TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 17:2

Konteks
17:2 Dari pada-Mulah kiranya datang penghakiman: k  mata-Mu kiranya melihat apa yang benar. l 

Mazmur 26:9

Konteks
26:9 Janganlah mencabut nyawaku bersama-sama orang berdosa, p  atau hidupku bersama-sama orang penumpah darah,

Mazmur 35:24

Konteks
35:24 Hakimilah aku sesuai dengan keadilan-Mu, ya TUHAN Allahku, supaya mereka jangan bersukacita i  atasku!

Mazmur 37:8

Konteks
37:8 Berhentilah marah o  dan tinggalkanlah panas hati itu, jangan marah, p  itu hanya membawa kepada kejahatan.

Mazmur 50:8

Konteks
50:8 Bukan karena korban sembelihanmu Aku menghukum z  engkau; bukankah korban bakaranmu a  tetap ada di hadapan-Ku?

Mazmur 66:4

Konteks
66:4 Seluruh bumi sujud menyembah i  kepada-Mu, dan bermazmur j  bagi-Mu, memazmurkan nama-Mu." Sela

Mazmur 71:2

Konteks
71:2 Lepaskanlah aku dan luputkanlah aku oleh karena keadilan-Mu, sendengkanlah telinga-Mu t  kepadaku dan selamatkanlah aku!

Mazmur 71:8-9

Konteks
71:8 Mulutku f  penuh dengan puji-pujian kepada-Mu, dengan penghormatan g  kepada-Mu sepanjang hari. 71:9 Janganlah membuang h  aku pada masa tuaku 1 , i  janganlah meninggalkan j  aku apabila kekuatanku habis.

Mazmur 73:26

Konteks
73:26 Sekalipun dagingku dan hatiku l  habis lenyap, m  gunung batuku n  dan bagianku o  tetaplah Allah selama-lamanya.

Mazmur 82:8

Konteks
82:8 Bangunlah e  ya Allah, hakimilah f  bumi, sebab Engkaulah yang memiliki g  segala bangsa.

Mazmur 86:3

Konteks
86:3 Engkau adalah Allahku, kasihanilah m  aku, ya Tuhan, sebab kepada-Mulah aku berseru n  sepanjang hari.

Mazmur 91:10

Konteks
91:10 malapetaka m  tidak akan menimpa kamu 2 , dan tulah tidak akan mendekat kepada kemahmu;

Mazmur 94:1

Konteks
Allah, pembela keadilan
94:1 Ya Allah pembalas 3 , g  ya TUHAN, ya Allah pembalas, tampillah! h 

Mazmur 94:12

Konteks
94:12 Berbahagialah orang yang Kauhajar 4 , a  ya TUHAN, dan yang Kauajari b  dari Taurat-Mu,

Mazmur 104:19

Konteks
104:19 Engkau yang telah membuat bulan menjadi penentu waktu, o  matahari p  yang tahu akan saat terbenamnya.

Mazmur 119:8

Konteks
119:8 Aku akan berpegang pada ketetapan-ketetapan-Mu, janganlah tinggalkan i  aku sama sekali.

Mazmur 119:19

Konteks
119:19 Aku ini orang asing di dunia, y  janganlah sembunyikan perintah-perintah-Mu terhadap aku.

Mazmur 119:57

Konteks
119:57 Bagianku i  ialah TUHAN 5 , aku telah berjanji untuk berpegang pada firman-firman-Mu. j 

Mazmur 119:120-122

Konteks
119:120 Badanku gemetar t  karena ketakutan terhadap Engkau, u  aku takut v  kepada penghukuman-Mu. 119:121 Aku telah menjalankan hukum dan keadilan; w  janganlah menyerahkan aku kepada pemeras-pemerasku 6 ! 119:122 Jadilah jaminan bagi hamba-Mu untuk kebaikan, x  janganlah orang-orang yang kurang ajar memeras y  aku.

Mazmur 119:126

Konteks
119:126 Waktu untuk bertindak telah tiba bagi TUHAN; mereka telah merombak g  Taurat-Mu.

Mazmur 135:13

Konteks
135:13 Ya TUHAN, nama-Mu adalah untuk selama-lamanya; x  ya TUHAN, Engkau diingat y  turun-temurun.

Mazmur 143:6

Konteks
143:6 Aku menadahkan tanganku x  kepada-Mu, jiwaku haus kepada-Mu seperti tanah yang tandus. Sela
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[71:9]  1 Full Life : PADA MASA TUAKU.

Nas : Mazm 71:9

Ketika kekuatan makin lemah dan kesukaran-kesukaran usia lanjut makin jelas, kita harus mengingat kembali tuntunan Allah pada masa lalu dan berharap kepada-Nya Dia selaku pelindung, penolong, dan penopang untuk hari-hari akhir hidup ini. Pada saat kematian ketika kekuatan jasmaniah berkurang, kita harus tahu bahwa Ia tidak akan meninggalkan kita malah Dia akan dekat (ayat Mazm 71:12,18) ketika oleh para malaikat kudus membawa kita menghadap Dia di sorga (Luk 16:22).

[91:10]  2 Full Life : MALAPETAKA TIDAK AKAN MENIMPA KAMU.

Nas : Mazm 91:10

Tidak ada yang dapat terjadi kepada seorang hamba yang setia kecuali diizinkan Allah (bd. ayat Mazm 91:7-10); kebenaran ini tidak berarti bahwa tidak akan pernah ada masa-masa yang tidak menyenangkan atau yang sulit (bd. Rom 8:35-37), tetapi selama kita menjadikan Allah itu Tuhan dan perlindungan kita, segala sesuatu yang terjadi pada kita akan diarahkan Allah demi kebaikan kita

(lihat cat. --> Rom 8:28).

[atau ref. Rom 8:28]

[94:1]  3 Full Life : YA ALLAH PEMBALAS.

Nas : Mazm 94:1-23

Orang percaya seharusnya sangat berduka melihat segala ketidakadilan, kekejaman, dan kejahatan di dunia sehingga mereka senantiasa berdoa kepada Allah untuk menghentikan kemenangan kejahatan dan membalas kesalahan. Yesus menyatakan bahwa umat pilihan-Nya seharusnya berseru siang dan malam kepada Allah agar "Ia akan segera membenarkan mereka" (Luk 18:7-8; juga lih. Wahy 6:10-11). Komitmen kepada keadilan dan simpati bagi mereka yang diperlakukan dengan tidak adil harus membuat kita berdoa memohon Kristus datang kembali untuk memerintah bumi dengan adil (Mat 6:10).

[94:12]  4 Full Life : BERBAHAGIALAH ORANG YANG KAUHAJAR.

Nas : Mazm 94:12

Lihat cat. --> Ibr 12:5,

[atau ref. Ibr 12:5]

tentang disiplin Allah kepada anak-anak-Nya.

[119:57]  5 Full Life : BAGIANKU IALAH TUHAN.

Nas : Mazm 119:57

Kehidupan pemazmur berpusat di sekitar Allah dan Firman-Nya. Bilamana kita ingin mengenal Allah dan kasih-Nya (ayat Mazm 119:57-64), kita harus tinggal dalam Firman-Nya (ayat Mazm 119:57), mencari wajah dan kasih karunia-Nya dengan segenap hati (ayat Mazm 119:58), bergegas untuk menaati Firman-Nya (ayat Mazm 119:60), sering berdoa (ayat Mazm 119:62), bergaul dengan orang yang takut akan Dia (ayat Mazm 119:63), mencari kasih-Nya (ayat Mazm 119:64), dan berdoa untuk mengenal dan melakukan kehendak-Nya (ayat Mazm 119:64). Kita tidak bisa tinggal di dalam Kristus tanpa tinggal di dalam Firman-Nya (Yoh 15:1-10).

[119:121]  6 Full Life : JANGANLAH MENYERAHKAN AKU KEPADA PEMERAS-PEMERASKU.

Nas : Mazm 119:121

Seperti pemazmur, orang percaya dapat memohon pertolongan dari Allah, berlandaskan

  1. (1) ketaatan dan kasih untuk Firman-Nya (ayat Mazm 119:121-122),
  2. (2) janji-janji Allah di dalam Firman-Nya yang pasti (ayat Mazm 119:123),
  3. (3) kemurahan dan kasih Allah yang kokoh (ayat Mazm 119:124),
  4. (4) komitmen kita untuk melayani Dia (ayat Mazm 119:125), dan
  5. (5) kebutuhan mendesak di dalam hidup kita (ayat Mazm 119:126).



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA