TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 36:10

Konteks
36:10 dan ia membukakan telinga e  mereka bagi ajaran, f  dan menyuruh mereka berbalik dari kejahatan. g 

Ayub 36:15

Konteks
36:15 Dengan sengsara r  Ia menyelamatkan orang sengsara, s  dengan penindasan t  Ia membuka telinga mereka. u 

Ayub 36:2

Konteks
36:2 "Bersabarlah sebentar, aku akan mengajar engkau, karena masih ada yang hendak kukatakan demi Allah.

1 Samuel 7:1

Konteks
7:1 Lalu orang-orang Kiryat-Yearim datang, mereka mengangkut tabut f  TUHAN itu dan membawanya ke dalam rumah Abinadab g  yang di atas bukit. Dan Eleazar, anaknya, mereka kuduskan untuk menjaga tabut TUHAN itu.

Mazmur 40:6

Konteks
40:6 (40-7) Engkau tidak berkenan w  kepada korban sembelihan dan korban sajian 1 , tetapi Engkau telah membuka telingaku; x  korban bakaran y  dan korban penghapus dosa tidak Engkau tuntut.

Yesaya 6:10

Konteks
6:10 Buatlah hati bangsa ini keras k  dan buatlah telinganya berat mendengar dan buatlah matanya l  melekat tertutup, supaya jangan mereka melihat dengan matanya dan mendengar dengan telinganya m  dan mengerti dengan hatinya, lalu berbalik dan menjadi sembuh. n "

Yesaya 48:8

Konteks
48:8 Engkau tidak mendengarnya ataupun mengetahuinya, t  juga telingamu u  tidak terbuka dari sejak dahulu; tetapi Aku telah mengetahui, bahwa engkau berbuat khianat v  sekeji-kejinya, dan bahwa orang menyebutkan engkau: pemberontak w  sejak dari kandungan.

Yesaya 50:5

Konteks
50:5 Tuhan ALLAH j  telah membuka telingaku, k  dan aku tidak memberontak, l  tidak berpaling ke belakang.

Lukas 24:45

Konteks
24:45 Lalu Ia membuka pikiran mereka, sehingga mereka mengerti Kitab Suci.

Kisah Para Rasul 16:14

Konteks
16:14 Seorang dari perempuan-perempuan itu yang bernama Lidia turut mendengarkan. Ia seorang penjual kain ungu dari kota Tiatira, n  yang beribadah kepada Allah. Tuhan membuka hatinya, o  sehingga ia memperhatikan apa yang dikatakan oleh Paulus.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[40:6]  1 Full Life : ENGKAU TIDAK BERKENAN KEPADA KORBAN SEMBELIHAN DAN KORBAN SAJIAN.

Nas : Mazm 40:7

Pemazmur paham bahwa korban-korban dan upacara agama simbolis yang diminta Allah dalam hukum-Nya itu tidak memadai dan bukan pengganti bagi komitmen sejati dan ketaatan sepenuh hati kepada-Nya (lih. 1Sam 15:22; Yes 1:11-17; Yer 7:22-23; Mi 6:6-8). Demikian pula, orang percaya zaman PB boleh mengikuti baptisan air, Perjamuan Kudus, ibadah, atau menyanyi lagu-lagu pujian, tanpa hati yang sungguh-sungguh setia kepada Allah dan perintah-perintah firman-Nya. Tidak ada upacara keagamaan yang dapat mengimbangi tidak adanya ketaatan yang muncul dari iman (bd. Rom 1:5).



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA