TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zakharia 1:17

Konteks
1:17 Serukanlah ini selanjutnya: Beginilah firman TUHAN semesta alam: l  Kota-kota-Ku akan berlimpah-limpah pula dengan kebajikan, dan TUHAN akan menghiburkan m  Sion dan akan memilih n  Yerusalem o  pula."

Zakharia 6:13

Konteks
6:13 Dialah yang akan mendirikan bait TUHAN, dan dialah yang akan mendapat keagungan dan akan duduk memerintah di atas takhtanya. Di sebelah kanannya akan ada seorang imam 1  p  dan permufakatan tentang damai akan ada di antara mereka berdua.

Zakharia 9:13

Konteks
9:13 Sebab Aku melentur Yehuda bagi-Ku, busur c  Kuisi dengan Efraim, d  dan Aku mengayunkan anak-anakmu, hai Sion, terhadap anak-anakmu, hai Yunani 2 , e  dan Aku akan memakai engkau seperti pedang f  seorang pahlawan.

Zakharia 10:5

Konteks
10:5 Maka mereka akan seperti pahlawan yang menginjak-injak musuh seakan-akan itu lumpur di jalan; mereka akan berperang, d  sebab TUHAN menyertai mereka, dan mereka akan membuat malu orang-orang e  yang mengendarai kuda.

Zakharia 10:7

Konteks
10:7 Efraim akan seperti seorang pahlawan, hati mereka akan bersukacita seperti oleh anggur. j  Anak-anak mereka akan melihatnya, lalu bersukacita dan hati mereka bersorak-sorak k  karena TUHAN.

Zakharia 11:9

Konteks
11:9 Lalu aku berkata: "Aku tidak mau lagi menggembalakan kamu 3 ; yang hendak mati, biarlah mati; yang hendak lenyap, biarlah lenyap, k  dan yang masih tinggal itu, biarlah masing-masing memakan l  daging temannya!"

Zakharia 14:2

Konteks
14:2 Aku akan mengumpulkan segala bangsa z  untuk memerangi a  Yerusalem 4 ; kota itu akan direbut, rumah-rumah akan dirampoki dan perempuan-perempuan akan ditiduri. b  Setengah dari penduduk kota itu harus pergi ke dalam pembuangan, tetapi selebihnya dari bangsa itu tidak akan dilenyapkan dari kota c  itu.

Zakharia 14:7

Konteks
14:7 tetapi akan ada satu hari l --hari itu diketahui oleh TUHAN--dengan tidak ada pergantian siang dan malam, m  dan malampun menjadi siang. n 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:13]  1 Full Life : DI SEBELAH KANANNYA AKAN ADA SEORANG IMAM.

Nas : Za 6:13

Tuhan memerintahkan Zakharia membuat mahkota dari perak dan emas dan mengenakannya pada kepala Yosua, sang imam besar.

  1. 1) Pemahkotaan Yosua melambangkan pemahkotaan dan pemerintahan Yesus, yang adalah "Tunas", yaitu Mesias (Yes 11:1; Yer 33:15; bd. Yes 53:2;

    lihat cat. --> Za 3:8).

    [atau ref. Za 3:8]

    Yesus akan menjadi imam besar dan raja; Dia akan melaksanakan tugas keimaman-Nya dahulu dan baru kemudian memerintah (bd. Yes 53:10; Luk 24:26).
  2. 2) Pada saat ini Yesus adalah sejahtera kita (Ef 2:14-15), di dalam Dia kita menemukan Kerajaan Allah, yang berada dalam kebenaran, damai sejahtera dan sukacita oleh Roh Kudus (Rom 14:17). Puncak penggenapan pemerintahan Kristus dimulai dalam kerajaan seribu tahun ketika Dia akan memerintah bumi dengan damai (bd. Yes 9:5).

[9:13]  2 Full Life : YUNANI.

Nas : Za 9:13

Yunani menjadi terkemuka pada tahun 480-479 SM ketika mengalahkan Ahasyweros. Penggenapan nubuat ini terjadi ketika Antiokhus Epifanes dikalahkan sekitar tahun 168 SM.

[11:9]  3 Full Life : AKU TIDAK MAU LAGI MENGGEMBALAKAN KAMU.

Nas : Za 11:9

Karena domba-domba itu membenci Gembala-Mesias, dia akan berpaling dari peranan-Nya sebagai Gembala dan menyerahkan mereka kepada kehancuran mereka.

[14:2]  4 Full Life : MENGUMPULKAN SEGALA BANGSA UNTUK MEMERANGI YERUSALEM.

Nas : Za 14:2

Bangsa-bangsa seakan-akan memperoleh kemenangan militer, tetapi pada akhirnya mereka akan dibinasakan

(lihat cat. --> Za 12:3-9).

[atau ref. Za 12:3-9]



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA