TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 4:2

Konteks
4:2 Jawab Elisa kepadanya: "Apakah yang dapat kuperbuat bagimu? Beritahukanlah kepadaku apa-apa yang kaupunya di rumah." Berkatalah perempuan itu: "Hambamu ini tidak punya sesuatu apapun di rumah, kecuali sebuah buli-buli berisi minyak. d "

2 Raja-raja 4:13

Konteks
4:13 Elisa telah berkata kepada Gehazi: "Cobalah katakan kepadanya: Sesungguhnya engkau telah sangat bersusah-susah seperti ini untuk kami. Apakah yang dapat kuperbuat bagimu? Adakah yang dapat kubicarakan tentang engkau kepada raja atau kepala tentara?" Jawab perempuan itu: "Aku ini tinggal di tengah-tengah kaumku!"

2 Raja-raja 8:9

Konteks
8:9 Lalu pergilah Hazael menyongsong dia, diambilnyalah persembahan berupa segala barang yang indah-indah dari Damsyik, sebanyak muatan empat puluh ekor unta. Sesudah sampai, tampillah ia ke depan Elisa dan berkata: "Anakmu Benhadad, raja Aram, menyuruh aku menanyakan kepadamu: Apakah aku akan sembuh dari penyakit ini?"

2 Raja-raja 8:21

Konteks
8:21 Maka majulah Yoram ke Zair bersama-sama dengan seluruh keretanya; pada waktu malam bangunlah ia, lalu bersama-sama dengan para panglima pasukan kereta ia menerobos barisan orang Edom yang mengepung dia, tetapi rakyatnya melarikan diri pulang ke kemahnya.

2 Raja-raja 9:14

Konteks
9:14 Demikianlah Yehu bin Yosafat bin Nimsi mengadakan persepakatan melawan Yoram. --Adapun Yoram sedang berjaga-jaga di Ramot-Gilead, b  bersama-sama dengan segenap orang Israel menghadapi Hazael, raja Aram.

2 Raja-raja 10:5

Konteks
10:5 Sebab itu kepala istana dan kepala kota, juga para tua-tua dan para pengasuh mengirim pesan kepada Yehu, bunyinya: "Kami ini hamba-hambamu d  dan segala yang kaukatakan kepada kami akan kami lakukan; kami tidak hendak mengangkat seseorang menjadi raja; lakukanlah apa yang baik menurut pemandanganmu."

2 Raja-raja 10:30-31

Konteks
10:30 Berfirmanlah TUHAN kepada Yehu: "Oleh karena engkau telah berbuat baik dengan melakukan apa yang benar di mata-Ku, dan telah berbuat kepada keluarga Ahab tepat seperti yang dikehendaki hati-Ku, maka anak-anakmu akan duduk di atas takhta Israel sampai keturunan yang keempat. e " 10:31 Tetapi Yehu tidak tetap f  hidup menurut hukum TUHAN 1 , Allah Israel, dengan segenap hatinya; ia tidak menjauh dari dosa-dosa g  Yerobeam yang mengakibatkan orang Israel berdosa pula.

2 Raja-raja 11:9

Konteks
11:9 Para kepala pasukan seratus itu melakukan tepat seperti yang diperintahkan imam Yoyada. Masing-masing mengambil orang-orangnya yang selesai bertugas pada hari Sabat bersama-sama dengan orang-orang yang masuk bertugas pada hari itu, lalu datanglah mereka kepada imam Yoyada.

2 Raja-raja 11:14

Konteks
11:14 Lalu dilihatnyalah raja berdiri dekat tiang x  menurut kebiasaan, sedang para pemimpin dengan para pemegang nafiri ada dekat raja. Dan seluruh rakyat negeri bersukaria sambil meniup nafiri. y  Maka Atalya mengoyakkan z  pakaiannya sambil berseru: "Khianat, khianat! a "

2 Raja-raja 11:18-19

Konteks
11:18 Sesudah itu masuklah seluruh rakyat negeri ke rumah g  Baal, lalu merobohkannya; mereka memecahkan h  sama sekali mezbah-mezbahnya dan patung-patung dan membunuh Matan, imam Baal, i  di depan mezbah-mezbah itu. Kemudian imam Yoyada mengangkat penjaga-penjaga untuk rumah TUHAN. 11:19 Sesudah itu ia mengajak para kepala pasukan seratus orang-orang Kari j  dan para bentara penunggu dan seluruh rakyat negeri, lalu mereka membawa raja turun dari rumah TUHAN; mereka masuk ke istana raja melalui pintu gerbang para bentara; kemudian duduklah raja di atas takhta kerajaan.

2 Raja-raja 12:9

Konteks
12:9 Kemudian imam Yoyada mengambil sebuah peti, membuat lobang pada tutupnya dan menaruhnya di samping mezbah, di sebelah kanan apabila orang masuk ke rumah TUHAN. Para imam penjaga pintu t  menaruh ke dalamnya segala uang u  yang dibawa orang ke dalam rumah TUHAN.

2 Raja-raja 12:12-13

Konteks
12:12 kepada tukang-tukang tembok dan kepada tukang-tukang pemahat w  batu; mereka memakainya juga bagi pembelian kayu dan batu pahat untuk memperbaiki rumah TUHAN dan bagi segala pengeluaran untuk memperbaiki rumah itu. 12:13 Tetapi untuk rumah TUHAN tidaklah dibuat pasu perak, pisau, bokor penyiraman, nafiri, atau sesuatu perkakas emas x  dan perak dari uang yang telah dibawa ke dalam rumah TUHAN itu.

2 Raja-raja 13:12

Konteks
13:12 Selebihnya dari riwayat Yoas dan segala yang dilakukannya dan kepahlawanannya, bagaimana ia berperang melawan Amazia, u  raja Yehuda, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah v  raja-raja Israel?

2 Raja-raja 14:28

Konteks
14:28 Selebihnya dari riwayat Yerobeam dan segala yang dilakukannya dan kepahlawanannya, bagaimana ia berperang, dan bagaimana ia mengembalikan Damsyik p  dan Hamat q -Yehuda ke dalam Israel, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah r  raja-raja Israel?

2 Raja-raja 15:20

Konteks
15:20 Menahem mengeluarkan uang ini atas beban Israel dan atas beban semua orang yang kaya raya untuk diberikan kepada raja Asyur: lima puluh syikal perak dari setiap orang. Lalu pulanglah m  raja Asyur dan ia tidak tinggal di sana, di negeri itu.

2 Raja-raja 16:10-11

Konteks
16:10 Sesudah itu pergilah raja Ahas menemui Tiglat-Pileser, raja Asyur, ke Damsyik. Setelah raja Ahas melihat mezbah yang ada di Damsyik, dikirimnyalah kepada imam Uria t  ukuran dan bagan mezbah itu, menurut buatannya yang tepat. 16:11 Lalu imam Uria mendirikan mezbah; tepat seperti keterangan yang dikirimkan raja Ahas dari Damsyik, demikianlah dibuat imam Uria menjelang datangnya raja Ahas dari Damsyik.

2 Raja-raja 17:9

Konteks
17:9 Dan orang Israel telah menjalankan hal-hal yang tidak patut terhadap TUHAN, Allah mereka. Mereka mendirikan bukit-bukit pengorbanan di manapun mereka diam, baik dekat menara penjagaan maupun di kota t  yang berkubu;

2 Raja-raja 17:23

Konteks
17:23 sampai TUHAN menjauhkan orang Israel dari hadapan-Nya v  seperti yang telah difirmankan-Nya w  dengan perantaraan semua hamba-Nya, para nabi. Orang Israel diangkut dari tanahnya x  ke Asyur ke dalam pembuangan. Demikianlah sampai hari ini.

2 Raja-raja 18:12

Konteks
18:12 oleh karena mereka tidak mau mendengarkan suara TUHAN, Allah mereka, dan melanggar perjanjian-Nya, f  yakni segala yang diperintahkan g  h  oleh Musa, hamba TUHAN; mereka tidak mau mendengarkannya dan tidak mau melakukannya.

2 Raja-raja 18:21

Konteks
18:21 Sesungguhnya, engkau berharap kepada tongkat t  bambu yang patah terkulai itu, yaitu Mesir, u  yang akan menusuk dan menembus tangan orang yang bertopang kepadanya. Begitulah keadaan Firaun, raja Mesir, bagi semua orang yang berharap kepadanya.

2 Raja-raja 19:4

Konteks
19:4 Mungkin TUHAN, Allahmu, sudah mendengar segala perkataan juru minuman agung yang telah diutus oleh raja Asyur, tuannya, untuk mencela o  Allah yang hidup, sehingga TUHAN, Allahmu, mau memberi hukuman p  karena perkataan-perkataan yang telah didengar-Nya. Maka baiklah engkau menaikkan doa untuk sisa q  yang masih tinggal ini!"

2 Raja-raja 19:15

Konteks
19:15 Hizkia berdoa 2  di hadapan TUHAN dengan berkata: "Ya TUHAN, Allah Israel, yang bertakhta di atas kerubim! e  Hanya Engkau sendirilah f  Allah segala kerajaan di bumi; Engkaulah yang menjadikan langit dan bumi.

2 Raja-raja 19:35

Konteks
19:35 Maka pada malam itu keluarlah Malaikat TUHAN 3 , v  lalu dibunuh-Nyalah seratus delapan puluh lima ribu orang di dalam perkemahan Asyur. Keesokan harinya pagi-pagi tampaklah, semuanya bangkai orang-orang mati w  belaka!

2 Raja-raja 20:17

Konteks
20:17 Sesungguhnya, suatu masa akan datang, bahwa segala yang ada dalam istanamu dan yang disimpan oleh nenek moyangmu sampai hari ini akan diangkut ke Babel 4 . n  Tidak ada barang yang akan ditinggalkan, demikianlah firman TUHAN.

2 Raja-raja 20:20

Konteks
20:20 Selebihnya dari riwayat Hizkia, segala kepahlawanannya dan bagaimana ia membuat kolam q  dan saluran r  air dan mengalirkan air ke dalam kota, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah raja-raja Yehuda?

2 Raja-raja 21:3

Konteks
21:3 Ia mendirikan kembali bukit-bukit pengorbanan v  yang telah dimusnahkan oleh Hizkia, ayahnya; ia membangun mezbah-mezbah untuk Baal, w  membuat patung Asyera x  seperti yang dilakukan Ahab, raja Israel, dan sujud menyembah kepada segenap tentara langit y  dan beribadah kepadanya.

2 Raja-raja 21:7

Konteks
21:7 Ia menaruh juga patung Asyera g  yang telah dibuatnya dalam rumah, h  walaupun sehubungan dengan rumah itu TUHAN telah berfirman kepada Daud dan kepada Salomo, anaknya: "Dalam rumah ini dan di Yerusalem, yang telah Kupilih dari antara segala suku Israel, Aku akan menaruh nama-Ku i  untuk selama-lamanya!

2 Raja-raja 21:11

Konteks
21:11 "Oleh karena Manasye, raja Yehuda, telah melakukan kekejian-kekejian ini, berbuat jahat n  lebih dari pada segala yang telah dilakukan oleh orang Amori o  yang mendahului dia, dan dengan berhala-berhalanya p  ia telah mengakibatkan orang Yehuda berdosa pula,

2 Raja-raja 22:16

Konteks
22:16 Beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya Aku akan mendatangkan malapetaka a  atas tempat ini dan atas penduduknya, yakni segala perkataan kitab b  yang telah dibaca oleh raja Yehuda;

2 Raja-raja 22:20

Konteks
22:20 sebab itu, sesungguhnya Aku akan mengumpulkan engkau kepada nenek moyangmu, dan engkau akan dikebumikan ke dalam kuburmu dengan damai, h  dan matamu i  tidak akan melihat segala malapetaka yang akan Kudatangkan atas tempat ini." Lalu mereka menyampaikan jawab itu kepada raja.

2 Raja-raja 23:5

Konteks
23:5 Ia memberhentikan para imam dewa asing yang telah diangkat oleh raja-raja Yehuda untuk membakar korban q  di bukit pengorbanan di kota-kota Yehuda dan di sekitar Yerusalem, juga orang-orang yang membakar korban untuk Baal, untuk dewa matahari, untuk dewa bulan, untuk rasi-rasi bintang dan untuk segenap tentara langit. r  s 

2 Raja-raja 24:7

Konteks
24:7 Raja Mesir m  tidak lagi keluar berperang dari negerinya, sebab raja Babel n  telah merebut segala yang termasuk wilayah raja Mesir mulai dari sungai Mesir sampai ke sungai Efrat.

2 Raja-raja 25:1

Konteks
25:1 Maka pada tahun kesembilan k  dari pemerintahannya, dalam bulan yang kesepuluh, pada tanggal sepuluh bulan itu, datanglah Nebukadnezar, l  raja Babel, dengan segala tentaranya menyerang Yerusalem. Ia berkemah mengepungnya dan mendirikan tembok pengepungan m  sekelilingnya 5 .

2 Raja-raja 25:4

Konteks
25:4 maka dibelah o  oranglah tembok kota itu dan semua tentara melarikan diri malam-malam melalui pintu gerbang antara kedua tembok yang ada di dekat taman raja, sekalipun orang Kasdim mengepung p  kota itu sekeliling. Mereka lari menuju ke Araba-Yordan.

2 Raja-raja 25:17

Konteks
25:17 Delapan belas hasta tingginya tiang e  yang satu, dan di atasnya ada ganja dari tembaga; tinggi ganja itu tiga hasta dan jala-jala dan buah-buah delima ada di atas ganja itu sekeliling, semuanya itu tembaga. Dan seperti itu juga tiang yang kedua, disertai jala-jala.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:31]  1 Full Life : TIDAK TETAP HIDUP MENURUT HUKUM TUHAN.

Nas : 2Raj 10:31

Yehu, sekalipun bersemangat bagi Allah, tidak hidup bagi-Nya dengan sepenuh hati. Ia mengizinkan penyembahan anak lembu emas karena alasan-alasan politik (ayat 2Raj 10:29) dan hampir tidak memperhatikan hukum Allah. Jadi, pembaharuan rohani yang direncanakan Allah bagi Israel terhalang karena kegagalan para pemimpin yang dikuasai ambisi pribadi dan cinta akan kuasa. Kebangunan rohani dan pembaharuan besar mati ketika kepentingan diri sendiri diprioritaskan daripada maksud Allah. Karena Yehu melayani Allah dengan motivasi yang tercemar oleh sifat mementingkan diri yang duniawi dan bukan karena perhatian yang sungguh-sungguh terhadap kebenaran dan kekudusan, di kemudian hari Allah menghukum keluarganya (bd. Hos 1:4).

[19:15]  2 Full Life : HIZKIA BERDOA.

Nas : 2Raj 19:15

Hizkia membawa surat tantangan yang menuntut penyerahan Yerusalem, membentangkannya di hadapan Tuhan dan berdoa dengan sungguh-sungguh. Ketika kesulitan melanda kehidupan kita dan situasi tampaknya tidak terkendalikan lagi, kita harus bertindak seperti yang dilakukan Hizkia -- menghampiri Allah di dalam doa yang sungguh-sungguh dan penuh kepercayaan. Allah telah berjanji untuk membebaskan umat-Nya dari tangan musuh-musuh mereka dan tidak membiarkan terjadinya sesuatu yang tidak sesuai dengan kehendak-Nya (Mat 6:25-34); dengan berpegang erat-erat kepada Allah dalam iman dan kepercayaan, kita akan memiliki damai sejahtera-Nya yang memelihara hati dan pikiran kita (Fili 4:6-7).

[19:35]  3 Full Life : MALAIKAT TUHAN.

Nas : 2Raj 19:35

Kelepasan ajaib Yehuda dari serangan Asyur menjadi salah satu peristiwa penebusan besar dalam sejarah PL, dan dicatat tidak kurang dari tiga kali dalam Alkitab (ayat 2Raj 19:35-36; 2Taw 32:21-22; Yes 37:36). Kerajaan yang paling berkuasa di bumi secara politik berhadapan dengan kerajaan Yehuda yang kecil. Ketika kekalahan tampaknya tak terelakkan lagi, Allah turun tangan dan membebaskan umat-Nya. Di dalam kemurahan Allah menunjukkan kesediaan-Nya untuk memperbaharui perjanjian dan menjadi Allah dan Pelindung Yehuda apabila umat itu menaruh percaya kepada-Nya.

[20:17]  4 Full Life : DIANGKUT KE BABEL.

Nas : 2Raj 20:17

Nubuat Yesaya tentang pembuangan Yehuda oleh Babel digenapi 115 tahun kemudian ketika Nebukadnezar, raja Babel, membinasakan Yerusalem, menjarahi tanah dan Bait Suci dari semua kekayaannya lalu membawa rakyat Yehuda sebagai tawanan ke negerinya (bd. 2Raj 24:10-13; 2Taw 33:11; Dan 1:1-3).

[25:1]  5 Full Life : MENDIRIKAN TEMBOK PENGEPUNGAN SEKELILINGNYA.

Nas : 2Raj 25:1

Pengepungan Yerusalem dimulai pada tahun 588 SM dan berlangsung selama 18 bulan (ayat 2Raj 25:1-3); malapetaka-malapetakanya diuraikan dalam Rat 2:20-21; 4:3-20; 5:2-15; Yeh 5:10. Sepertiga rakyat mati karena kelaparan dan wabah, sedangkan sepertiga yang lain mati terbunuh pedang (Yeh 5:12; juga lih. Yer 38:17-19; 39:1; 52:4; Yeh 24:1-2).



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA