TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 31:34

Konteks
31:34 Dan tidak usah lagi orang mengajar l  sesamanya atau mengajar saudaranya dengan mengatakan: Kenallah TUHAN! Sebab mereka semua, besar kecil, akan mengenal m  Aku 1 , demikianlah firman TUHAN, sebab Aku akan mengampuni n  kesalahan mereka 2  dan tidak lagi mengingat dosa o  mereka."

Hosea 4:1

Konteks
Menentang imam dan bangsa yang tidak setia
4:1 Dengarlah firman TUHAN, hai orang Israel, sebab TUHAN mempunyai perkara 3  v  dengan penduduk negeri w  ini, sebab tidak ada kesetiaan x  dan tidak ada kasih, dan tidak ada pengenalan y  akan Allah di negeri z  ini.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[31:34]  1 Full Life : MEREKA SEMUA ... AKAN MENGENAL AKU.

Nas : Yer 31:34

Pada zaman perjanjian yang baru, setiap orang yang percaya kepada Kristus akan mengenal Tuhan secara pribadi dan mempunyai persekutuan yang akrab dengan-Nya. Semua orang percaya dapat langsung masuk ke hadapan Allah, dan kehadiran Tuhan akan menyertai orang percaya melalui Roh Kudus.

[31:34]  2 Full Life : AKU AKAN MENGAMPUNI KESALAHAN MEREKA.

Nas : Yer 31:34

Pengampunan dosa dan pendamaian dengan Allah yang dihasilkannya merupakan dasar dari perjanjian baru; keduanya berlandaskan korban pendamaian Kristus di salib (bd. Yes 53:4-6; Mat 26:27-28; Luk 22:20).

[4:1]  3 Full Life : MEMPUNYAI PERKARA.

Nas : Hos 4:1

Pasal ini membuka bagian yang secara terinci membahas dosa Israel, yang berakar pada ketiadaan pengenalan akan Allah dan Alkitab

(lihat cat. --> Hos 4:6 berikut).

[atau ref. Hos 4:6]

Kejahatan dan kekerasan telah mencapai titik rawan; ketakutan dan kesedihan merajalela di seluruh negeri (ayat Hos 4:2). Peningkatan tindakan kekerasan selalu menyusul apabila suatu bangsa tidak mengakui Allah dan Firman-Nya sebagai kekuasaan tertinggi.



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA