TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Samuel 1:16

Konteks
1:16 Dan Daud berkata kepadanya: "Kautanggung q  sendiri darahmu, sebab mulutmulah yang menjadi saksi menentang engkau, karena berkata: Aku telah membunuh orang yang diurapi TUHAN."

2 Samuel 2:4

Konteks
2:4 Kemudian datanglah orang-orang Yehuda, lalu mengurapi v  Daud di sana w  menjadi raja atas kaum Yehuda 1 . Ketika kepada Daud diberitahukan bahwa orang-orang Yabesh-Gilead x  menguburkan Saul,

2 Samuel 2:7

Konteks
2:7 Kuatkanlah a  hatimu sekarang dan jadilah orang-orang yang gagah perkasa, sekalipun tuanmu Saul sudah mati; dan aku telah diurapi oleh kaum Yehuda menjadi raja atas mereka."

2 Samuel 3:39

Konteks
3:39 Tetapi aku ini sekarang masih lemah, sekalipun sudah diurapi menjadi raja, sedang orang-orang itu, yakni anak-anak Zeruya, s  melebihi aku t  dalam kekerasan. u  Kiranya TUHAN membalas v  kepada orang yang berbuat jahat setimpal dengan kejahatannya."

2 Samuel 5:3

Konteks
5:3 Maka datanglah semua tua-tua Israel menghadap raja di Hebron, lalu raja Daud mengadakan perjanjian u  dengan mereka di Hebron di hadapan TUHAN; kemudian mereka mengurapi v  Daud menjadi raja atas Israel.

2 Samuel 5:17

Konteks
Daud memukul kalah orang Filistin
5:17 Ketika didengar orang Filistin, bahwa Daud telah diurapi menjadi raja atas Israel, maka majulah semua orang Filistin untuk menangkap Daud. Tetapi Daud mendengar hal itu, lalu ia pergi ke kubu q  pertahanan.

2 Samuel 12:7

Konteks
12:7 Kemudian berkatalah Natan kepada Daud: "Engkaulah orang itu! q  Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Akulah yang mengurapi r  engkau s  menjadi raja atas Israel dan Akulah yang melepaskan engkau dari tangan Saul.

2 Samuel 19:10

Konteks
19:10 tetapi Absalom yang telah kita urapi untuk memerintah kita, sudah mati dalam pertempuran. Maka sekarang, mengapa kamu berdiam diri dengan tidak membawa raja kembali?"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:4]  1 Full Life : MENGURAPI DAUD ... MENJADI RAJA ATAS KAUM YEHUDA.

Nas : 2Sam 2:4

Pasal 2Sam 2:1-4:12 mengisahkan penempatan Daud sebagai raja atas Yehuda dan perang saudara dengan Isyboset, putra dan pengganti Saul sebagai raja atas suku-suku Israel yang lain (ayat 2Sam 2:8-11). Tujuh setengah tahun kemudian Daud menjadi raja atas seluruh bangsa (2Sam 5:1-5). Mungkin dalam pasal Mazm 18:1-51 Daud merayakan kelepasannya dari semua musuhnya pada saat ini (bd. 1Sam 30:1-31 yang menguraikan kemenangan lain menjelang kematian Saul dan penobatan Daud). Daud tidak tergesa-gesa untuk menguasai seluruh bangsa itu. Ia meminta dari petunjuk Tuhan (ayat 2Sam 2:1) dan bersedia menjadi raja atas satu suku hingga Allah membuka pintu baginya untuk menjadi raja atas seluruh Israel.



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA