BIS NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 30:12

Konteks
30:12 TUHAN berkata kepada umat-Nya: "Penyakitmu sangat parah, bagi lukamu tak ada obatnya. 1

Yeremia 30:17

Konteks
30:17 Sekalipun musuhmu berkata, 'Sion telah dibuang, dan tak ada yang memperhatikan,' namun kamu akan Kubuat sehat kembali, dan luka-lukamu akan kuobati." 2

Yeremia 46:11

Konteks
46:11 Hai penduduk Mesir, pergilah ke Gilead untuk mencari obat! Tapi, sekalipun demikian tak ada obat yang dapat menyembuhkan kamu. 5 3 4

Ayub 34:6

Konteks
34:6 Aku dianggap berdusta, karena mengatakan aku tak berdosa. Kini aku luka parah, meskipun aku tak bersalah.'

Ayub 34:29

Konteks
34:29 Apabila Allah memutuskan untuk diam saja, tak seorang pun akan berani mengecam-Nya. Apabila Ia menyembunyikan wajah-Nya, tak seorang pun dapat menemukan-Nya.

Yesaya 30:13-14

Konteks
30:13 Sebab itu kamu bersalah. Kamu seperti tembok tinggi yang retak dari atas ke bawah; dengan tiba-tiba saja kamu akan roboh. 30:14 Kamu akan remuk seperti periuk tanah yang pecah berantakan, sehingga di antara remukannya tak ada yang dapat dipakai untuk mengambil bara dari tungku atau untuk mencedok air dari dalam bak."

Hosea 5:12-13

Konteks
5:12 Itu sebabnya Aku akan menghancurkan bangsa Israel, dan membinasakan orang Yehuda. 6 5:13 Bangsa Israel dan bangsa Yehuda menyadari keadaannya yang buruk, maka Israel pergi ke Asyur untuk minta bantuan dari raja agung. Tapi raja itu tak dapat menolong atau memperbaiki keadaan mereka.

Mikha 1:9

Konteks
1:9 Sebab luka-luka Samaria tak dapat disembuhkan, dan Yehuda akan ditimpa nasib yang sama. Malapetaka telah sampai ke Yerusalem, pintu gerbang tanah air bangsaku. 7 8

Maleakhi 4:1-2

Konteks
Hari TUHAN akan datang
4:1 Kata TUHAN Yang Mahakuasa, "Akan tiba harinya semua orang sombong dan jahat dibakar seperti jerami. Pada hari itu mereka akan dibakar habis, dan tak ada yang tersisa dari mereka. 9 4:2 Tetapi bagi kamu yang taat kepada-Ku, kuasa-Ku yang menyelamatkan akan terbit laksana matahari, dan sinarnya membawa penyembuhan. Kamu akan bebas dan gembira seperti anak sapi yang baru dikeluarkan dari kandang. 10
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[30:1--35:3]   1 Full Life

Nas : Yer 30:1-33:26

Pasal Yer 30:1-33:26 berisi nubuat-nubuat Yeremia tentang pemulihan di masa depan dan penebusan baik Israel (kerajaan utara) maupun Yehuda (kerajaan selatan). Nubuat-nubuat Yeremia mencakup pemulihan orang Yahudi dari Babel yang akan terjadi pada waktu dekat dan berbagai peristiwa yang jauh di depan yang berkaitan dengan Mesias pada akhir zaman, saat Kristus akan memerintah atas umat-Nya. Yeremia meyakinkan para buangan Yahudi yang menghadapi masa depan yang rupanya tanpa harapan bahwa umat pilihan Allah tidak akan musnah; suatu sisa akan tetap ada dan melalui mereka Allah akan melaksanakan kehendak-Nya bagi dunia.

[30:1--35:3]   2 Full Life

Nas : Yer 30:1-33:26

Pasal Yer 30:1-33:26 berisi nubuat-nubuat Yeremia tentang pemulihan di masa depan dan penebusan baik Israel (kerajaan utara) maupun Yehuda (kerajaan selatan). Nubuat-nubuat Yeremia mencakup pemulihan orang Yahudi dari Babel yang akan terjadi pada waktu dekat dan berbagai peristiwa yang jauh di depan yang berkaitan dengan Mesias pada akhir zaman, saat Kristus akan memerintah atas umat-Nya. Yeremia meyakinkan para buangan Yahudi yang menghadapi masa depan yang rupanya tanpa harapan bahwa umat pilihan Allah tidak akan musnah; suatu sisa akan tetap ada dan melalui mereka Allah akan melaksanakan kehendak-Nya bagi dunia.

[40:1--46:24]   3 Full Life

Nas : Yer 40:1-44:30

Pasal-pasal ini membahas aneka peristiwa yang terjadi di Yehuda setelah kejatuhan Yerusalem. Banyak orang dibawa ke Babel, sedangkan hanya sebagian kecil saja ditinggalkan. Peristiwa yang terjadi sesudah kejatuhan kota itu menunjukkan bahwa bangsa itu masih menolak untuk mengandalkan Allah.

[46:1--52:34]   4 Full Life

Nas : Yer 46:1-51:64

Pasal-pasal ini berisi aneka nubuat tentang hukuman ilahi atas bangsa-bangsa asing. Yeremia ditahbiskan bukan untuk menjadi nabi kepada bangsa Yehuda saja, tetapi juga "nabi bagi bangsa-bangsa" (Yer 1:5).

[46:11]   5 BIS

Gilead: Lihat Yer 8:22.

[5:12]   6 Full Life

Nas : Hos 5:12

Karena pemberontakan mereka, Allah akan mendatangkan penyakit atas umat-Nya. Efraim (Israel yang utara) dan Yehuda akan membusuk. Dosa mendatangkan hukuman Allah; hanya ada satu penawar bagi dosa, penawar yang disediakan Allah -- darah Yesus.

[1:8-9]   7 Full Life

Nas : Mi 1:8-9

Mikha menangisi kejatuhan Samaria (bd. ayat Mi 1:6). Hatinya hancur karena mereka menolak Allah sehingga harus dihukum. Apakah kita menyesal dan sedih bila orang terus berdosa terhadap Allah dan sedang menuju kepada kebinasaan dan kemusnahan mereka sendiri?

[1:9]   8 Full Life

Nas : Mi 1:9

Yehuda juga bersalah karena pelanggaran dan pemberontakan terhadap Allah. Jadi, Mikha mengimbau beberapa kota tertentu di Yehuda (ayat Mi 1:10-16) untuk meratapi kebinasaan yang akan menimpa mereka. Nubuat Mikha digenapi ketika Sanherib merebut kota-kota berkubu negeri Yehuda (2Raj 18:13); menurut catatan Asyur, Sanherib merebut 46 kota.

[4:1]   9 Full Life

Nas : Mal 4:1

"Hari itu" mengacu kepada kedatangan Kristus yang pertama dan kedua kali. Sang nabi berbicara seakan-akan kedua kedatangan tersebut terjadi pada saat bersamaan; perpaduan ini sering kali tampak dalam nubuat PL

(lihat cat. --> Za 9:9;

lihat cat. --> Za 9:10).

[atau ref. Za 9:9-10]

Orang yang mengabdi kepada keangkuhan dan berbuat jahat dilarang masuk kerajaan Allah (bd. Mal 3:2-3; Yes 66:15; Zef 1:18; 3:8; 1Kor 6:9-11).

[4:2]   10 Full Life

Nas : Mal 4:2

Hari Tuhan juga berarti keselamatan dan pembebasan untuk semua yang mengasihi dan hidup bagi Dia. Di dalam kerajaan-Nya kemuliaan dan kebenaran Allah akan bersinar bagaikan matahari, serta membawa kepada umat-Nya yang setia kebaikan, berkat, keselamatan, dan kesembuhan yang tertinggi. Segala sesuatu akan dibetulkan, dan umat Allah akan berlompat-lompat karena sukacita bagaikan anak lembu yang lepas kandang.



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA