TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 4:2

Konteks
Yerusalem disucikan dan dilindungi
4:2 Pada waktu itu t  tunas yang ditumbuhkan TUHAN 1  u  akan menjadi kepermaian v  dan kemuliaan, dan hasil w  tanah menjadi kebanggaan dan kehormatan x  bagi orang-orang Israel yang terluput. y 

Yesaya 5:8

Konteks
Peringatan tentang pelbagai keburukan
5:8 Celakalah j  mereka 2  yang menyerobot rumah demi rumah dan mencekau ladang demi ladang, k  sehingga tidak ada lagi tempat bagi orang lain dan hanya kamu sendiri yang tinggal di dalam negeri!

Yesaya 7:18

Konteks
7:18 Pada hari itu s  akan terjadi: TUHAN bersuit t  memanggil lalat yang ada di ujung anak-anak sungai Nil, dan memanggil lebah yang ada di tanah Asyur. u 

Yesaya 9:19

Konteks
9:19 (9-18) Oleh karena murka k  TUHAN semesta alam, terbakarlah l  tanah itu, dan bangsa itu menjadi makanan api; m  seorangpun tidak mengasihani saudaranya. n 

Yesaya 19:7

Konteks
19:7 Rumput o  di tepi sungai Nil dan seluruh tanah p  pesemaian pada sungai Nil akan menjadi kering ditiup angin dan tidak ada lagi. q 

Yesaya 19:18

Konteks
19:18 Pada waktu itu n  akan ada lima kota o  di tanah Mesir yang berbicara bahasa Kanaan dan yang bersumpah p  demi TUHAN semesta alam. Satu di antaranya akan disebutkan Ir-Heres. q 

Yesaya 40:12

Konteks
Allah di atas semua allah
40:12 Siapa yang menakar 3  air g  laut dengan lekuk tangannya h  dan mengukur langit i  dengan jengkal, menyukat debu tanah dengan takaran, menimbang gunung-gunung dengan dacing, atau bukit-bukit dengan neraca? j 

Yesaya 63:6

Konteks
63:6 Aku memijak-mijak r  bangsa-bangsa dalam murka-Ku, menghancurkan mereka dalam kehangatan amarah-Ku s  dan membuat semburan darah t  mereka mengalir ke tanah."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:2]  1 Full Life : TUNAS YANG DITUMBUHKAN TUHAN.

Nas : Yes 4:2

Inilah sebutan bagi Mesias (yaitu Kristus). Ia akan tampil sebagai Tunas Daud (lih. Yes 11:1; 53:2; Yer 23:5; 33:15; Za 3:8; 6:12; Rom 15:12; Wahy 5:5; 22:16). Ayat Yes 4:2-6 mengacu kepada saat hukuman dan keselamatan, yaitu saat ketika Kristus akan memerintah di atas sisa umat-Nya yang setia di Yerusalem (ayat Yes 4:4) dan memelihara mereka dengan perhatian dan kasih yang besar (bd. Yes 38:5-8,15-17; Yes 65:18).

[5:8]  2 Full Life : CELAKALAH MEREKA.

Nas : Yes 5:8-32

Enam ucapan celaka (yaitu pernyataan hukuman) diucapkan atas enam macam dosa:

  1. (1) Keserakahan yang mementingkan diri (ayat Yes 5:8),
  2. (2) perilaku bermabuk-mabukan (ayat Yes 5:11-12),
  3. (3) cemoohan terhadap kuasa Allah untuk menghukum dosa mereka (ayat Yes 5:18-19),
  4. (4) pemutarbalikan standar-standar moral Allah (ayat Yes 5:20),
  5. (5) keangkuhan dan kesombongan (ayat Yes 5:21), dan
  6. (6) pemerkosaan keadilan (ayat Yes 5:22-23; bd. enam ucapan celaka Kristus kepada golongan agama yang munafik;

    lihat cat. --> Mat 23:13;

    lihat cat. --> Mat 23:28).

    [atau ref. Mat 23:13; Mat 23:28]

[40:12]  3 Full Life : SIAPA YANG MENAKAR.

Nas : Yes 40:12-31

Ayat-ayat ini menekankan hikmat, kebesaran, keagungan, dan kuasa kreatif Allah

(lihat art. SIFAT-SIFAT KHAS ALLAH).

Kebenaran-kebenaran yang terungkap di sini mengilhami umat-Nya untuk percaya Dia, yang dapat melepaskan mereka dan menetapkan kerajaan-Nya untuk selama-lamanya.



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA