TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 13:14

Konteks
Kejadian menjelang kematian Elisa dan keajaiban dalam kuburnya
13:14 Ketika Elisa menderita sakit 1  yang menyebabkan kematiannya, datanglah Yoas, raja Israel, kepadanya dan menangis oleh karena dia, katanya: "Bapaku, bapaku! Kereta x  Israel dan orang-orangnya yang berkuda 2 !"

Ayub 22:30

Konteks
22:30 Orang yang tidak bersalah w  diluputkan-Nya: engkau luput karena kebersihan tanganmu. x "

Amsal 11:11

Konteks
11:11 Berkat orang jujur memperkembangkan kota, h  tetapi mulut orang fasik meruntuhkannya. i 

Pengkhotbah 7:19

Konteks
7:19 Hikmat r  memberi kepada yang memilikinya lebih banyak kekuatan s  dari pada sepuluh penguasa dalam kota.

Pengkhotbah 9:16-18

Konteks
9:16 Kataku: "Hikmat lebih baik dari pada keperkasaan, tetapi hikmat orang miskin dihina dan perkataannya tidak didengar w  orang." 9:17 Perkataan orang berhikmat yang didengar dengan tenang, lebih baik dari pada teriakan orang yang berkuasa di antara orang bodoh. 9:18 Hikmat x  lebih baik dari pada alat-alat perang, tetapi satu orang yang keliru dapat merusakkan banyak hal yang baik.

Yesaya 37:4

Konteks
37:4 Mungkin TUHAN, Allahmu, sudah mendengar perkataan juru minuman agung yang telah diutus oleh raja Asyur, tuannya, untuk mencela w  Allah x  yang hidup, sehingga TUHAN, Allahmu, mau memberi hukuman karena perkataan-perkataan yang telah didengar-Nya. y  Maka baiklah engkau menaikkan doa z  untuk sisa a  yang masih tinggal ini!"

Yesaya 37:15

Konteks
37:15 Hizkia berdoa w  di hadapan TUHAN, katanya:

Yesaya 37:21

Konteks
37:21 Lalu Yesaya bin Amos p  menyuruh orang kepada Hizkia mengatakan: "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Tentang yang telah kaudoakan kepada-Ku mengenai Sanherib, raja Asyur,

Kisah Para Rasul 27:24

Konteks
27:24 dan ia berkata: Jangan takut, Paulus 3 ! Engkau harus menghadap Kaisar; t  dan sesungguhnya oleh karunia Allah, maka semua orang yang ada bersama-sama dengan engkau di kapal ini akan selamat karena engkau. u 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:14]  1 Full Life : ELISA MENDERITA SAKIT.

Nas : 2Raj 13:14

Elisa, yang dipakai Allah untuk melaksanakan banyak mukjizat yang menakjubkan, akhirnya mati oleh penyakit. Realitas menunjukkan bahwa tokoh-tokoh iman yang besar mati, dan secara ironis kematian mereka kadang-kadang disebabkan oleh penyakit meskipun mereka sendiri mempunyai pelayanan kesembuhan. Di antara akibat-akibat kejatuhan Adam dan Hawa terdapat penyakit dan kematian; tak seorang pun dibebaskan dari akibatnya.

[13:14]  2 Full Life : KERETA ISRAEL DAN ORANG-ORANGNYA YANG BERKUDA.

Nas : 2Raj 13:14

Raja Yoas mengakui Allah Elisa sebagai pelindung sejati Israel (bd. 2Raj 2:12); ia tahu dengan pasti bahwa dengan kematian Elisa, kekuatan dan perlindungan Israel akan lenyap. Kapan saja ketika tidak ada firman nubuat kepada umat Allah, kematian rohani dan kemurtadan pasti akan terjadi (bd. pasal Yer 21:1-22:30;

lihat art. KARUNIA-KARUNIA PELAYANAN GEREJA).

[27:24]  3 Full Life : JANGAN TAKUT, PAULUS!

Nas : Kis 27:24

Selama Allah mempunyai tempat dan tujuan untuk hidup seseorang di bumi ini dan orang itu mencari Allah serta mengikuti bimbingan Roh Kudus (bd. Kis 23:11; 24:16), Tuhan akan melindungi dia dari kematian. Semua orang yang setia kepada Allah berhak untuk berdoa, "Jagalah aku, ya Allah, sebab pada-Mu aku berlindung" (Mazm 16:1,2).



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA