TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 10:1-2

Konteks
Tulah kedelapan: belalang
10:1 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Pergilah menghadap Firaun, sebab Aku telah membuat hatinya s  dan hati para pegawainya berkeras, supaya Aku mengadakan tanda-tanda mujizat t  yang Kubuat ini di antara mereka, 10:2 dan supaya engkau dapat menceriterakan kepada anak u  cucumu 1 , bagaimana Aku mempermain-mainkan v  orang Mesir dan tanda-tanda mujizat mana yang telah Kulakukan di antara mereka, supaya kamu mengetahui, bahwa Akulah TUHAN. w "

Keluaran 14:17-18

Konteks
14:17 Tetapi sungguh Aku akan mengeraskan hati l  orang Mesir, sehingga mereka menyusul m  orang Israel, dan terhadap Firaun dan seluruh pasukannya, keretanya dan orangnya yang berkuda, Aku akan menyatakan kemuliaan-Ku. 14:18 Maka orang Mesir akan mengetahui, bahwa Akulah TUHAN, n  apabila Aku memperlihatkan kemuliaan-Ku terhadap Firaun, keretanya dan orangnya yang berkuda."

Keluaran 15:14-15

Konteks
15:14 Bangsa-bangsa mendengarnya, merekapun menggigil; z  kegentaran a  menghinggapi penduduk tanah Filistin. b  15:15 Pada waktu itu gemparlah para kepala c  kaum di Edom, d  kedahsyatan e  menghinggapi orang-orang berkuasa di Moab; semua penduduk tanah Kanaan gemetar. f 

Keluaran 18:10-11

Konteks
18:10 Lalu kata Yitro: "Terpujilah TUHAN, x  yang telah menyelamatkan kamu dari tangan orang Mesir dan dari tangan Firaun. 18:11 Sekarang aku tahu, bahwa TUHAN lebih besar 2  dari segala allah; y  sebab Ia telah menyelamatkan bangsa ini dari tangan orang Mesir, karena memang orang-orang ini telah bertindak angkuh z  terhadap mereka."

Yosua 2:9-10

Konteks
2:9 dan berkata kepada orang-orang itu: "Aku tahu, bahwa TUHAN telah memberikan negeri ini kepada kamu dan bahwa kengerian k  terhadap kamu telah menghinggapi kami dan segala penduduk negeri ini gemetar menghadapi kamu. 2:10 Sebab kami mendengar, bahwa TUHAN telah mengeringkan l  air Laut Teberau di depan kamu, ketika kamu berjalan keluar dari Mesir, m  dan apa yang kamu lakukan kepada kedua raja orang Amori n  yang di seberang sungai Yordan o  itu, yakni kepada Sihon dan Og, p  yang telah kamu tumpas. q 

Yosua 9:9

Konteks
9:9 Jawab mereka kepadanya: "Dari negeri u  yang sangat jauh hamba-hambamu ini datang karena nama TUHAN, Allahmu, sebab kami telah mendengar kabar v  tentang Dia, yakni segala yang dilakukan-Nya di Mesir, w 

Yosua 9:1

Konteks
Akal orang Gibeon
9:1 Ketika terdengar oleh raja-raja di sebelah barat sungai Yordan, di Pegunungan, g  di Daerah Bukit dan sepanjang tepi pantai Laut Besar h  sampai ke seberang gunung Libanon, i  yakni raja-raja orang Het, orang Amori, orang Kanaan, orang Feris, j  orang Hewi k  dan orang Yebus, l 

1 Samuel 4:8

Konteks
4:8 Celakalah kita! Siapakah yang menolong kita dari tangan Allah yang maha dahsyat ini? Inilah juga Allah, yang telah menghajar a  orang Mesir dengan berbagai-bagai tulah b  di padang gurun.

Mazmur 83:17-18

Konteks
83:17 (83-18) Biarlah mereka mendapat malu dan terkejut o  selama-lamanya; biarlah mereka tersipu-sipu p  dan binasa, 83:18 (83-19) supaya mereka tahu bahwa Engkau sajalah yang bernama TUHAN, q  Yang Mahatinggi r  atas seluruh bumi. s 

Amsal 16:4

Konteks
16:4 TUHAN membuat segala sesuatu untuk tujuannya y  masing-masing, bahkan orang fasik dibuat-Nya untuk hari malapetaka 3 . z 

Yesaya 37:20

Konteks
37:20 Maka sekarang, ya TUHAN, Allah kami, selamatkanlah m  kami dari tangannya, supaya segala kerajaan di bumi n  mengetahui, bahwa hanya Engkau sendirilah TUHAN 4 . o "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:2]  1 Full Life : ENGKAU DAPAT MENCERITERAKAN KEPADA ANAK CUCUMU.

Nas : Kel 10:2

Allah menunjukkan perhatian besar agar anak-anak Israel mengenal Dia sebagaimana adanya dan menerima-Nya sebagai Allah mereka di dalam iman dan ketaatan. Allah memilih Abraham dengan maksud agar ia mengajar anak-anaknya menurut jalan Tuhan

(lihat cat. --> Kej 18:19).

[atau ref. Kej 18:19]

Kemudian, Ia memerintahkan orang Israel untuk dengan rajin mengajarkan firman Allah kepada anak-anak mereka

(lihat cat. --> Ul 6:7).

[atau ref. Ul 6:7]

Allah tahu bahwa apabila umat-Nya gagal melaksanakan tugas penting ini, maka angkatan selanjutnya akan meninggalkan Dia dan jalan-jalan-Nya yang benar.

[18:11]  2 Full Life : SEKARANG AKU TAHU, BAHWA TUHAN LEBIH BESAR.

Nas : Kel 18:11

Kata "tahu" sering ditemukan dalam kitab ini. Musa dan orang Israel perlu tahu siapakah Allah itu dan memahami kuasa-Nya yang besar. Manifestasi kuasa dan pembebasan dari Allah ini menjadi saksi bagi Yitro sehingga ia dapat berkata, "Sekarang aku tahu," dan dapat ikut serta menyembah Tuhan. Hal-hal ini ditulis supaya kita juga dapat mengenal dan menyembah Allah yang sejati.

[16:4]  3 Full Life : ORANG FASIK DIBUAT-NYA UNTUK HARI MALAPETAKA.

Nas : Ams 16:4

Segala sesuatu akan berakhir sebagai semestinya, dan mereka yang melakukan kejahatan akan menderita hukuman Allah yang adil (bd. ayat Ams 16:5). Nas ini menekankan bahwa Allah akan bertindak dengan adil kepada orang fasik; Ia tidak menciptakan atau menganjurkan kefasikan (lih. Yak 1:13,17).

[37:20]  4 Full Life : HANYA ENGKAU SENDIRILAH TUHAN.

Nas : Yes 37:20

Lihat cat. --> 2Raj 19:19.

[atau ref. 2Raj 19:19]



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA