TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 2:14

Konteks
2:14 Tetapi Aku mempunyai beberapa keberatan terhadap engkau: v  di antaramu ada beberapa orang yang menganut ajaran Bileam 1 , w  yang memberi nasihat kepada Balak untuk menyesatkan orang Israel, supaya mereka makan persembahan berhala x  dan berbuat zinah. y 

Wahyu 5:12

Konteks
5:12 katanya dengan suara nyaring: "Anak Domba p  yang disembelih q  itu layak untuk menerima kuasa, dan kekayaan, dan hikmat, dan kekuatan, dan hormat, dan kemuliaan, dan puji-pujian! r "

Wahyu 6:2

Konteks
6:2 Dan aku melihat: sesungguhnya, ada seekor kuda putih 2  e  dan orang yang menungganginya memegang sebuah panah dan kepadanya dikaruniakan sebuah mahkota. f  Lalu ia maju sebagai pemenang untuk merebut kemenangan. g 

Wahyu 7:1

Konteks
Orang-orang yang dimeteraikan dari bangsa Israel
7:1 Kemudian dari pada itu aku melihat empat malaikat 3  berdiri pada keempat penjuru r  bumi dan mereka menahan keempat angin s  bumi, supaya jangan ada t  angin bertiup di darat, atau di laut atau di pohon-pohon.

Wahyu 8:5

Konteks
8:5 Lalu malaikat itu mengambil pedupaan itu, mengisinya dengan api dari mezbah, e  dan melemparkannya ke bumi. Maka meledaklah bunyi guruh, f  disertai halilintar dan gempa bumi. g 

Wahyu 8:10

Konteks
8:10 Lalu malaikat yang ketiga meniup sangkakalanya dan jatuhlah dari langit q  sebuah bintang besar, menyala-nyala seperti obor, dan ia menimpa sepertiga dari sungai-sungai dan mata-mata air. r 

Wahyu 8:12

Konteks
8:12 Lalu malaikat yang keempat meniup sangkakalanya dan terpukullah sepertiga dari matahari dan sepertiga dari bulan dan sepertiga dari bintang-bintang, sehingga sepertiga u  dari padanya menjadi gelap v  dan sepertiga dari siang hari tidak terang dan demikian juga malam hari. w 

Wahyu 11:17

Konteks
11:17 sambil berkata: "Kami mengucap syukur f  kepada-Mu, ya Tuhan, Allah, Yang Mahakuasa, g  yang ada dan yang sudah ada, h  karena Engkau telah memangku kuasa-Mu yang besar dan telah mulai memerintah i  sebagai raja

Wahyu 14:14

Konteks
Tuaian di bumi
14:14 Dan aku melihat: sesungguhnya, ada suatu awan putih, o  dan di atas awan itu duduk seorang seperti Anak Manusia 4  p  dengan sebuah mahkota q  emas di atas kepala-Nya dan sebilah sabit tajam di tangan-Nya.

Wahyu 19:18

Konteks
19:18 supaya kamu makan daging semua raja dan daging semua panglima dan daging semua pahlawan dan daging semua kuda dan daging semua penunggangnya dan daging semua orang, y  baik yang merdeka maupun hamba, z  baik yang kecil maupun yang besar. a "

Wahyu 21:10

Konteks
21:10 Lalu, di dalam roh m  ia membawa aku n  ke atas sebuah gunung yang besar lagi tinggi dan ia menunjukkan kepadaku kota yang kudus itu, Yerusalem, turun dari sorga, dari Allah. o 

Wahyu 22:16

Konteks
22:16 "Aku, Yesus, i  telah mengutus malaikat-Ku j  untuk memberi kesaksian tentang semuanya ini kepadamu bagi jemaat-jemaat. k  Aku adalah tunas, l  yaitu keturunan Daud, m  bintang timur n  yang gilang-gemilang."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:14]  1 Full Life : AJARAN BILEAM.

Nas : Wahy 2:14

Bileam adalah seorang nabi palsu yang menjual pelayanannya kepada seorang raja kafir dan menasihati dia untuk mencobai Israel supaya mencemarkan iman mereka dengan melakukan penyembahan berhala dan kebejatan (Bil 22:5,7; 25:1,2; 31:16;

lihat cat. --> 2Pet 2:15).

[atau ref. 2Pet 2:15]

Karena itu, ajaran Bileam ini menunjuk kepada guru-guru dan pengkhotbah yang korup, yang sedang memimpin umat ke dalam kompromi yang parah dengan kebejatan, keduniawian dan ideologi-ideologi palsu, yang kesemuanya hanya dimaksudkan demi keuntungan pribadi atau perolehan harta kekayaan. Jemaat di Pergamus rupanya memiliki guru-guru yang mengajarkan bahwa iman yang menyelamatkan dan gaya hidup yang amoral itu masih bisa berjalan bersama-sama.

[6:2]  2 Full Life : SEEKOR KUDA PUTIH.

Nas : Wahy 6:2

Empat orang yang menunggang kuda keluar sementara keempat meterai yang pertama dibuka (bd. Za 1:8-17; 6:1-8), melambangkan hukuman Allah atas sistem dunia yang telah rusak dan jahat serta orang-orang yang tidak mengenal Allah. Penunggang kuda putih itu dianggap oleh banyak penafsir Alkitab sebagai antikristus (1Yoh 2:18), penguasa dunia yang akan datang yang akan memulai kegiatannya pada permulaan masa tujuh tahun terakhir itu

(lihat art. ZAMAN ANTIKRISTUS).

Ia diizinkan Allah untuk menipu semua orang yang menentang Kristus. Kemenangannya yang mula-mula akan dicapainya tanpa peperangan yang terbuka, sebab damai sejahtera diambil dari bumi mulai dengan penunggang kuda yang kedua (ayat Wahy 6:4; bd. Dan 9:26-27; 1Tes 5:3). Di lain pihak, semua penunggang kuda yang lain merupakan personifikasi, sehingga penunggang kuda putih itu barangkali hanya melambangkan kemenangan atau suatu roh yang kuat dari antikristus yang dilepaskan pada akhir zaman.

[7:1]  3 Full Life : AKU MELIHAT EMPAT MALAIKAT.

Nas : Wahy 7:1

Pasal Wahy 7:1-17 merupakan sebuah selingan antara meterai keenam dan ketujuh, yang menyingkapkan keadaan mereka yang setia kepada Kristus selama masa kesengsaraan besar itu. Mereka yang berdiri teguh bagi Allah (Wahy 6:17) terdiri atas orang-orang Yahudi (ayat Wahy 7:3-8) dan orang-orang bukan Yahudi (ayat Wahy 7:9-10,13-15). Mereka menerima Injil yang kekal yang diberitakan oleh para malaikat (Wahy 14:6).

[14:14]  4 Full Life : SEPERTI ANAK MANUSIA.

Nas : Wahy 14:14-16

Seorang yang serupa dengan Anak Manusia (yaitu Kristus) dilukiskan seperti siap untuk mengayunkan sabit hukuman atas dunia yang matang dengan kejahatan (ayat Wahy 14:14-20). ayat Wahy 14:14-16 adalah suatu ramalan atau gambaran peristiwa-peristiwa dari Wahy 16:12-16 dan Wahy 19:11-21.



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA