adalah satu-satunya dan nama-Nya u  satu-satunya.

Zakharia 14:19

Konteks
14:19 Itulah hukuman dosa Mesir dan hukuman dosa segala bangsa yang tidak datang untuk merayakan hari raya Pondok Daun. t 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:8]  1 Full Life : AKU MENDAPAT SUATU PENGLIHATAN.

Nas : Za 1:8-11

Dalam bulan Februari 519 SM, Allah memberikan penglihatan kepada Zakharia tentang seorang penunggang kuda merah di antara pohon-pohon murad dengan beberapa kuda lain di belakangnya. Beberapa orang percaya bahwa laki-laki itu merupakan perwujudan Kristus selaku malaikat Tuhan (bd. ayat Za 1:12;

lihat art. PARA MALAIKAT DAN MALAIKAT TUHAN).

Seorang malaikat penafsir menjelaskan bahwa kuda-kuda itu telah menjelajah seluruh bumi dan menemukannya dalam keadaan tenang dan aman (ayat Za 1:11), namun umat Allah di Yehuda masih tertindas dan tidak aman. Tuhan akan mengubah situasi dunia dengan memulihkan dan memberkati Yerusalem dan kota-kota Yehuda.

[1:15]  2 Full Life : BANGSA-BANGSA ... MEMBANTU MENIMBULKAN KEJAHATAN.

Nas : Za 1:15

Allah memakai bangsa-bangsa kafir untuk menghukum Yerusalem (Yes 10:5-6; Hab 1:6). Akan tetapi, dalam keserakahan untuk memperoleh kekayaan dan kuasa, bangsa-bangsa ini bertindak keterlaluan. Kini mereka sendiri akan dihukum Allah karena keangkuhan mereka.

[2:6]  3 Full Life : LARILAH DARI TANAH UTARA.

Nas : Za 2:6

Pengarahan Zakharia di sini dapat ditafsirkan pada berapa tingkat yang berbeda.

  1. 1) Pembangunan kembali Bait Suci menjadi tanda bagi lebih banyak orang Yahudi buangan untuk kembali dari Babel (ayat Za 2:7).
  2. 2) Para nabi PL juga melihat adanya rombongan Yahudi yang kelak kembali pada akhir zaman yang akan memuncak dalam kerajaan seribu tahun (ayat Za 2:7-9).
  3. 3) Kita dapat menerapkan kata-kata ini pada zaman kita sendiri sebagai imbauan untuk meninggalkan penyembahan berhala, kebejatan, kefasikan, perbuatan ilmu gaib, dan cara-cara berdosa dari sistem dunia dewasa ini.

[9:12]  4 Full Life : KEMBALILAH KE KOTA BENTENGMU, HAI ORANG TAHANAN YANG PENUH HARAPAN!

Nas : Za 9:12

Masa depan Israel yang terserak bukan tanpa harapan; Allah berjanji untuk memulihkan mereka dengan berkat ganda karena semua penderitaan yang mereka alami.

[9:16]  5 Full Life : ALLAH MEREKA, AKAN MENYELAMATKAN MEREKA.

Nas : Za 9:16-17

Keselamatan Allah akan mencapai klimaksnya ketika Ia menjadikan Israel kawanan domba-Nya, umat-Nya. Keselamatan mereka akan menjadi pekerjaan yang paling utama, yang ditinggikan sehingga dapat dilihat seluruh dunia. Hasil ini dijamin oleh kemurahan dan keindahan Allah yang akbar. Semua yang dilakukan Tuhan bagi umat-Nya mencerminkan kemurahan dan keindahan kekudusan-Nya.

[13:6]  6 Full Life : BEKAS LUKA ... PADA BADANMU.

Nas : Za 13:6

Luka-luka ini kemungkinan besar adalah akibat perbuatannya sendiri dalam hubungan dengan penyembahan berhala (ayat Za 13:2-5).

[14:9]  7 Full Life : TUHAN AKAN MENJADI RAJA ATAS SELURUH BUMI.

Nas : Za 14:9

Ketika Kristus mendirikan kerajaan-Nya, Dia akan disembah oleh semua bangsa di bumi (bd. Za 4:14; 6:5; Mi 4:13; Wahy 17:14; 19:16).



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA