TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 15:1

Konteks
Siapa yang boleh datang kepada TUHAN?
15:1 Mazmur Daud. TUHAN, siapa yang boleh menumpang u  dalam kemah-Mu 1 ? v  Siapa yang boleh diam di gunung-Mu w  yang kudus?

Mazmur 16:10-11

Konteks
16:10 sebab Engkau tidak menyerahkan aku ke dunia orang mati 2 , z  dan tidak membiarkan Orang Kudus-Mu a  melihat kebinasaan. b  16:11 Engkau memberitahukan kepadaku jalan kehidupan; c  di hadapan-Mu d  ada sukacita berlimpah-limpah, di tangan kanan-Mu e  ada nikmat f  senantiasa.

Mazmur 31:16

Konteks
31:16 (31-17) Buatlah wajah-Mu bercahaya h  atas hamba-Mu, selamatkanlah aku oleh kasih setia-Mu! i 

Mazmur 35:18

Konteks
35:18 Aku mau menyanyikan syukur kepada-Mu dalam jemaah u  yang besar, di tengah-tengah rakyat yang banyak v  aku mau memuji-muji Engkau. w 

Mazmur 61:4

Konteks
61:4 (61-5) Biarlah aku menumpang l  di dalam kemah-Mu untuk selama-lamanya, biarlah aku berlindung dalam naungan sayap-Mu 3 ! m  Sela

Mazmur 65:11

Konteks
65:11 (65-12) Engkau memahkotai tahun dengan kebaikan-Mu, w  jejak-Mu mengeluarkan lemak; x 

Mazmur 66:13

Konteks
66:13 Aku akan masuk ke dalam rumah-Mu dengan membawa korban-korban bakaran, a  aku akan membayar kepada-Mu nazarku, b 

Mazmur 67:2

Konteks
67:2 (67-3) supaya jalan-Mu dikenal di bumi, dan keselamatan-Mu j  di antara segala bangsa. k 

Mazmur 67:5

Konteks
67:5 (67-6) Kiranya bangsa-bangsa bersyukur kepada-Mu, ya Allah, kiranya bangsa-bangsa semuanya bersyukur kepada-Mu.

Mazmur 68:10

Konteks
68:10 (68-11) sehingga kawanan hewan-Mu menetap di sana; dalam kebaikan-Mu r  Engkau memenuhi kebutuhan s  orang yang tertindas, ya Allah.

Mazmur 68:28

Konteks
68:28 (68-29) Kerahkanlah kekuatan-Mu, b  ya Allah, tunjukkanlah kekuatan-Mu, c  ya Allah, Engkau yang telah bertindak d  bagi kami.

Mazmur 69:16

Konteks
69:16 (69-17) Jawablah aku, ya TUHAN, sebab kasih setia-Mu z  baik, berpalinglah kepadaku menurut rahmat-Mu yang besar!

Mazmur 71:19

Konteks
71:19 Keadilan-Mu, ya Allah, sampai ke langit. d  Engkau yang telah melakukan hal-hal yang besar, e  ya Allah, siapakah seperti Engkau? f 

Mazmur 74:7

Konteks
74:7 mereka menyulut tempat kudus-Mu dengan api, mereka menajiskan i  tempat kediaman j  nama-Mu k  sampai pada tanah;

Mazmur 74:22

Konteks
74:22 Bangunlah, m  ya Allah, lakukanlah perjuangan-Mu! Ingatlah akan cela kepada-Mu dari pihak orang bebal n  sepanjang hari.

Mazmur 79:11

Konteks
79:11 Biarlah sampai ke hadapan-Mu keluhan orang tahanan; sesuai dengan kebesaran lengan-Mu, biarkanlah hidup orang-orang yang ditentukan untuk mati dibunuh!

Mazmur 84:1

Konteks
Rindu kepada kediaman Allah
84:1 Untuk pemimpin biduan. Menurut lagu: Gitit. Mazmur bani Korah. (84-2) Betapa disenangi tempat kediaman-Mu 4 , t  ya TUHAN semesta alam!

Mazmur 86:2

Konteks
86:2 Peliharalah nyawaku, sebab aku orang yang Kaukasihi, selamatkanlah hamba-Mu yang percaya kepada-Mu. l 

Mazmur 86:11

Konteks
86:11 Tunjukkanlah kepadaku jalan-Mu 5 , c  ya TUHAN, supaya aku hidup menurut kebenaran-Mu; d  bulatkanlah e  hatiku untuk takut f  akan nama-Mu.

Mazmur 90:14

Konteks
90:14 Kenyangkanlah w  kami di waktu pagi dengan kasih setia-Mu, x  supaya kami bersorak-sorai y  dan bersukacita semasa hari-hari z  kami.

Mazmur 90:16

Konteks
90:16 Biarlah kelihatan kepada hamba-hamba-Mu perbuatan-Mu, dan semarak-Mu kepada anak-anak a  mereka.

Mazmur 104:24

Konteks
104:24 Betapa banyak perbuatan-Mu, y  ya TUHAN, sekaliannya Kaujadikan z  dengan kebijaksanaan, bumi penuh dengan ciptaan-Mu. a 

Mazmur 106:4

Konteks
106:4 Ingatlah y  aku, ya TUHAN, demi kemurahan z  terhadap umat-Mu, perhatikanlah a  aku, demi keselamatan dari pada-Mu,

Mazmur 108:6

Konteks
108:6 (108-7) Supaya terluput orang-orang yang Kaucintai, selamatkanlah dengan tangan kanan-Mu y  dan jawablah aku!

Mazmur 119:58

Konteks
119:58 Aku memohon k  belas kasihan-Mu dengan segenap hati, kasihanilah l  aku sesuai dengan janji-Mu. m 

Mazmur 119:79

Konteks
119:79 Biarlah berbalik kepadaku orang-orang yang takut kepada-Mu, orang-orang yang tahu peringatan-peringatan-Mu. t 

Mazmur 119:90

Konteks
119:90 Kesetiaan-Mu q  dari keturunan ke keturunan; r  Engkau menegakkan bumi, sehingga tetap ada. s 

Mazmur 138:2

Konteks
138:2 Aku hendak sujud ke arah bait-Mu n  yang kudus dan memuji nama-Mu, o  oleh karena kasih-Mu dan oleh karena setia-Mu; p  sebab Kaubuat nama-Mu dan janji-Mu q  melebihi segala sesuatu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:1]  1 Full Life : SIAPA YANG BOLEH MENUMPANG DALAM KEMAH-MU.

Nas : Mazm 15:1

Mazmur ini menjawab pertanyaan, "Orang yang bagaimanakah mengalami kehadiran dan persekutuan intim dengan Allah?" Dalam mazmur ini tersirat bahwa kita dapat membuat Allah menarik kehadiran-Nya dari kehidupan kita melalui perbuatan tidak benar, penipuan, hujat, atau sifat mementingkan diri. Oleh karena itu kita harus memeriksa tindakan kita setiap hari, mengakui dosa-dosa kita, berbalik daripadanya, senantiasa berusaha supaya kita layak di hadapan Allah melalui Kristus (bd. 2Tim 2:15), dan sadar bahwa kehilangan hubungan dengan Allah berarti kehilangan segala sesuatu (bd. 1Yoh 1:6-7; 2:3-6; 3:21-24).

[16:10]  2 Full Life : TIDAK MENYERAHKAN AKU KE DUNIA ORANG MATI.

Nas : Mazm 16:10

Hubungan pribadi dengan Allah akan memberikan kepastian kepada orang percaya mengenai kehidupan di masa depan dengan Allah dan keyakinan bahwa Ia tidak akan menyerahkan mereka ke dunia orang mati (Ibr. _Sheol_; bd. Mazm 73:26). Rasul Petrus dan Paulus keduanya menerapkan ayat ini kepada Kristus dan kebangkitan-Nya (Kis 2:25-31; 13:34-37).

  1. 1) _Sheol_, yang terdapat 66 kali dalam PL, dalam bahasa Inggris diterjemahkan 55 kali sebagai "kuburan", dan 6 kali sebagai "kematian". Beberapa ahli berpendapat bahwa _Sheol_ senantiasa berarti "kuburan", sedangkan ahli lainnya beranggapan bahwa kata tersebut tidak pernah mengandung arti demikian itu saja.
  2. 2) Secara umum, PL memandang _Sheol_ sebagai tempat yang berhubungan dengan semacam hukuman.
    1. (a) Ketika Yakub mengatakan bahwa dia akan turun ke _Sheol_ karena kehilangan putranya Yusuf (Kej 37:35), ia merasa bahwa dirinya berada di bawah hukuman Allah; karena itu dia menolak untuk dihibur; tidak ada bukti bahwa dia mencari Allah kembali hingga setelah ia mendengar Yusuf masih hidup.
    2. (b) Daud dengan jelas menunjukkan bahwa _Sheol_ adalah tempat tujuan "orang-orang fasik" (Mazm 9:18), dan Yesaya mengatakan bahwa raja kafir Tiglat-Pileser dari Asyur, ketika meninggal dunia, akan menjumpai di Sheol raja-raja yang ditaklukkannya (Yes 14:9-10).
    3. (c) Ada beberapa nas yang menunjukkan bahwa orang Israel tidak mengharapkan masuk ke _Sheol_ ketika meninggal dunia ini, tetapi sebaliknya pergi ke tempat di mana mereka dapat menikmati berkat-berkat kehadiran Allah. Ketika Daud meninggal, ia mengharapkan akan tinggal selalu di rumah Tuhan (Mazm 23:6). Pemazmur lainnya percaya bahwa Allah akan menebus hidupnya dari dunia orang mati (_Sheol_) dan membawanya bersama-Nya ke sorga (Mazm 49:16; bd. Mazm 73:14-15). Dan Salomo bersaksi bahwa jalan kehidupan orang berhikmat yang takut akan Allah menuju ke atas "supaya ia menjauhi dunia orang mati di bawah" (Ams 15:24).

[61:4]  3 Full Life : DALAM NAUNGAN SAYAP-MU.

Nas : Mazm 61:5

Lihat cat. --> Mazm 35:1-28;

lihat cat. --> Mazm 57:2.

[atau ref. Mazm 35:1-28; 57:2]

[84:1]  4 Full Life : BETAPA DISENANGI TEMPAT KEDIAMAN-MU.

Nas : Mazm 84:2-13

Mazmur ini menggambarkan orang percaya yang demikian terikat kepada Allah sehingga melebihi segala sesuatu mereka mendambakan untuk berada di rumah dan kehadiran Allah (bd. pasal Mazm 42:1-12). Keinginan mereka yang terbesar ialah mengalami dekatnya Allah, menyembah Dia bersama dengan orang percaya lainnya (ayat Mazm 84:11) dan menerima berkat-berkat-Nya

(lihat cat. --> Mazm 84:5).

[atau ref. Mazm 84:5]

[86:11]  5 Full Life : TUNJUKKANLAH KEPADAKU JALAN-MU.

Nas : Mazm 86:11

Di tengah-tengah kesulitannya, pemazmur dengan rendah hati memohon Allah mengajarkan jalan-jalan dan kebenaran-Nya, supaya ia dapat takut akan Allah dengan segenap hati. Manakala kita mengalami pencobaan dan kesulitan, kita harus berseru kepada Allah memohon hikmat untuk berjalan pada jalan-Nya dan memohon hati yang sungguh-sungguh takut dan senang dengan kebenaran-Nya.



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA