TB NETBible YUN-IBR Diglot Ref. Silang Nama Judul Artikel Himne PEDIA MEDIA Gambar Audio Audio Suku Kuno ITL - draft BaDeNo

Yohanes 2

  Boks Temuan
Perkawinan di Kana
2:1 Pada hari ketiga ada perkawinan di Kana yang di Galilea, v  dan ibu w  Yesus ada di situ; 2:2 Yesus dan murid-murid-Nya diundang juga ke perkawinan itu. 2:3 Ketika mereka kekurangan anggur 1 , ibu Yesus berkata kepada-Nya: "Mereka kehabisan anggur 2 ." 2:4 Kata Yesus kepadanya: "Mau apakah engkau dari pada-Ku, x  ibu? y  Saat-Ku z  belum tiba." 2:5 Tetapi ibu Yesus berkata kepada pelayan-pelayan: "Apa yang dikatakan kepadamu, a  buatlah itu!" 2:6 Di situ ada enam tempayan yang disediakan untuk pembasuhan b  menurut adat orang Yahudi, masing-masing isinya dua tiga buyung. 2:7 Yesus berkata kepada pelayan-pelayan itu: "Isilah tempayan-tempayan itu penuh dengan air." Dan merekapun mengisinya sampai penuh. 2:8 Lalu kata Yesus kepada mereka: "Sekarang cedoklah dan bawalah kepada pemimpin pesta." Lalu merekapun membawanya. 2:9 Setelah pemimpin pesta itu mengecap air, yang telah menjadi anggur c  itu--dan ia tidak tahu dari mana datangnya, tetapi pelayan-pelayan, yang mencedok air itu, mengetahuinya--ia memanggil mempelai laki-laki, 2:10 dan berkata kepadanya: "Setiap orang menghidangkan anggur yang baik 3  dahulu dan sesudah orang puas minum 4 , barulah yang kurang baik; akan tetapi engkau menyimpan anggur yang baik sampai sekarang." 2:11 Hal itu dibuat Yesus di Kana yang di Galilea, sebagai yang pertama dari tanda-tanda-Nya d  dan dengan itu Ia telah menyatakan kemuliaan-Nya, e  dan murid-murid-Nya percaya kepada-Nya. f 
Yesus di Kapernaum
2:12 Sesudah itu Yesus pergi ke Kapernaum, g  bersama-sama dengan ibu-Nya h  dan saudara-saudara-Nya i  dan murid-murid-Nya, dan mereka tinggal di situ hanya beberapa hari saja.
Yesus menyucikan Bait Allah
2:13 Ketika hari raya Paskah j  orang Yahudi sudah dekat, Yesus berangkat ke Yerusalem. k  2:14 Dalam Bait Suci didapati-Nya pedagang-pedagang lembu, kambing domba dan merpati, l  dan penukar-penukar uang m  duduk di situ. 2:15 Ia membuat cambuk dari tali lalu mengusir mereka semua dari Bait Suci 5  dengan semua kambing domba dan lembu mereka; uang penukar-penukar dihamburkan-Nya ke tanah dan meja-meja mereka dibalikkan-Nya. 2:16 Kepada pedagang-pedagang merpati Ia berkata: "Ambil semuanya ini dari sini, jangan kamu membuat rumah n  Bapa-Ku menjadi tempat berjualan." 2:17 Maka teringatlah murid-murid-Nya, bahwa ada tertulis: "Cinta untuk rumah-Mu menghanguskan Aku. o " 2:18 Orang-orang Yahudi p  menantang Yesus, katanya: "Tanda q  apakah dapat Engkau tunjukkan kepada kami, bahwa Engkau berhak bertindak demikian? r " 2:19 Jawab Yesus kepada mereka: "Rombak Bait Allah 6  ini, dan dalam tiga hari s  Aku akan mendirikannya kembali." 2:20 Lalu kata orang Yahudi kepada-Nya: "Empat puluh enam tahun orang mendirikan Bait Allah ini dan Engkau dapat membangunnya dalam tiga hari?" 2:21 Tetapi yang dimaksudkan-Nya dengan Bait Allah ialah tubuh-Nya t  sendiri. 2:22 Kemudian, sesudah Ia bangkit dari antara orang mati, barulah teringat oleh murid-murid-Nya bahwa hal itu telah dikatakan-Nya, u  dan merekapun percayalah akan Kitab Suci v  dan akan perkataan yang telah diucapkan Yesus. 2:23 Dan sementara Ia di Yerusalem selama hari raya Paskah, w  banyak orang percaya x  dalam nama-Nya, karena mereka telah melihat tanda-tanda y  yang diadakan-Nya. 2:24 Tetapi Yesus sendiri tidak mempercayakan diri-Nya kepada mereka, karena Ia mengenal mereka semua, 2:25 dan karena tidak perlu seorangpun memberi kesaksian kepada-Nya tentang manusia, z  sebab Ia tahu apa yang ada di dalam hati manusia. a 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:3]  1  Full Life : ANGGUR.

Nas : Yoh 2:3

Kata "anggur" (Yun. _oinos_) dapat menunjuk kepada anggur yang difermentasi atau tidak difermentasi

(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (1)

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2)).

Sifat dari oinos ini harus ditentukan oleh konteks dan kemungkinan moral.

[2:3]  2  Full Life : MEREKA KEHABISAN ANGGUR.

Nas : Yoh 2:3

Berbeda dengan pandangan yang dianut penulis tafsiran ini, beberapa orang percaya bahwa anggur yang habis dan yang disediakan oleh Yesus merupakan anggur yang dapat menyebabkan kemabukan. Apabila pandangan ini diterima maka implikasi-implikasi berikut harus diakui dan dipertimbangkan:

  1. 1) Tamu-tamu dalam pesta itu kemungkinan besar mabuk.
  2. 2) Maria, ibu Yesus, dengan demikian akan kecewa karena anggur yang memabukkan itu habis dan akan memohon agar Yesus menyediakan lagi anggur yang difermentasi bagi mereka yang sudah mabuk.
  3. 3) Supaya memenuhi permohonan ibu-Nya itu, Yesus akan menyediakan sekitar 450-690 liter anggur yang memabukkan (ayat Yoh 2:6-9), jauh melebihi yang diperlukan untuk membuat mabuk total semua tamu.
  4. 4) Yesus akan menjadikan anggur yang memabukkan ini sebagai "tanda ajaib-Nya" yang pertama supaya "menyatakan kemuliaan-Nya" (ayat Yoh 2:11) dan meyakinkan orang untuk percaya pada-Nya sebagai Anak Allah yang kudus dan benar. Implikasi-implikasi dari teori di atas mustahil dihindari. Untuk menyatakan bahwa anggur yang dibuat Yesus adalah anggur difermentasi bukan saja merupakan suatu penafsiran yang dipaksakan, tetapi bertentangan dengan prinsip moral yang tertanam dalam kesaksian seluruh Alkitab. Jelas, bila mengingat sifat Allah, kebenaran Kristus, dan perhatian-Nya yang penuh kasih kepada manusia, dan tabiat baik Maria, implikasi dari pandangan bahwa air anggur di Kana itu difermentasi adalah menghina Tuhan. Penafsiran yang meliputi pernyataan dan kontradiksi seperti itu tidak dapat diterima. Penafsiran satu-satunya yang masuk akal ialah bahwa anggur yang dibuat oleh Yesus untuk menyatakan kemuliaan-Nya adalah anggur yang tidak memabukkan, yaitu sari anggur murni. Selanjutnya, anggur yang disediakan oleh pengatur pesta pernikahan tampaknya juga merupakan anggur yang tidak difermentasi. Untuk pembahasan selanjutnya

    lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2).

[2:10]  3  Full Life : ANGGUR YANG BAIK.

Nas : Yoh 2:10

Menurut beberapa penulis kuno, yang dimaksudkan "anggur yang baik" adalah anggur termanis yang dapat diminum dalam jumlah besar tanpa membahayakan (yaitu, anggur yang kadar gulanya tidak dihancurkan oleh peragian). Anggur yang "kurang baik" adalah anggur yang telah dicampur dengan air terlalu banyak.

  1. 1) Penulis Romawi bernama Plinius mengakui hal ini. Dia dengan jelas menyatakan bahwa "anggur yang baik" yang disebut _sapa_, adalah sari anggur yang tidak beragi. _Sapa_ adalah sari buah anggur yang dididihkan hingga tinggal sepertiga dari jumlah semula untuk meningkatkan rasa manisnya (IV.13). Dia menulis dalam karya-karyanya yang lain bahwa "anggur yang paling bermanfaat adalah anggur yang kehilangan kadar potensinya ketika disaring" (Plinius, Natural History, XIV. 23-24). Plinius, Plutarchus, dan Horatius semuanya mengemukakan bahwa anggur terbaik adalah anggur yang "tak berbahaya dan tak memabukkan".
  2. 2) Kesaksian para rabi menegaskan bahwa beberapa rabi mengusul penggunaan anggur yang dididihkan. Kitab Mishna mengatakan, "Rabi Yehuda mengizinkannya (anggur yang dididihkan sebagai persembahan unjukan) karena itu memperbaikinya."
  3. 3) Pentinglah bahwa kata sifat Yunani yang diterjemahkan "baik" bukanlah _agathos_ tetapi _kalos_, yang berarti "baik secara moral dan cocok".

[2:10]  4  Full Life : SESUDAH ORANG PUAS MINUM.

Nas : Yoh 2:10

Frasa ini dalam bahasa Yunani adalah kata _methusko_ yang mengandung arti:

  1. (1) menjadi atau dijadikan mabuk, dan
  2. (2) sudah puas minum (tanpa petunjuk kepada kemabukan). Pengertian kedua inilah yang harus diterima.
  3. 1) Terlepas dari bagaimana ayat ini diterjemahkan, ini tidak dapat dipakai untuk membela anggapan bahwa anggur beragilah yang disajikan dalam pesta ini. Pemimpin pesta hanyalah mengatakan kebijakan umum, yang menjadi kebiasaan pada pesta pernikahan, jenis minuman apapun yang disajikan.
  4. 2) Tidak mungkin kita menduga bahwa Yesus terlibat atau akan menyumbang kepada suatu pesta mabuk-mabukan

    (lihat cat. --> Yoh 2:3; juga

    [atau ref. Yoh 2:3]

    lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2)).

[2:15]  5  Full Life : MENGUSIR MEREKA SEMUA DARI BAIT SUCI.

Nas : Yoh 2:15

Lihat cat. --> Luk 19:45.

[atau ref. Luk 19:45]

[2:19]  6  Full Life : BAIT ALLAH.

Nas : Yoh 2:19

Lihat art. BAIT SUCI.



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA