TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 1:4

Konteks
1:4 yakni orang-orang muda yang tidak ada sesuatu cela, yang berperawakan h  baik, yang memahami berbagai-bagai hikmat, i  berpengetahuan banyak dan yang mempunyai pengertian tentang ilmu, yakni orang-orang yang cakap untuk bekerja dalam istana raja 1 , supaya mereka diajarkan tulisan dan bahasa j  orang Kasdim.

Daniel 9:7

Konteks
9:7 Ya Tuhan, Engkaulah yang benar, i  tetapi patutlah kami malu j  seperti pada hari ini, kami orang-orang Yehuda, penduduk kota Yerusalem dan segenap orang Israel, mereka yang dekat dan mereka yang jauh, di segala negeri kemana Engkau telah membuang k  mereka oleh karena mereka berlaku murtad l  terhadap Engkau. m 

Daniel 9:16

Konteks
9:16 Ya Tuhan, sesuai dengan belas kasihan-Mu, h  biarlah kiranya murka dan amarah-Mu i  berlalu j  dari Yerusalem, k  kota-Mu, gunung-Mu l  yang kudus; sebab oleh karena dosa kami dan oleh karena kesalahan nenek moyang kami maka Yerusalem dan umat-Mu telah menjadi cela m  bagi semua orang yang di sekeliling kami.

Daniel 11:2

Konteks
Raja negeri Utara dan raja negeri Selatan
11:2 "Oleh sebab itu, aku akan memberitahukan kepadamu hal yang benar 2 . l  Sesungguhnya, tiga raja lagi akan muncul di negeri Persia, dan yang keempat akan mendapat kekayaan yang lebih besar dari mereka semua, dan apabila ia telah menjadi kuat karena kekayaannya, ia akan berusaha sekuat-kuatnya untuk melawan kerajaan Yunani. m 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:4]  1 Full Life : YANG CAKAP UNTUK BEKERJA DALAM ISTANA RAJA.

Nas : Dan 1:4

Ketika Allah memberikan kemenangan atas Yoyakim kepada Nebukadnezar pada tahun 605 SM, raja Babel ini membawa beberapa perkakas rumah Allah dan juga beberapa bangsawan pilihan. Sejak kehancuran Niniwe 7 tahun sebelumnya, kerajaan Babel berkembang demikian pesat sehingga mereka kekurangan tenaga terpelajar dari bangsanya sendiri untuk menjalankan pemerintahan; karena itu Nebukadnezar memilih pemuda-pemuda tampan, sehat, dan terpelajar dan membawa mereka ke Babel untuk mengajarkan kebudayaan dan bahasa Babel kepada mereka sehingga dapat dipakai dalam melayani kerajaan. Di antaranya terdapat Daniel dan ketiga kawannya.

[11:2]  2 Full Life : AKU AKAN MEMBERITAHUKAN KEPADAMU HAL YANG BENAR.

Nas : Dan 11:2

"Hal yang benar" adalah sebuah nubuat yang berisi garis besar peristiwa-peristiwa penting yang membawa kepada naiknya Antiokhus Epifanes, penguasa Yunani yang mencemarkan Bait Suci (ayat Dan 11:2-35). Persia akan memiliki tiga raja lagi, Kambisus I (530-522 SM), Pseudo-Merdis atau Gaumata (522 SM), dan Darius I (522-486 SM). Kemudian, raja keempat Ahasyweros (486-465 SM) akan berperang melawan Yunani. Dengan disebutnya Yunani (kerajaan berikutnya), Persia tidak disebut lagi sekalipun masih bertahan beberapa waktu.



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA