Nas : Yoel 1:1
Sang nabi menunjukkan bahwa beritanya adalah firman yang langsung diterimanya dari Tuhan. Karena itu ada sangkut-paut dengan semua angkatan orang percaya.
Nas : Yoel 1:2
Umat Allah telah kewalahan oleh malapetaka yang dahsyat. Bagi Yoel, krisis ini dikirim oleh Allah, dan para tua-tua serta umat itu harus berpaling kepada Tuhan dan berseru memohon pertolongan-Nya.
Nas : Yoel 1:4
Sifat krisis itu ialah wabah belalang hebat yang menimpa seluruh negeri; seluruh daerah pedusunan dan tumbuh-tumbuhan rusak, dan umat itu menghadapi kelaparan besar. Arti yang tepat dari keempat jenis belalang yang disebut di sini tidak jelas; mungkin yang dimaksud adalah berbagai tahap pertumbuhan belalang.
Nas : Yoel 1:5
Mabuk adalah satu-satunya dosa yang disebutkan dalam Yoel. Mungkin disebutkannya dosa ini menunjukkan bahwa kepekaan moral umat itu terhadap dosa dan kejahatan sudah demikian tumpul sehingga mereka tidak menyadari ketika mereka mencemarkan kekudusan Allah. Gereja harus waspada agar tidak perlahan-lahan menerima cara-cara dunia dan tidak menyadari segala yang mendukakan Roh Kudus
(lihat cat. --> Ef 4:30;
[atau ref. Ef 4:30]
lihat art.
Nas : Yoel 1:6
Belalang itu disamakan dengan pasukan perkasa sebuah bangsa besar, dengan tentara yang tak terhitung banyaknya.
Nas : Yoel 1:14
Karena kerusakan parah negeri itu dan kesesakan antara umat Allah, Yoel meminta mereka untuk meningkatkan perkabungan mereka, bersyafaat kepada Allah dengan puasa dan doa siang malam, dan bertobat dari semua dosa. Dewasa ini umat Allah mungkin tidak benar-benar mengalami wabah belalang, tetapi mungkin jemaat mereka tertindih oleh kesulitan yang besar, dosa dan penyakit yang merusak keluarga demi keluarga (bd. 1Kor 11:30-32). Pola alkitabiah untuk menyelesaikan situasi seperti itu ialah para gembala dan kaum awam bersama-sama harus menyadari bahwa pertolongan, kuasa dan berkat Allah sangat kurang. Mereka harus kembali kepada Dia dengan kesungguhan, intensitas, pertobatan dan syafaat yang diterangkan oleh Yoel (ayat Yoel 1:13-14; 2:12-17).
Nas : Yoel 1:15
"Hari Tuhan" merupakan tema utama kitab ini (bd. Yoel 2:1,11,31; Yoel 3:14); istilah ini bisa mengacu kepada
- (1) hukuman Allah saat itu atas umat-Nya atau atas bangsa-bangsa asing;
- (2) hukuman Allah yang terakhir atas semua kejahatan pada akhir
zaman ini, yang mencakup Kesengsaraan Besar selama tujuh tahun dan
kembalinya Kristus ke bumi untuk memerintah
(lihat cat. --> 1Tes 5:2).
[atau ref. 1Tes 5:2]
Pada saat ini di dalam kitab Yoel, istilah ini terutama mengacu kepada hukuman Allah ketika itu, walaupun menjadi peringatan akan hari yang akan datang. Yoel berbicara lebih banyak tentang hari Tuhan yang terakhir itu dalam dua pasal selanjutnya.