TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 2:3

Konteks
2:3 Firman-Nya kepadaku: "Hai anak manusia, Aku mengutus engkau kepada orang Israel, kepada bangsa pemberontak yang telah memberontak melawan Aku. Mereka dan nenek moyang mereka telah mendurhaka terhadap Aku sampai hari ini t  juga.

Yehezkiel 4:3

Konteks
4:3 Lalu ambillah sebidang besi j  dan dirikanlah itu di antaramu dengan kota itu menjadi dinding besi, kemudian tujukanlah wajahmu ke arah k  kota itu, sehingga kota itu dalam keadaan terkepung, dan engkaulah yang mengepung dia. Inilah menjadi lambang l  bagi kaum Israel. m 

Yehezkiel 6:11

Konteks
6:11 Beginilah firman Tuhan ALLAH: "Bertepuklah 1  dan entakkanlah kakimu ke tanah dan serukanlah: Awas! Oleh sebab segala perbuatan kaum Israel yang keji dan jahat, mereka akan rebah mati karena pedang, kelaparan dan penyakit sampar. m 

Yehezkiel 8:6

Konteks
8:6 Firman-Nya kepadaku: "Hai anak manusia, kaulihatkah apa yang mereka perbuat, yaitu perbuatan-perbuatan kekejian j  yang besar-besar, yang dilakukan oleh kaum Israel di sini, sehingga Aku harus menjauhkan diri dari tempat kudus-Ku 2 ? k  Engkau masih akan melihat perbuatan-perbuatan kekejian yang lebih besar lagi."

Yehezkiel 8:12

Konteks
8:12 Firman-Nya kepadaku: "Kaulihatkah, hai anak manusia, apa yang dilakukan oleh tua-tua kaum Israel di dalam kegelapan, s  masing-masing di dalam kamar tempat ukiran-ukiran mereka? Sebab mereka berkata: TUHAN tidak melihat t  kita; TUHAN sudah meninggalkan tanah ini."

Yehezkiel 9:3

Konteks
9:3 Pada saat itu kemuliaan g  Allah Israel sudah terangkat dari atas kerub, h  tempatnya semula, ke atas ambang pintu Bait Suci dan Dia memanggil orang yang berpakaian lenan dan yang mempunyai alat penulis di sisinya.

Yehezkiel 9:8-9

Konteks
9:8 Sedang mereka memukuli orang-orang sampai mati--waktu itu aku tinggal di belakang--aku sujud u  dan berseru, kataku: "Aduh, Tuhan ALLAH, v  apakah Engkau memusnahkan seluruh sisa Israel di dalam mencurahkan amarah-Mu w  atas Yerusalem? x " 9:9 Jawab-Nya kepadaku: "Kesalahan kaum Israel dan Yehuda sangat banyak, sehingga tanah ini penuh hutang darah dan kota ini penuh ketidakadilan; y  sebab mereka berkata: TUHAN sudah meninggalkan tanah ini dan TUHAN tidak melihatnya. z 

Yehezkiel 12:19

Konteks
12:19 dan katakanlah kepada penduduk negeri ini: Beginilah firman Tuhan ALLAH tentang penduduk Yerusalem yang di tanah Israel: Mereka akan makan makanannya dengan hati yang cemas dan minum air dengan hati yang gundah-gulana supaya tanah mereka menjadi sunyi sepi lantaran isinya w  sudah lenyap, oleh karena kekerasan yang dilakukan oleh semua yang tinggal di sana. x 

Yehezkiel 14:4

Konteks
14:4 Oleh sebab itu berbicaralah kepada mereka dan katakan: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Setiap orang dari kaum Israel yang menjunjung berhala-berhalanya dalam hatinya dan menempatkan di hadapannya batu sandungan yang menjatuhkannya ke dalam kesalahan, lalu datang menemui nabi--Aku, TUHAN sendiri akan menjawab dia oleh karena berhala-berhalanya yang banyak itu,

Yehezkiel 14:9

Konteks
14:9 Jikalau nabi n  itu membiarkan dirinya tergoda o  dengan mengatakan suatu ucapan--Aku, TUHAN yang menggoda nabi itu--maka Aku akan mengacungkan tangan-Ku melawan dia dan memunahkannya 3  dari tengah-tengah umat-Ku Israel. p 

Yehezkiel 14:11

Konteks
14:11 supaya kaum Israel jangan lagi sesat q  dari pada-Ku dan jangan lagi menajiskan dirinya dengan segala pelanggaran mereka; dengan demikian mereka akan menjadi umat-Ku r  dan Aku akan menjadi Allah mereka, demikianlah firman Tuhan ALLAH. s "

Yehezkiel 18:30

Konteks
18:30 Oleh karena itu Aku akan menghukum kamu masing-masing menurut tindakannya, hai kaum Israel, demikianlah firman Tuhan ALLAH. Bertobatlah f  dan berpalinglah dari segala durhakamu, supaya itu jangan bagimu menjadi batu sandungan, yang menjatuhkan g  kamu ke dalam kesalahan.

Yehezkiel 20:5

Konteks
20:5 dan katakanlah kepadanya: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Pada hari Aku memilih w  Israel, Aku bersumpah x  kepada keturunan kaum Yakub dan menyatakan diri kepada mereka di tanah Mesir; Aku bersumpah kepada mereka: Akulah TUHAN Allahmu! y 

Yehezkiel 20:38-39

Konteks
20:38 Aku akan memisahkan u  dari tengah-tengahmu orang-orang yang memberontak dan mendurhaka terhadap Aku; Aku akan membawa mereka keluar dari negeri, tempat mereka tinggal sebagai orang asing, tetapi di tanah Israel mereka tidak akan masuk. Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN. v  20:39 Hai kamu, kaum Israel, beginilah firman Tuhan ALLAH, biarlah masing-masing pergi beribadah kepada berhala-berhalanya. w  Tetapi kemudian kamu akan mendengarkan Aku dan tidak lagi melanggar kekudusan nama-Ku x  yang kudus dengan persembahan-persembahanmu dan berhala-berhalamu. y 

Yehezkiel 20:44

Konteks
20:44 Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, pada masa Aku, oleh karena nama-Ku, m  tidak memperlakukan kamu selaras dengan tingkah lakumu yang jahat dan busuk, hai kaum Israel, demikianlah firman Tuhan ALLAH. n "

Yehezkiel 22:18

Konteks
22:18 "Hai anak manusia, bagi-Ku kaum Israel sudah menjadi sanga; r  mereka semuanya adalah ibarat tembaga, timah putih, besi dan timah hitam di dalam peleburan; s  mereka seperti sanga perak. t 

Yehezkiel 25:3

Konteks
25:3 Katakanlah kepada bani Amon: Dengarlah firman Tuhan ALLAH: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Oleh karena engkau menyerukan: Syukur! t  mengenai tempat kudus-Ku, waktu kekudusannya dilanggar, u  dan mengenai tanah Israel, waktu itu dijadikan sunyi sepi, dan mengenai kaum Yehuda, waktu mereka harus pergi ke dalam pembuangan, v 

Yehezkiel 25:14

Konteks
25:14 Aku akan melakukan pembalasan-Ku terhadap Edom dengan tangan umat-Ku Israel. Dan mereka akan memperlakukan Edom selaras dengan murka-Ku u  dan amarah-Ku, dan mereka akan mengetahui, bahwa Akulah yang membalas, demikianlah firman Tuhan ALLAH. v "

Yehezkiel 33:11

Konteks
33:11 Katakanlah kepada mereka: Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, Aku tidak berkenan kepada kematian orang fasik 4 , melainkan Aku berkenan kepada pertobatan orang fasik itu dari kelakuannya supaya ia hidup. i  Bertobatlah, j  bertobatlah dari hidupmu yang jahat itu! Mengapakah kamu akan mati, hai kaum Israel? k 

Yehezkiel 33:24

Konteks
33:24 "Hai anak manusia, orang-orang yang tinggal pada reruntuhan-reruntuhan d  ini, yaitu yang di tanah Israel, berkata begini: Abraham adalah seorang diri, tatkala ia mendapat tanah ini menjadi miliknya, tetapi kita banyak, e  tentu tanah ini diberikan kepada kita menjadi milik. f 

Yehezkiel 35:15

Konteks
35:15 Seperti engkau bersukacita j  mengenai milik pusaka kaum Israel, yang sudah menjadi sunyi sepi, demikianlah akan Kulakukan terhadap engkau. Engkau akan menjadi sunyi sepi, hai pegunungan Seir k  dan engkau, segenap Edom l  dalam keseluruhanmu. Dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN."

Yehezkiel 38:8

Konteks
38:8 Sesudah waktu yang lama n  sekali engkau akan mendapat perintah; pada hari yang terkemudian engkau akan datang di sebuah negeri yang dibangun kembali sesudah musnah karena perang, dan engkau menuju suatu bangsa yang dikumpul dari tengah-tengah banyak bangsa o  di atas gunung-gunung Israel yang telah lama menjadi reruntuhan. Bangsa ini telah dibawa ke luar dari tengah bangsa-bangsa dan mereka semuanya diam dengan aman tenteram. p 

Yehezkiel 39:9

Konteks
39:9 Dan yang diam di kota-kota Israel akan keluar dan menyalakan api serta membakar semua perlengkapan senjata Gog, yaitu perisai kecil dan besar, busur dan panah, o  tongkat pemukul dan tombak, dan mereka membakarnya p  selama tujuh tahun 5 .

Yehezkiel 39:17

Konteks
39:17 Dan engkau, anak manusia, beginilah firman Tuhan ALLAH: Katakanlah kepada segala jenis burung-burung w  dan segala binatang buas: Berkumpullah kamu dan datanglah, berhimpunlah kamu dari segala penjuru pada perjamuan korban yang Kuadakan bagimu, yaitu suatu perjamuan korban yang besar di atas gunung-gunung Israel; kamu akan makan daging dan minum darah. x 

Yehezkiel 39:23

Konteks
39:23 Dan bangsa-bangsa akan mengetahui bahwa karena kesalahannya kaum Israel harus pergi ke dalam pembuangan, dan sebab mereka berobah setia terhadap Aku, Aku menyembunyikan wajah-Ku terhadap mereka. Dan Aku menyerahkan mereka ke dalam tangan lawan-lawannya dan mereka semuanya mati rebah oleh pedang. c 

Yehezkiel 40:4

Konteks
40:4 Orang itu berbicara kepadaku: "Hai anak manusia, lihatlah dengan teliti dan dengarlah dengan sungguh-sungguh dan perhatikanlah baik-baik segala sesuatu yang akan kuperlihatkan kepadamu; v  sebab untuk itulah engkau dibawa ke mari, supaya aku memperlihatkan semuanya itu kepadamu. Beritahukanlah w  segala sesuatu yang kaulihat x  kepada kaum Israel."

Yehezkiel 44:2

Konteks
44:2 Lalu TUHAN berfirman kepadaku: "Pintu gerbang ini harus tetap tertutup, jangan dibuka dan jangan seorangpun masuk dari situ, g  sebab TUHAN, Allah Israel, sudah masuk melaluinya; karena itu gerbang itu harus tetap tertutup.

Yehezkiel 44:12

Konteks
44:12 Oleh karena mereka telah melayani bangsa itu di hadapan berhala-berhala mereka, dan mereka bagi kaum Israel telah menjadi batu sandungan, yang menjatuhkannya x  ke dalam kesalahan, oleh karena itu Aku bersumpah y  mengenai mereka, demikianlah firman Tuhan ALLAH, z  bahwa mereka akan menanggung hukumannya sendiri.

Yehezkiel 45:9

Konteks
Tugas umat TUHAN dan tanggung jawab raja
45:9 Beginilah firman Tuhan ALLAH: "Cukuplah itu, hai raja-raja Israel, jauhkanlah kekerasan 6  dan aniaya, u  tetapi lakukanlah keadilan dan kebenaran; v  hentikanlah kekerasanmu yang mengusir umat-Ku dari tanah miliknya, demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 47:18

Konteks
47:18 Di sebelah timur: mulai dari Hazar-Enon yang terletak di antara Hauran dan Damsyik, sungai Yordan menjadi perbatasan di antara Gilead dan tanah Israel, terus ke Laut Timur sampai ke Tamar. Itulah sebelah timur. e 

Yehezkiel 48:11

Konteks
48:11 Inilah bagian imam-imam, yang sudah dikuduskan, yaitu bani Zadok, c  yang memelihara kewajibannya terhadap Aku d  dan yang tidak turut sesat 7  dalam kesesatan e  orang Israel, seperti orang-orang Lewi.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:11]  1 Full Life : BERTEPUKLAH.

Nas : Yeh 6:11

Mereka yang setia kepada Allah dan tekun melayani-Nya akan sedih dan meratap karena perbuatan-perbuatan penuh dosa yang terjadi di dunia, bahkan yang dilakukan di antara orang yang mengaku nama Tuhan

(lihat cat. --> Yeh 9:4).

[atau ref. Yeh 9:4]

[8:6]  2 Full Life : MENJAUHKAN DIRI DARI TEMPAT KUDUS-KU.

Nas : Yeh 8:6

Allah menyatakan kepada Yehezkiel bahwa Dia tidak akan diam di dalam Bait Suci jikalau penyembahan berhala dan dosa tetap dibiarkan. Yesus sendiri menyatakan bahwa gereja-gereja yang berkompromi dengan dunia, meninggalkan ajaran rasuli, atau membiarkan kebejatan akan kehilangan kehadiran-Nya dan tempat mereka di dalam kerajaan Allah (lih. pasal Wahy 2:1-3).

[14:9]  3 Full Life : NABI ITU ... MEMUNAHKANNYA.

Nas : Yeh 14:9-10

Allah akan membinasakan setiap nabi yang membiarkan, mendukung atau mendorong penyembahan berhala Israel. Demikian pula, para pendeta dari gereja yang membiarkan anggota jemaat yang tunasusila dan menolak untuk mengecam kefasikan mereka dengan mengucilkannya dari jemaat

(lihat cat. --> Yeh 14:7 sebelumnya)

[atau ref. Yeh 14:7]

akan dinyatakan sama bersalah dengan anggota munafik tersebut.

[33:11]  4 Full Life : TIDAK BERKENAN KEPADA KEMATIAN ORANG FASIK.

Nas : Yeh 33:11

Allah menginginkan setiap orang berbalik kepada diri-Nya untuk selamat sehingga mereka tidak mati di dalam dosa-dosa mereka

(lihat cat. --> 2Pet 3:9).

[atau ref. 2Pet 3:9]

Orang percaya seharusnya ikut merasakan kerinduan Allah akan pertobatan orang fasik.

[39:9]  5 Full Life : TUJUH TAHUN.

Nas : Yeh 39:9

"Tujuh tahun" di sini (juga lih. ayat Yeh 39:12) mungkin tujuh tahun yang sungguhan, atau mungkin sebuah angka simbolik yang menunjukkan kesempurnaan kebinasaan musuh. Bagaimanapun juga, berita pasal ini jelas: umat Allah pada akhirnya akan menang, dan semua kejahatan serta penderitaan akan dihapuskan.

[45:9]  6 Full Life : JAUHKANLAH KEKERASAN.

Nas : Yeh 45:9-12

Yehezkiel menasihati para pemimpin untuk berhenti menindas dan menganiaya, dan sebagai gantinya melakukan yang benar dan jujur.

[48:11]  7 Full Life : TIDAK TURUT SESAT.

Nas : Yeh 48:11-12

Sekali lagi Allah menekankan bahwa mereka yang tetap setia kepada kehendak-Nya dan standar-standar kebenaran selama di bumi akan memperoleh upah dalam kerajaan yang akan datang. Di sini upah bagi keturunan Zadok ialah hak istimewa untuk tinggal dekat Bait Suci Allah

(lihat cat. --> Yeh 44:15).

[atau ref. Yeh 44:15]

Memang, selama-lamanya penting untuk berusaha dengan sepenuh hati agar tetap setia kepada Allah dan menolak pengaruh-pengaruh dari angkatan yang jahat ini.



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA