TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 1:11

Konteks
1:11 Orang Yehuda dan orang Israel akan berkumpul x  bersama-sama dan akan mengangkat bagi mereka satu pemimpin, y  lalu mereka akan menduduki negeri z  ini, sebab besar hari Yizreel a  itu 1 .

Hosea 4:1

Konteks
Menentang imam dan bangsa yang tidak setia
4:1 Dengarlah firman TUHAN, hai orang Israel, sebab TUHAN mempunyai perkara 2  v  dengan penduduk negeri w  ini, sebab tidak ada kesetiaan x  dan tidak ada kasih, dan tidak ada pengenalan y  akan Allah di negeri z  ini.

Hosea 4:3

Konteks
4:3 Sebab itu negeri ini akan berkabung, f  dan seluruh penduduknya akan merana; g  juga binatang-binatang di padang dan burung-burung di udara, bahkan ikan-ikan di laut akan mati h  lenyap.

Hosea 10:12

Konteks
10:12 Menaburlah j  bagimu sesuai dengan keadilan, k  menuailah menurut kasih setia! Bukalah bagimu tanah baru 3 , l  sebab sudah waktunya untuk mencari m  TUHAN, sampai Ia datang dan menghujani kamu dengan keadilan. n 

Hosea 12:9

Konteks
12:9 (12-10) Tetapi Aku adalah TUHAN, Allahmu sejak di tanah Mesir; a  Aku masih mau membuat engkau diam kembali di kemah-kemah b  seperti di hari-hari pertemuan raya.

Hosea 14:5

Konteks
14:5 (14-6) Aku akan seperti embun x  bagi Israel, maka ia akan berbunga seperti bunga bakung y  dan akan menjulurkan akar-akarnya z  seperti pohon hawar. a 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:11]  1 Full Life : BESAR HARI YIZREEL ITU.

Nas : Hos 1:11

Yizreel artinya "Allah memencarkan" dan di sini dipakai dalam arti yang agak berbeda dari ayat Hos 1:4. Allah akan memencarkan umat-Nya (ayat Hos 1:4), tetapi kelak Dia akan membawa mereka keluar dari negeri ke mana mereka terpencar dan akan menabur mereka dalam negeri sendiri, sebagaimana seorang petani menebarkan benihnya.

[4:1]  2 Full Life : MEMPUNYAI PERKARA.

Nas : Hos 4:1

Pasal ini membuka bagian yang secara terinci membahas dosa Israel, yang berakar pada ketiadaan pengenalan akan Allah dan Alkitab

(lihat cat. --> Hos 4:6 berikut).

[atau ref. Hos 4:6]

Kejahatan dan kekerasan telah mencapai titik rawan; ketakutan dan kesedihan merajalela di seluruh negeri (ayat Hos 4:2). Peningkatan tindakan kekerasan selalu menyusul apabila suatu bangsa tidak mengakui Allah dan Firman-Nya sebagai kekuasaan tertinggi.

[10:12]  3 Full Life : BUKALAH BAGIMU TANAH BARU.

Nas : Hos 10:12

Tanah baru ialah tanah yang demikian diabaikan dan mengeras sehingga tidak dapat menerima benih. Secara rohani hati umat itu sudah demikian keadaannya (ayat Hos 10:13). Mereka perlu membuka hati dan pikiran mereka melalui kesedihan akan dosa dan suatu pertobatan yang akan membuka mereka bagi firman dan kehendak Allah; mereka harus mulai menabur benih-benih kebenaran dengan sungguh-sungguh mencari Allah hingga mereka kembali mengalami kasih dan kemurahan-Nya yang setia.



TIP #04: Coba gunakan range (OT dan NT) pada Pencarian Khusus agar pencarian Anda lebih terfokus. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA