TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 1:4

Konteks
1:4 Lalu aku melihat 1 , sungguh, angin badai h  bertiup dari utara, i  dan membawa segumpal awan yang besar dengan api yang berkilat-kilat dan awan itu dikelilingi oleh sinar; di dalam, di tengah-tengah api itu kelihatan seperti suasa j  mengkilat.

Yehezkiel 3:27

Konteks
3:27 Tetapi kalau Aku berbicara dengan engkau, Aku akan membuka mulutmu dan engkau akan mengatakan kepada mereka: Beginilah firman f  Tuhan ALLAH. Orang yang mau mendengar, biarlah ia mendengar; dan orang yang mau membiarkan, baiklah membiarkan, sebab mereka adalah kaum pemberontak. g "

Yehezkiel 4:14

Konteks
4:14 Maka kujawab: "Aduh, Tuhan w  ALLAH, sesungguhnya, aku tak pernah dinajiskan dan dari masa mudaku sampai sekarang tak pernah kumakan bangkai x  atau sisa mangsa binatang buas; lagipula tak pernah masuk ke mulutku y  ini daging yang sudah basi."

Yehezkiel 5:11

Konteks
5:11 Sebab itu, demi Aku yang hidup, t  demikianlah firman Tuhan ALLAH, u  sesungguhnya, oleh karena engkau menajiskan tempat kudus-Ku 2  v  dengan segala dewamu w  yang menjijikkan dan dengan segala perbuatanmu x  yang keji, Aku sendiri akan meruntuhkan engkau; Aku tidak akan merasa sayang dan tidak akan kenal belas kasihan. y 

Yehezkiel 6:3

Konteks
6:3 Katakanlah: Hai gunung-gunung Israel, dengarkanlah firman Tuhan ALLAH! Beginilah firman Tuhan ALLAH kepada gunung-gunung dan bukit-bukit, kepada alur-alur sungai dan lembah-lembah: q  Sungguh, Aku akan mendatangkan perang atasmu dan Aku akan membinasakan bukit-bukit pengorbananmu. r 

Yehezkiel 7:19

Konteks
7:19 Perak mereka akan dicampakkan ke luar a  dan emas mereka 3  akan dianggap cemar. Emas dan peraknya tidak akan dapat menyelamatkan mereka pada hari kemurkaan b  TUHAN. Mereka tidak akan kenyang c  karenanya dan perut mereka tidak akan terisi dengannya. Sebab hal itu menjadi batu sandungan, d  yang menjatuhkan mereka ke dalam kesalahan. e 

Yehezkiel 7:26

Konteks
7:26 Bencana demi bencana r  akan datang, kabar demi kabar akan tersiar. Mereka akan menginginkan suatu penglihatan dari nabi, s  pengajaran hilang lenyap dari imam, dan nasihat dari tua-tua. t 

Yehezkiel 13:13

Konteks
13:13 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Di dalam amarah-Ku Aku akan membuat angin tofan bertiup dan di dalam murka-Ku hujan d  lebat akan membanjir, dan di dalam amarah-Ku rambun e  yang membinasakan f  akan jatuh.

Yehezkiel 13:20

Konteks
13:20 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku akan menentang tali-tali azimatmu, dengan mana kamu menangkap jiwa orang dan Aku akan mengoyakkannya dari tanganmu dan melepaskan seperti burung-burung, q  orang-orang yang kamu tangkap.

Yehezkiel 14:6

Konteks
14:6 Oleh karena itu katakanlah kepada kaum Israel: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Bertobatlah e  dan berpalinglah dari berhala-berhalamu dan palingkanlah mukamu dari segala perbuatan-perbuatanmu f  yang keji.

Yehezkiel 14:16

Konteks
14:16 dan biarpun di tengah-tengahnya berada ketiga orang tadi, demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, mereka tidak akan menyelamatkan baik anak-anak lelaki maupun anak-anak perempuan 4 ; hanya mereka sendiri akan diselamatkan, tetapi negeri itu akan menjadi sunyi sepi. c 

Yehezkiel 14:20

Konteks
14:20 dan biarpun Nuh, Daniel dan Ayub berada di tengah-tengahnya, demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, mereka tidak akan menyelamatkan baik anak laki-laki maupun anak perempuan, melainkan mereka akan menyelamatkan hanya nyawanya sendiri karena kebenaran i  mereka.

Yehezkiel 16:7

Konteks
16:7 dan jadilah besar l  seperti tumbuh-tumbuhan di ladang! Engkau menjadi besar dan sudah cukup umur, bahkan sudah sampai pada masa mudamu. Maka buah dadamu sudah montok, rambutmu sudah tumbuh, tetapi engkau dalam keadaan telanjang bugil. m 

Yehezkiel 16:33

Konteks
16:33 Kepada semua perempuan sundal orang memberi upah, n  tetapi engkau sebaliknya, engkau yang memberi hadiah o  umpan kepada semua yang mencintai engkau sebagai bujukan, supaya mereka dari sekitarmu datang kepadamu untuk bersundal. p 

Yehezkiel 16:45

Konteks
16:45 Anak ibumu engkau, yang jijik g  melihat suaminya h  dan anak-anaknya lelaki, dan adik kakak-kakakmu perempuan engkau, yang jijik melihat suami-suami mereka dan anak-anak mereka lelaki. Ibumu adalah orang Heti dan ayahmu adalah orang Amori. i 

Yehezkiel 17:3

Konteks
17:3 Katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Seekor burung rajawali s  yang besar 5  dengan sayapnya yang besar dan panjang, penuh dengan bulu yang berwarna-warna datang ke gunung Libanon t  dan ia mengambil puncak pohon aras.

Yehezkiel 17:16

Konteks
17:16 Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, ia pasti mati o  di Babel, di tempat raja yang mengangkatnya menjadi raja. Karena ia memandang ringan kepada sumpah yang dimintakan raja itu dari padanya dan mengingkari p  perjanjian raja itu dengan dia.

Yehezkiel 17:22

Konteks
17:22 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku sendiri akan mengambil sebuah carang c  dari puncak 6  pohon aras yang tinggi dan menanamnya; Aku mematahkannya dari pucuk yang paling ujung dan yang masih muda dan Aku sendiri akan menanamnya di atas sebuah gunung d  yang menjulang tinggi ke atas;

Yehezkiel 20:28

Konteks
20:28 Sebab sesudah Aku membawa mereka ke negeri c  yang dengan sumpah telah Kujanjikan memberikannya kepada mereka, mereka melihat ke setiap bukit yang tinggi dan ke setiap pohon yang penuh cabang-cabang dan mereka mempersembahkan di sana korban sembelihannya dan membawa persembahannya yang menyakiti hati, juga menyerbakkan di sana persembahan-persembahan mereka yang harum dan mempersembahkan mereka di sana korban-korban curahan d  mereka.

Yehezkiel 20:39

Konteks
20:39 Hai kamu, kaum Israel, beginilah firman Tuhan ALLAH, biarlah masing-masing pergi beribadah kepada berhala-berhalanya. w  Tetapi kemudian kamu akan mendengarkan Aku dan tidak lagi melanggar kekudusan nama-Ku x  yang kudus dengan persembahan-persembahanmu dan berhala-berhalamu. y 

Yehezkiel 20:41

Konteks
20:41 Seperti kepada persembahan yang harum c  Aku berkenan kepadamu pada waktu Aku mengeluarkan kamu dari tengah bangsa-bangsa dan mengumpulkan d  kamu dari negeri-negeri, di mana kamu berserak, dan Aku akan menunjukkan kekudusan-Ku e  kepadamu di hadapan bangsa-bangsa. f 

Yehezkiel 20:47

Konteks
20:47 dan katakanlah kepada hutan r  di sebelah selatan: Dengarlah firman TUHAN: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku akan menyalakan api di dalammu yang akan memakan habis s  setiap pohon yang hidup padamu dan setiap pohon yang layu kering. Apinya yang sedang bernyala-nyala tidak akan padam dan semua muka dari selatan sampai utara t  akan terbakar kepanasan olehnya. u 

Yehezkiel 21:22

Konteks
21:22 Ke dalam tangan kanannya terjatuh panah tenungan mengenai Yerusalem: supaya diperdengarkannya suara orang yang membunuh dan menyerukan pekik h  pertempuran, supaya menyusun alat-alat pendobrak pintu gerbang dan menimbun tanah menjadi tembok pengepungan i  dan mendirikan benteng pengepungan. j 

Yehezkiel 21:24

Konteks
21:24 Oleh sebab itu, beginilah firman Tuhan ALLAH: Oleh karena kamu membuat kesalahanmu itu teringat kembali dengan tersingkapnya pelanggaranmu, sehingga kentara dosa-dosamu dalam segala perbuatanmu, oleh karena kamu menjadi teringat kembali, kamu akan ditangkap dengan kekerasan.

Yehezkiel 22:18

Konteks
22:18 "Hai anak manusia, bagi-Ku kaum Israel sudah menjadi sanga; r  mereka semuanya adalah ibarat tembaga, timah putih, besi dan timah hitam di dalam peleburan; s  mereka seperti sanga perak. t 

Yehezkiel 22:28

Konteks
22:28 Dan nabi-nabinya mengoles mereka dengan kapur 7  p  dengan melihat penglihatan yang menipu dan memberi tenungan q  bohong bagi mereka; nabi-nabi itu berkata: Beginilah firman Tuhan ALLAH! --tetapi TUHAN tidak berfirman. r 

Yehezkiel 23:4

Konteks
23:4 Nama yang tertua ialah Ohola dan nama adiknya ialah Oholiba. Mereka Aku punya dan mereka melahirkan anak-anak lelaki dan perempuan. Mengenai nama-nama mereka, Ohola ialah Samaria dan Oholiba ialah Yerusalem. f 

Yehezkiel 24:21

Konteks
24:21 Katakanlah kepada kaum Israel: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Sesungguh-sungguhnya Aku akan menajiskan tempat kudus-Ku, w  kekuasaanmu yang kaubanggakan, x  kenikmatan bagi matamu y  dan bagi jiwamu; dan anak-anakmu lelaki dan perempuan z  yang kamu tinggalkan akan mati rebah oleh pedang. a 

Yehezkiel 25:14

Konteks
25:14 Aku akan melakukan pembalasan-Ku terhadap Edom dengan tangan umat-Ku Israel. Dan mereka akan memperlakukan Edom selaras dengan murka-Ku u  dan amarah-Ku, dan mereka akan mengetahui, bahwa Akulah yang membalas, demikianlah firman Tuhan ALLAH. v "

Yehezkiel 26:7

Konteks
26:7 Sebab beginilah firman Tuhan ALLAH: Sungguh, Aku membawa dari utara raja Nebukadnezar, q  raja Babel, raja segala raja r  untuk melawan Tirus dengan memakai kuda, kereta, s  pasukan berkuda, dan sekumpulan tentara yang banyak.

Yehezkiel 28:25

Konteks
28:25 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Pada saat Aku mengumpulkan l  kaum Israel 8  dari tengah suku-suku bangsa, di mana mereka berserak m  dan Aku menunjukkan kekudusan-Ku n  kepada mereka di hadapan bangsa-bangsa, maka mereka akan diam di tanah mereka yang telah Kuberikan kepada hamba-Ku Yakub. o 

Yehezkiel 30:6

Konteks
30:6 Beginilah firman TUHAN: Orang-orang yang mendukung Mesir akan mati rebah, dan kecongkakan Mesir yang ditimbulkan kekuatannya akan patah. Dari Migdol sampai Siene x  mereka mati rebah oleh pedang, demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 30:22

Konteks
30:22 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku menjadi lawan Firaun, raja Mesir, c  dan Aku akan mematahkan tangannya, baik yang masih kuat maupun yang sudah patah, dan Aku akan menjatuhkan pedang dari tangannya. d 

Yehezkiel 31:15-16

Konteks
31:15 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Pada hari ia turun ke dunia orang mati, Aku membuat samudera raya berkabung karena dia. Aku mengempang sungai-sungainya, sehingga air banjirnya dibendung. Dan karena dia Aku membuat gunung Libanon berpakaian kabung dan membuat segala pohon di hutan layu lesu. l  31:16 Mendengar derum kejatuhannya Aku membuat bangsa-bangsa gemetar, m  pada saat Aku menurunkan dia ke dunia orang mati, menjumpai mereka yang telah turun ke liang kubur. Dan segala pohon n  taman Eden o  akan merasa terhibur p  di bumi yang paling bawah, q  yaitu pohon yang terpilih dan yang terindah dari Libanon, yang menghisap banyak air.

Yehezkiel 32:2

Konteks
32:2 "Hai anak manusia, ucapkanlah suatu ratapan u  mengenai Firaun 9 , raja Mesir dan katakanlah kepadanya: Engkau menyamakan dirimu dengan singa v  muda di antara bangsa-bangsa. Tetapi engkau seperti buaya w  di laut; x  sungai-sungaimu kaubuat berbuih, engkau mengeruhkan airnya dengan kaki dan menggelompar dalam lumpur sungainya. y 

Yehezkiel 33:8

Konteks
33:8 Kalau Aku berfirman kepada orang jahat: Hai orang jahat, engkau pasti mati! c  --dan engkau tidak berkata apa-apa untuk memperingatkan orang jahat itu supaya bertobat dari hidupnya, orang jahat itu akan mati dalam kesalahannya, tetapi Aku akan menuntut pertanggungan jawab atas nyawanya d  dari padamu.

Yehezkiel 33:11

Konteks
33:11 Katakanlah kepada mereka: Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, Aku tidak berkenan kepada kematian orang fasik 10 , melainkan Aku berkenan kepada pertobatan orang fasik itu dari kelakuannya supaya ia hidup. i  Bertobatlah, j  bertobatlah dari hidupmu yang jahat itu! Mengapakah kamu akan mati, hai kaum Israel? k 

Yehezkiel 33:27

Konteks
33:27 Katakanlah begini kepada mereka: Beginilah firman Tuhan ALLAH. Demi Aku yang hidup, orang-orang yang tinggal pada reruntuhan-reruntuhan akan mati rebah oleh pedang, dan orang-orang yang di padang akan Kuberikan kepada binatang liar menjadi makanannya dan orang-orang yang di dalam kubu dan gua akan mati kena sampar. l 

Yehezkiel 34:2

Konteks
34:2 "Hai anak manusia, bernubuatlah melawan gembala-gembala Israel, bernubuatlah dan katakanlah kepada mereka, kepada gembala-gembala itu: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Celakalah gembala-gembala Israel, yang menggembalakan dirinya sendiri! Bukankah domba-domba w  yang seharusnya digembalakan oleh gembala-gembala itu?

Yehezkiel 34:16

Konteks
34:16 Yang hilang akan Kucari, yang tersesat akan Kubawa pulang, yang luka akan Kubalut, c  yang sakit d  akan Kukuatkan, serta yang gemuk dan yang kuat akan Kulindungi; e  Aku akan menggembalakan mereka sebagaimana seharusnya. f 

Yehezkiel 36:5

Konteks
36:5 oleh karena itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku pasti berfirman dalam api y  cemburuan-Ku melawan sisa bangsa-bangsa dan melawan seluruh Edom, yang menentukan tanah-Ku menjadi miliknya dengan segala rasa sukacita dan rasa penghinaan, sehingga tanah-Ku z  itu dimilikinya dan dapat habis dijarah.

Yehezkiel 38:13

Konteks
38:13 Negeri Syeba x  dan Dedan y  beserta pembeli-pembeli barangnya, negeri Tarsis z  beserta pedagang-pedagangnya akan berkata kepadamu: Apakah engkau datang untuk merampas dan mengumpulkan sekutumu untuk menjarah, untuk mengangkut perak dan emas, untuk melarikan ternak dan harta benda dan untuk melakukan perampasan a  yang hebat sekali?

Yehezkiel 38:16

Konteks
38:16 Engkau bangkit melawan umat-Ku Israel seperti awan e  yang menutupi seluruh bumi. f  Pada hari yang terkemudian akan terjadi hal itu dan Aku akan membawa engkau untuk melawan tanah-Ku, supaya bangsa-bangsa mengenal Aku, pada saat Aku menunjukkan kekudusan-Ku g  kepadamu di hadapan h  mereka, hai Gog.

Yehezkiel 40:5

Konteks
40:5 11 Lihat, di luar bangunan itu ada tembok, seluruh keliling bangunan 12  itu. Dan di tangan orang itu ada tongkat pengukur, yang panjangnya enam hasta. --Hasta ini setapak tangan lebih panjang dari hasta biasa--.Ia mengukur y  tembok itu, tebalnya satu tongkat dan tingginya satu tongkat.

Yehezkiel 44:17

Konteks
44:17 Maka kalau mereka hendak masuk dari pintu-pintu gerbang 13  pelataran dalam, mereka harus mengenakan pakaian i  lenan; mereka tidak boleh memakai pakaian bulu domba waktu mereka bertugas di pintu-pintu gerbang pelataran dalam atau waktu menyelenggarakan kebaktian dalam Bait Suci.

Yehezkiel 46:14

Konteks
46:14 Di samping itu setiap pagi ia harus mempersembahkan korban sajian seperenam efa tepung dengan minyak p  sepertiga hin untuk mencampur tepung yang terbaik itu; itulah korban sajian bagi TUHAN, dan ketetapan q  itu tetap selama-lamanya.

Yehezkiel 47:22

Konteks
47:22 Dan kamu harus membagi-baginya menjadi milik pusaka k  di antara kamu dan di antara orang-orang asing l  yang tinggal di antara kamu, yang melahirkan anak di tengah-tengahmu dan mereka harus kamu anggap sama seperti orang Israel asli; bersama-sama kamu mereka harus mendapat bagian milik pusaka di tengah-tengah suku-suku Israel. m 

Yehezkiel 48:1

Konteks
48:1 Inilah nama suku-suku itu: Yang paling utara: dari laut terus ke Hetlon, o  ke jalan masuk ke Hamat, p  Hazar-Enon, sehingga daerah kota Damsyik, yang berdekatan dengan Hamat, terletak di sebelah utaranya, dari perbatasan 14  sebelah timur sampai perbatasan sebelah barat terdapat bagian Dan. q 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:4]  1 Full Life : AKU MELIHAT.

Nas : Yeh 1:4

Yehezkiel diberikan suatu penglihatan tentang kemuliaan dan kekudusan Allah

(lihat cat. --> Yeh 1:28).

[atau ref. Yeh 1:28]

Penglihatan adalah penting untuk pelayanan Yehezkiel kepada para buangan.

[5:11]  2 Full Life : ENGKAU MENAJISKAN TEMPAT KUDUS-KU.

Nas : Yeh 5:11

Salah satu alasan utama murka Allah ditujukan kepada Yerusalem adalah karena mereka menajiskan Bait Suci dengan penyembahan berhala (lih. pasal Yeh 8:1-11:25). PB memperingatkan orang percaya terhadap dosa dahsyat yang sama. Rasul Paulus menyatakan bahwa "jika ada orang yang membinasakan bait Allah, maka Allah akan membinasakan dia" (1Kor 3:17); di dalam nas ini, bait Allah mengacu kepada sebuah gereja lokal atau sekelompok gereja. Orang menajiskan gereja Allah dengan mengambil bagian dalam ibadahnya sambil hidup di dalam dosa dan kebejatan, atau dengan memajukan ajaran yang tidak alkitabiah.

[7:19]  3 Full Life : PERAK ... EMAS MEREKA.

Nas : Yeh 7:19

Apabila murka Allah jatuh atas dunia ini, kekayaan dan kelimpahan harta milik orang tidak benar tidak akan dapat melepaskan mereka. Umat Allah harus waspada agar tidak berusaha secara egois untuk keuntungan materiel secara berlebihan; jikalau kita melakukanya, kita akan menemukan bahwa harta dunia tidak dapat memuaskan (bd. pasal Pengkh 2:1-26), dan kita akan menjadi sasaran hukuman Allah yang hebat.

[14:16]  4 Full Life : MEREKA TIDAK AKAN MENYELAMATKAN BAIK ANAK-ANAK LELAKI ... ANAK-ANAK PEREMPUAN.

Nas : Yeh 14:16

Suasana moral Yehuda telah menjadi demikian buruk sehingga doa-doa orang benar seperti Nuh, Daniel dan Ayub tidak akan memadai untuk menyelamatkan keturunan mereka pun. Orang percaya harus amat waspada mengenai lingkungan sosial dan pendidikan di mana mereka menempatkan anak-anaknya; lingkungan itu bisa demikian fasik sehingga baik kehidupan benar kita maupun doa kita yang sungguh-sungguh tidak akan mampu menuntun mereka untuk menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat mereka.

[17:3]  5 Full Life : BURUNG RAJAWALI YANG BESAR.

Nas : Yeh 17:3

Yehezkiel mengungkapkan berita Allah di dalam suatu perumpamaan. Rajawali besar mengacu kepada raja Nebukadnezar dari Babel (lih. ayat Yeh 17:12); "Libanon" mengacu kepada Yerusalem (lih. ayat Yeh 17:12).

[17:22]  6 Full Life : SEBUAH CARANG DARI PUNCAK.

Nas : Yeh 17:22

Allah sendiri akan menanam sebuah tunas, sang Mesias, Yesus Kristus; kerajaan-Nya akan ditetapkan di seluruh bumi

(lihat cat. --> Yeh 34:23;

lihat cat. --> Yes 11:1;

lihat cat. --> Yer 23:5-6).

[atau ref. Yeh 34:23; Yes 11:1; Yer 23:5-6]

[22:28]  7 Full Life : NABI-NABINYA MENGOLES MEREKA DENGAN KAPUR.

Nas : Yeh 22:28

Sebagai akibat dari pengapuran oleh nabi-nabi, umat itu tidak takut akan Allah atau hukuman-Nya meskipun mereka tetap dalam dosa. Dewasa ini ada pendeta yang menghibur anggota jemaat dalam dosa mereka dengan meyakinkan mereka bahwa

  1. (1) semua orang berdosa;
  2. (2) kita hidup dalam suatu zaman di mana mustahil hidup tanpa dosa dan kebejatan karena gelombang kejahatan melanda dengan hebat;
  3. (3) kita hanya manusia dan tidak dapat diharapkan akan hidup menurut standar-standar kekudusan Allah;
  4. (4) Allah mengasihi kita seperti kita ada, apapun perbuatan kita, jadi tidak perlu takut akan Dia atau hukuman-Nya; dan
  5. (5) Allah tidak melihat dosa kita jikalau kita ini orang percaya karena Allah hanya melihat kebenaran Kristus.

[28:25]  8 Full Life : MENGUMPULKAN KAUM ISRAEL.

Nas : Yeh 28:25

Yehezkiel sering kali menekankan janji pemulihan Israel (Yeh 11:17; 20:34,41-42; 34:13; 36:24; 37:21; 38:8; 39:27). Pemulihan ini tidak akan terlaksana secara sempurna sebelum Allah memberlakukan hukuman atas semua bangsa pada akhir zaman. Dengan mengumpulkan Israel kembali untuk melayani diri-Nya dalam kebenaran, Allah akan menunjukkan bahwa Dia benar-benar Allah kudus yang akan menyelesaikan semua maksud-Nya di dunia ini (Kej 12:7; 26:3; 35:12).

[32:2]  9 Full Life : RATAPAN MENGENAI FIRAUN.

Nas : Yeh 32:2

Ratapan ini mengejek Firaun yang menganggap dirinya sekuat singa atau makhluk laut yang besar; akan tetapi, ia harus memberikan pertanggungjawaban kepada Tuhan yang Mahatinggi, seperti yang harus dilakukan oleh semua pemimpin dunia akhirnya.

[33:11]  10 Full Life : TIDAK BERKENAN KEPADA KEMATIAN ORANG FASIK.

Nas : Yeh 33:11

Allah menginginkan setiap orang berbalik kepada diri-Nya untuk selamat sehingga mereka tidak mati di dalam dosa-dosa mereka

(lihat cat. --> 2Pet 3:9).

[atau ref. 2Pet 3:9]

Orang percaya seharusnya ikut merasakan kerinduan Allah akan pertobatan orang fasik.

[40:5]  11 Full Life : KELILING BANGUNAN ITU.

Nas : Yeh 40:5

Ada tiga penafsiran utama tentang penglihatan Bait Suci Yehezkiel ini:

  1. (1) Sebuah Bait Suci simbolik yang menggambarkan keadaan kekal yang dilukiskan dalam pasal Wahy 21:1-22:21;
  2. (2) sebuah Bait Suci simbolik yang melukiskan berkat-berkat kerajaan seribu tahun; atau
  3. (3) sebuah Bait Suci sungguhan yang akan didirikan pada masa kerajaan seribu tahun. Penafsiran manapun yang diterima, pokok-pokok ajaran yang terutama adalah
  4. (1) bahwa pada suatu hari kehadiran dan kemuliaan Allah akan dikembalikan kepada umat-Nya untuk selama-lamanya (Yeh 43:7), dan
  5. (2) bahwa berkat-berkat Kristus akan mengalir sebagai aliran yang semakin dalam (Yeh 47:1-12).

[40:5]  12 Full Life : TEMBOK, SELURUH KELILING BANGUNAN.

Nas : Yeh 40:5

Tembok ini akan menandai wilayah Bait Suci dan memisahkannya dari bagian kota yang lain. Orang percaya yang tubuhnya kini menjadi bait yang hidup dari Roh Kudus (1Kor 6:19), harus menjaga agar dirinya tetap terpisah dari masyarakat yang berdosa di sekeliling mereka serta dikuduskan bagi Allah dan kepentingannya

(lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

[44:17]  13 Full Life : MASUK DARI PINTU-PINTU GERBANG.

Nas : Yeh 44:17-31

Pengaturan untuk para imam ini menunjukkan bahwa Allah harus disembah dengan sikap penghormatan yang kudus.

[48:1]  14 Full Life : PERBATASAN.

Nas : Yeh 48:1-29

Pasal terakhir kitab Yehezkiel melanjutkan penetapan perbatasan negeri yang telah dipulihkan dan tempat masing-masing suku (Yeh 47:13-48:29).



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA