TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 7:1

Konteks
Dosa dan hukuman Akhan
7:1 Tetapi orang Israel berubah setia dengan mengambil barang-barang g  yang dikhususkan itu, karena Akhan h  bin Karmi bin Zabdi bin Zerah, i  dari suku Yehuda, j  mengambil sesuatu dari barang-barang yang dikhususkan itu. Lalu bangkitlah k  murka TUHAN 1  terhadap orang Israel. l 

Yosua 7:11-12

Konteks
7:11 Orang Israel telah berbuat dosa, c  mereka melanggar perjanjian-Ku d  yang Kuperintahkan kepada mereka, mereka mengambil sesuatu dari barang-barang yang dikhususkan itu, mereka mencurinya, mereka menyembunyikannya e  dan mereka menaruhnya di antara barang-barangnya. f  7:12 Sebab itu orang Israel tidak dapat bertahan menghadapi musuhnya 2 . g  Mereka membelakangi h  i  musuhnya, sebab mereka itupun dikhususkan untuk ditumpas. j  Aku tidak akan menyertai kamu lagi k  jika barang-barang yang dikhususkan itu tidak kamu punahkan dari tengah-tengahmu.

Yosua 7:21

Konteks
7:21 aku melihat di antara barang-barang jarahan y  itu jubah yang indah, buatan Sinear, dan dua ratus syikal perak dan sebatang emas yang lima puluh syikal beratnya; aku mengingininya, z  maka kuambil; semuanya itu disembunyikan di dalam kemahku dalam tanah, dan perak itu di bawah sekali."

Yosua 7:1

Konteks
Dosa dan hukuman Akhan
7:1 Tetapi orang Israel berubah setia dengan mengambil barang-barang g  yang dikhususkan itu, karena Akhan h  bin Karmi bin Zabdi bin Zerah, i  dari suku Yehuda, j  mengambil sesuatu dari barang-barang yang dikhususkan itu. Lalu bangkitlah k  murka TUHAN 3  terhadap orang Israel. l 

Kisah Para Rasul 21:16

Konteks
21:16 Bersama-sama dengan kami turut juga beberapa murid dari Kaisarea. l  Mereka membawa kami ke rumah seorang yang bernama Manason. Ia dari Siprus m  dan sudah lama menjadi murid. Kami akan menumpang di rumahnya.

Yesaya 29:15

Konteks
29:15 Celakalah orang yang menyembunyikan z  dalam-dalam rancangannya terhadap TUHAN, yang pekerjaan-pekerjaannya terjadi dalam gelap sambil berkata: "Siapakah yang melihat kita a  dan siapakah yang mengenal b  kita?"

Habakuk 2:6

Konteks
Penghukuman atas para penindas
2:6 Bukankah sekalian itu akan melontarkan c  peribahasa mengatai dia, dan nyanyian olok-olok serta sindiran ini: Celakalah orang 4  yang menggaruk bagi dirinya apa yang bukan miliknya--berapa lama lagi? --dan yang memuati dirinya dengan barang gadaian. d 

Zakharia 5:3-4

Konteks
5:3 Lalu ia berkata kepadaku: "Inilah sumpah serapah q  yang keluar menimpa seluruh negeri; sebab menurut sumpah serapah itu setiap pencuri r  di sini masih bebas dari hukuman, dan setiap orang yang bersumpah palsu s  di sini juga masih bebas dari hukuman. 5:4 Aku telah menyuruhnya keluar, demikianlah firman TUHAN semesta alam, supaya itu masuk ke dalam rumah pencuri dan ke dalam rumah orang yang bersumpah palsu t  demi nama-Ku, dan supaya itu bermalam di dalam rumah mereka dan memusnahkannya, baik kayunya maupun batu-batunya. u "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:1]  1 Full Life : AKHAN ... MURKA TUHAN.

Nas : Yos 7:1-26

Dosa Akhan, dampaknya bagi Israel, dan hukuman keras atas Akhan dan keluarganya menyatakan berbagai prinsip hukuman ketika umat Allah berbuat dosa dengan terang-terangan.

  1. 1) Apabila terjadi dosa yang hebat, atau sikap membiarkan dosa yang hebat di kalangan umat Allah, maka berkat-Nya dapat berkurang, terhalang, atau hilang sama sekali. Allah tidak akan memberkati umat yang menolak untuk menyingkirkan dosa dari tengah-tengah mereka (ayat Yos 7:1,11-13,20-21,25; bd. 1Kor 5:1-13).
  2. 2) Dosa yang terang-terangan di tengah-tengah jemaat memperhadapkan anggota-anggotanya kepada pengaruh merusak dari musuh di luar (mis. Iblis dan dunia, ayat Yos 7:4-13).
  3. 3) Apabila dosa semacam itu dibiarkan dan tidak ditegur, maka pada akhirnya itu akan mendatangkan hukuman (ayat Yos 7:13). Akan tetapi, jika dosa itu disingkapkan, diakui, dan disingkirkan, maka berkat, kehadiran, dan kasih karunia Allah akan kembali (ayat Yos 7:22-26; Yos 8:1,18-19; bd. Kis 4:31-5:11).
  4. 4) Oleh karena itu, dosa di antara umat Allah harus diperhatikan dengan sungguh-sungguh. Kemurnian harus dijaga dan ketaatan harus dituntut; jikalau tidak, perkembangan rohani jemaat akan terhambat atau terhenti sama sekali (bd. Wahy 3:1-3,14-18).

[7:12]  2 Full Life : TIDAK DAPAT BERTAHAN MENGHADAPI MUSUHNYA.

Nas : Yos 7:12

Kebenaran ayat ini berlaku bukan saja untuk umat Allah secara keseluruhan, tetapi juga untuk masing-masing anggota. Dosa yang terus menerus dan tidak disesali dalam kehidupan seseorang akan memutuskan hubungannya dengan kasih karunia Allah. Orang-orang semacam itu tidak hidup di bawah pertolongan dan perlindungan Allah lagi dan tidak akan mampu bertahan menghadapi musuh-musuh jiwa mereka yang menyerang dan berusaha membinasakan mereka. Perbudakan kepada dosa dan kematian rohani akan menjadi akibatnya kecuali dosa disingkirkan (ayat Yos 7:13).

[7:1]  3 Full Life : AKHAN ... MURKA TUHAN.

Nas : Yos 7:1-26

Dosa Akhan, dampaknya bagi Israel, dan hukuman keras atas Akhan dan keluarganya menyatakan berbagai prinsip hukuman ketika umat Allah berbuat dosa dengan terang-terangan.

  1. 1) Apabila terjadi dosa yang hebat, atau sikap membiarkan dosa yang hebat di kalangan umat Allah, maka berkat-Nya dapat berkurang, terhalang, atau hilang sama sekali. Allah tidak akan memberkati umat yang menolak untuk menyingkirkan dosa dari tengah-tengah mereka (ayat Yos 7:1,11-13,20-21,25; bd. 1Kor 5:1-13).
  2. 2) Dosa yang terang-terangan di tengah-tengah jemaat memperhadapkan anggota-anggotanya kepada pengaruh merusak dari musuh di luar (mis. Iblis dan dunia, ayat Yos 7:4-13).
  3. 3) Apabila dosa semacam itu dibiarkan dan tidak ditegur, maka pada akhirnya itu akan mendatangkan hukuman (ayat Yos 7:13). Akan tetapi, jika dosa itu disingkapkan, diakui, dan disingkirkan, maka berkat, kehadiran, dan kasih karunia Allah akan kembali (ayat Yos 7:22-26; Yos 8:1,18-19; bd. Kis 4:31-5:11).
  4. 4) Oleh karena itu, dosa di antara umat Allah harus diperhatikan dengan sungguh-sungguh. Kemurnian harus dijaga dan ketaatan harus dituntut; jikalau tidak, perkembangan rohani jemaat akan terhambat atau terhenti sama sekali (bd. Wahy 3:1-3,14-18).

[2:6]  4 Full Life : CELAKALAH ORANG.

Nas : Hab 2:6-20

Ayat-ayat ini mengucapkan kutukan-kutukan hukuman atas mereka yang "tidak lurus hatinya" (ayat Hab 2:4). Orang semacam ini akan dihukum karena merampas milik orang (ayat Hab 2:6-8), ketidakadilan (ayat Hab 2:9-11), kekerasan dan tindak pidana (ayat Hab 2:12-14), kebejatan (ayat Hab 2:15-17), dan penyembahan berhala (ayat Hab 2:18-20).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA