Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 353 ayat untuk yang berkenan di AND book:[1 TO 39] AND book:24 (0.002 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Yer 14:1) (sh: Jangan hanya mendengar yang menyenangkan telinga (Kamis, 21 September 2000))
Jangan hanya mendengar yang menyenangkan telinga

Allah kembali melarang Yeremia berdoa untuk bangsa Yehuda yang sedang dilanda kekeringan panjang dan sangat hebat (1-6). Sebab mereka sangat senang mengembara dan tidak menahan kakinya. Karena itulah Tuhan tidak berkenan kepada mereka dan akan mengingat serta menghukum segala dosa mereka. Disamping itu Allah juga akan menghabisi mereka dengan perang, kelaparan, dan penyakit sampar (12). Namun berdasarkan pengamatannya, Yeremia mendapati bahwa nabi-nabi lain yang ada di Yehuda justru mewartakan berita lain. Para pemimpin rohani ini terus-menerus berkhotbah bahwa bangsa Yehuda tidak akan mengalami perang dan kelaparan, melainkan damai sejahtera dari-Nya akan senantiasa beserta mereka (13). Allah menyatakan secara tegas bahwa semua janji tentang damai sejahtera dan hidup berkelimpahan itu adalah omong kosong belaka (14). Hukuman berupa bencana dan malapetaka yang hebat itu sudah ditentukan dan tidak dapat dibatalkan atau ditunda. Bahkan apabila pahlawan rohani terbesar Israel yaitu Musa dan Samuel berada di tengah-tengah mereka, Allah tidak akan pernah membatalkan hukuman itu (yang+berkenan+di+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A24&tab=notes" ver="">15:1-2). Jadi Allah tidak pernah mengutus nabi-nabi lain itu. Jadi apa yang diwartakan oleh mereka adalah kebohongan besar.

Zaman sekarang pun Kristen senang sekali mendengarkan khotbah-khotbah yang 'pop' dan menyenangkan telinga. Tema-tema yang disukai oleh kebanyakan Kristen masa kini adalah hidup berkelimpahan tanpa susah payah; berkat tanpa perjuangan; keberhasilan tanpa penderitaan; pembangunan nasional tanpa keadilan sosial; atau jaminan pemeliharaan Illahi tanpa kekudusan hidup secara pribadi. Ajaran yang enak di telinga tidak akan membentuk kehidupan kita, tetapi hanya meninabobokan. Seringkali hanya enak didengar tapi realitanya tidak semudah dikatakan. Realitanya pergumulan tetap ada dan perjuangan iman pun tetap harus diteruskan. Jadi jika kita mendengar khotbah-khotbah dengan tema-tema seperti di atas, maka dapat dipastikan bahwa pengkhotbah itu bukanlah utusan Allah dan berita yang ia wartakan bukan berasal dari Allah.

Renungkan: Jika Anda adalah seorang pekerja rohani janganlah berusaha menjadi pengkhotbah 'populer'. Dan jika Anda adalah warga jemaat, janganlah mendengarkan khotbah-khotbah seperti itu.

(0.82) (Yer 48:21) (jerusalem) Kebanyakan kota yang disebut di sini tidak diketahui tempat letaknya.
(0.79) (Yer 25:22) (jerusalem: tanah pesisir di seberang laut) Harafiah: pulau di seberang laut, Yang dimaksud ialah pulau Siprus, tetapi ungkapan itu kiranya mencakup semua tempat (di pantai Laut Tengah) di mana orang Fenesia menetap.
(0.78) (Yer 26:10) (jerusalem: di pintu gerbang baru di rumah TUHAN) Dalam banyak naskah Ibrani tertulis: di pintu gerbang TUHAn yang baru. Diadakanlah suatu sidang pengadilan resmi yang dipimpin oleh pejabat-pejabat istana.
(0.78) (Yer 43:13) (bis: Heliopolis)

Heliopolis: Menurut naskah Ibrani "Betsyemes", tapi bukan Betsyemes yang di Palestina.

(0.78) (Yer 31:6) (jerusalem: naik ke Sion) Umat bersatu lagi dalam agama yang berpusatkan bait Allah di Yerusalem.
(0.78) (Yer 38:22) (jerusalem: Engkau diperdayakan...) Dikutiplah kiranya sebuah nyanyian yang di masa itu populer.
(0.78) (Yer 48:13) (jerusalem: Betel) di Betel, di bagian utara negeri terdapat sebuah kuil Tuhan yang menjadi saingan bait Allah di Yerusalem setelah umat Israel terbagi menjadi dua kerajaan, 1Ra 12:29; Ams 7:13. Tetapi Betel juga nama ilahi yang dipakai dalam ibadat tidak halal yang diselenggarakan kelompok orang Yahudi yang menetap di Elefantina, bdk Yer 44:1+.
(0.77) (Yer 41:12) (jerusalem: Gibeon) Ialah tempat yang sekarang disebut El Jib, yang terletak l.k. 10 km di sebelah barat laut Yerusalem.
(0.77) (Yer 2:8) (jerusalem: para gembala) Bdk Yeh 34:1+
(0.77) (Yer 49:13) (jerusalem: Bozra) Kota ini lain dari Bozra di Moab. Bozra, ibu kota Edom, ialah Buseira yang terletak l.k. 40 km di sebelah selatan Laut Asin.
(0.77) (Yer 35:19) (jerusalem: melayani Aku) Harafiah: berdiri di hadapanKu. Ungkapan ini biasanya dipakai untuk menyebut ibadat yang diselenggarakan para imam. Tetapi ungkapan itupun dapat diterapkan pada orang beriman lainnya. Orang berdiri di hadapan Tuhan selama hidup di dunia.
(0.76) (Yer 13:19) (jerusalem: Kota-kota tanah Negeb) Kota-kota (yang terletak di padang gurun di sebelah selatan Yerusalem) itu kiranya terancam oleh orang Edom yang sejak th 602 tidak henti-hentinya menyerang dan merampok.
(0.76) (Yer 49:28) (jerusalem: Hazor) Nama itu mencakup semua orang Arab yang l.k. menetap, berlawanan dengan suku-suku Badui di gurun. Istilah "kerajaan" di sini menunjuk kelompok-kelompok yang mempunyai seorang kepala suku.
(0.76) (Yer 44:1) (jerusalem: Migdol) Kota ini terletak di sebelah timur Tahpanhes, Yer 43:7+; Memfis ialah Nof dalam bahasa Ibrani, bdk Yer 2:16+; Patros dalam bahasa Mesir disebut Tanah Selatan, yaitu bagian hulu negeri Mesir. Dengan demikian Yer 44:1 ini membuat nubuat Yeremia yang berikut menjadi ditujukan kepada seluruh orang Yahudi yang merantau di negeri Mesir. Di Elefantina, sebuah pulau di sungai Nil di dekat Asuan, sudah lama menetap sekelompok orang Yahudi, bdk 2Ma 1:1+.
(0.76) (Yer 48:18) (jerusalem: di atas kotoran) Ini menurut terjemahan Siria. Dalam naskah Ibrani tertulis: di dalam haus. Ini mungkin dapat diartikan sebagai: tanah yang haus, tanah kering
(0.76) (Yer 31:23) (bis: bukit suci)

bukit suci: Bukit Sion adalah sebuah bukit di Yerusalem yang merupakan sebagian dari daerah Rumah TUHAN dan istana.

(0.76) (Yer 5:20) (jerusalem) Nubuat ini mungkin disampaikan di waktu paceklik akibat musim kemarau yang berlangsung terlalu lama, bdk Yer 5:24-25.
(0.76) (Yer 48:47) (jerusalem: memulihkan keadaan Moab) Terjemahan lain: mengembalikan tawanan Moab. Mengenai pikiran yang terungkap di sini bdk Yer 46:26+.
(0.76) (Yer 46:2) (jerusalem: Karkemis) Sekarang Karkemis itu sebuah desa di Siria yang bernama Jerablus. Ia terletak di sebelah timur laut Alepo di tepi sungai Efrat. Kota Karkemis terletak pada tempat penyeberangan sungai Efrat. Pada th 605 seb Mas terjadilah di situ pertempuran antara pasukan Firaun Nekho (th 609-594) yang datang menolong kerajaan Asyur yang tergoncang (waktu melalui Palestina Nekho mengalahkan dan menewaskan di dekat Megido raja Yosia, 2Ta 35:20-25; bdk Yer 22:10) dan tentara Nebukadnezar (th 605-562). Nebukadnezar menang dan karenanya merebut kekuasaan di negeri Siria dan Palestina bdk 2Ra 24:7+.


TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA