Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 71 ayat untuk yang berkenan di AND book:[1 TO 39] AND book:15 (0.004 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Ezr 8:23) (full: BERPUASALAH KAMI DAN MEMOHONKAN HAL ITU KEPADA ALLAH. )

Nas : Ezr 8:23

Allah sangat berkenan pada umat yang dengan rendah hati dan sungguh-sungguh berpuasa dan memohon kepada-Nya tentang sesuatu hal (bd. Neh 1:4). Sebagaimana Allah menanggapi dengan baik permohonan Ezra, demikian pula Dia akan menghormati semua orang yang dengan hati yang sungguh-sungguh mencari Dia di dalam doa dan puasa

(lihat cat. --> Ezr 8:21).

[atau ref. Ezr 8:21]

(0.96) (Ezr 3:2) (full: MEMBANGUN MEZBAH ALLAH ISRAEL. )

Nas : Ezr 3:2

Prioritas utama orang buangan yang pulang itu ialah membangun mezbah untuk Tuhan. Mezbah adalah pusat penyembahan Yahudi, karena di atasnya korban dan darah pendamaian karena dosa dipersembahkan kepada Allah

(lihat cat. --> Kel 27:1).

[atau ref. Kel 27:1]

  1. 1) Umat itu terdorong untuk membangun mezbah, setidak-tidaknya sebagian, karena bahaya dari "penduduk negeri" (ayat Ezr 3:3). Mereka mengetahui bahwa Allah akan melindungi mereka dari bahaya hanya apabila mereka menghampiri-Nya dalam iman dan ketaatan (lih. Kel 19:5; Kel 29:43; bd. Ibr 4:16).
  2. 2) Mereka juga memahami maksud pokok eksistensi mereka. Mereka harus mempersembahkan korban kepada Allah selaku "kerajaan imam dan bangsa yang kudus" (Kel 19:6). Hanya dengan memenuhi panggilan rohani ini mereka dapat menjadi umat sebagaimana dikehendaki Allah. Demikian pula, orang percaya kepada Kristus harus menjadi "imamat yang rajawi, bangsa yang kudus, umat kepunyaan Allah sendiri, sehingga kamu dapat memberitakan perbuatan-perbuatan yang besar dari Dia yang telah memanggil kamu keluar dari kegelapan kepada terang-Nya yang ajaib" (1Pet 2:9), dan untuk mempersembahkan "persembahan rohani, yang karena Yesus Kristus berkenan kepada Allah" (1Pet 2:5; lih. Ibr 13:10). Dengan kata lain, gereja selaku umat Allah zaman PB merupakan ahli waris dan penerus Israel.
(0.74) (Ezr 3:1) (jerusalem: maka serentak.... di Yerusalem) Bdk Neh 8:1 di mana ungkapan yang sama dipakai sehubungan dengan rapat besar yang dikerahkan Ezra.
(0.74) (Ezr 6:18) (jerusalem: ibadah kepada Allah yang diam di Yerusalem) Dalam terjemahan Siria terbaca: ibadah di bait Allah yang di Yerusalem. Dengan ayat ini berakhirlah naskah dalam bahasa Aram. Ezr 6:19-22 ditulis oleh si Muwarikh sendiri.
(0.74) (Ezr 4:5) (jerusalem: para penasihat) Ialah pejabat-pejabat raja yang berkedudukan di Samaria.
(0.72) (Ezr 8:17) (jerusalem: dan saudara-saudaranya) Ini menurut 3Ezr 8:45 dan terjemahan-terjemahan kuno. Dalam naskah Ibrani tertulis: saudaranya
(0.72) (Ezr 4:10) (jerusalem: di kota Samaria) Dalam terjemahan Yunani terbaca: di kota-kota (daerah) Samaria
(0.72) (Ezr 7:1) (full: EZRA. )

Nas : Ezr 7:1

Kesenjangan yang sekitar 60 tahun terjadi di antara pasal Ezr 6:1-22 dengan pasal Ezr 7:1-28. Selama masa itu di Persia terjadilah peristiwa-peristiwa yang dicatat dalam kitab Ester. Pasal Ezr 7:1-8:18 mencatat kepulangan rombongan kedua orang buangan ke Yerusalem dari Persia di bawah pimpinan Ezra (sekitar tahun 457 SM); pasal Ezr 9:1-10:44 menguraikan berbagai pembaharuan rohani yang diadakan Ezra setelah tiba di Yerusalem.

(0.72) (Ezr 7:11) (jerusalem) Isi surat kuasa yang diberikan kepada Ezra ini ialah: a. izin bagi setiap orang Yahudi yang berkediaman dalam kerajaan Artahsasta untuk menetap di Yehuda, Ezr 7:13. Hukum Taurat dijadikan hukum negara, Ezr 7:25-26; hidup jemaat di Palestina, Ezr 7:14, dan jemaat-jemaat Yahudi di daerah seberang sungai Efrat, Ezr 7:25 harus disesuaikan dengan hukum itu; hukum itu memang diwajibkan, Ezr 7:26. sejumlah penetapan di bidang keuangan, Ezr 7:15-20. Mengenai kebijaksanaan raja-raja Persia terhadap agama-agama bdk Ezr 1:2+.
(0.71) (Ezr 1:4) (jerusalem: orang yang tertinggal) Orang-orang ini ialah mereka "yang terluput", Ezr 9:8,13-15; Neh 1:2. Mereka merupakan "sisa Israel" yang disayangkan Tuhan dan yang mulai dengan Yeh 6:8-10 disamakan dengan kaum buangan di Babel bdk Yes 4:3+
(0.71) (Ezr 10:44) (jerusalem: mereka menyuruh pergi isteri-isteri itu dengan anak-anaknya) Begitu terbaca dalam 3Ezr 9:36. Dalam naskah Ibrani tertulis: di antara mereka (perempuan-perempuan) ada perempuan yang dilahirkan anak-anak.
(0.71) (Ezr 1:2) (jerusalem: Beginilah perintah Koresy) Para raja Persia umumnya sangat toleran di bidang keagamaan sehingga mengizinkan ibadat asli di negeri-negeri yang direbut mereka berlangsung terus. Mereka mendirikan dan memugarkan kuil-kuil setempat dan hanya menjalankan pengawasan. begitu pula sikap mereka terhadap agama Yahudi. Dalam surat-surat resmi. Tuhan orang Yahudi disebut "Allah semesta langit". Begitu Allah Israel dapat disamakan dengan dewa tertinggi maha raja Persia, yang bernama Ahura-Mazda.
(0.71) (Ezr 7:6) (jerusalem: ahli kitab) Harafiah: penulis yang mahir. Bdk Maz 45:2+. Karena pandai menulis maka para penulis menjadi pegawai negeri. Karena itu gelar "penulis" dalam Ezr 7:11 dan Ezr 7:21 menyatakan bahwa Ezra menjabat semacam "sekretaris bagi urusan Yahudi" di istana raja Persia. Tetapi gelar resmi "penulis" oleh si Muwarikh diterangkan berdasarkan tindakan Ezra di Yerusalem, Neh 8:8+. "Penulis" ialah orang yang membaca, menterjemahkan dan menafsirkan hukum Taurat bagi umat. Penulis menjadi "ahli Taurat". Dengan Ezra mulailah jabatan itu, yang pada masa sesudah pembuangan semakin berkembang. Para ahli Taurat/Kitab yang tampil dalam Perjanjian Baru merupakan cucu-cucu Ezra "penulis yang mahir".
(0.71) (Ezr 3:1) (sh: Altar Allah adalah nomor satu (Kamis, 2 Desember 1999))
Altar Allah adalah nomor satu

Bila mereka yang tetap ingin tinggal di Babilonia memiliki alasan sendiri, maka bagi mereka yang ingin kembali pun memiliki alasan sendiri. Tentunya alasan tersebut berbeda makna dan kepentingannya. Mereka yang memutuskan untuk kembali memiliki semangat nasionalisme dan kesungguhan hidup spiritualitas agama mereka. Mereka datang dari berbagai kota dan berkumpul sebagai satu bangsa di Yerusalem untuk menyembah di altar Allah. Demi semua itu mereka tak segan-segan meninggalkan segala urusan pekerjaan mereka. Mereka lebih memilih mengutamakan dan mendahulukan altar Allah. Bahkan mereka pun tidak takut terhadap musuh-musuh mereka. Sikap ini mengingatkan kita pada nenek moyang bangsa Israel, yakni Abraham, yang tak pernah lupa untuk mendirikan altar Allah di mana pun ia berada.

Tempat Allah adalah terdepan. Ketika tiba di Yerusalem, mereka menjumpai reruntuhan dan semak ilalang. Pekerjaan berat menghadang di depan mereka. Apa yang mereka lakukan adalah tepat sekali, yaitu mereka mendahulukan Allah, pulang ke Yerusalem dan membangun kembali kota itu. Apa pun kesulitan yang menghadang kita, tetaplah berkomitmen untuk mendahulukan Allah. Dengan demikian pujian dan sukacita akan memenuhi hati kita.

(0.71) (Ezr 2:1) (sh: Orang Yahudi mau tetap tinggal di Babilonia karena mereka (Rabu, 1 Desember 1999))
Orang Yahudi mau tetap tinggal di Babilonia karena mereka

sudah berhasil dalam perdagangan dan usaha mereka. Dengan kata lain, "buat apa kembali ke Yerusalem, negeri yang membutuhkan waktu lama untuk dibangun kembali, bila sudah memiliki kehidupan yang mapan di negeri orang?" Karena itu hanya orang-orang yang digerakkan hatinya oleh Allah yang berkomitmen untuk kembali. Mungkin yang tinggal, menganggap keputusan yang mereka ambil adalah tepat, karena faktor kenyamanan; tetapi nama mereka tidak dicantumkan dalam firman Allah. Sebaliknya, mereka yang kembali ke Yerusalem mendapatkan berkat yang tidak dapat dinilai dengan uang dan harta, yaitu nama mereka tercantum dalam firman Allah dan menyaksikan pembangunan kembali Bait Allah. Manakah yang kita pilih?

Hati yang terbuka. Mengapa mereka memilih untuk tetap tinggal di Babilonia? Kenikmatan dan kemapanan sering menutup hati dan mata terhadap pimpinan Tuhan. Biarlah hati kita selalu terbuka terhadap pimpinan Tuhan, sehingga apabila Ia memanggil dan menggerakkan hati untuk melakukan pekerjaan dan kehendak-Nya, maka dengan penuh kerelaan kita meresponinya.

Renungkan: Bukalah hati dan persilakan Tuhan menggenapkan rencana-Nya melalui kita.

(0.71) (Ezr 9:10) (sh: Nikah campur adalah perbuatan dosa di hadapan Allah (Senin, 13 Desember 1999))
Nikah campur adalah perbuatan dosa di hadapan Allah

Pernikahan adalah bentuk hubungan yang terpenting dan paling berpengaruh dalam kehidupan antarmanusia. Alkitab menjadikan hubungan nikah sebagai gambaran hubungan Allah dan umat-Nya yang timbal balik. Tuhan Allah melarang pernikahan campur dilakukan umat-Nya, supaya di dalam keluarga terpelihara kemurnian iman dalam satu dasar iman yang teguh. Tetapi umat melakukan hal yang bertolak belakang dengan yang Allah perintahkan bagi mereka. Selama berada di pembuangan Allah tidak meninggalkan umat, tetapi ketika kembali ke Yerusalem umat melakukan pernikahan campur.

Bergantung pada kemurahan Allah. Bila terlanjur nikah campur, apa yang harus dilakukan? Ezra menyadari keseriusan umat menyadari kesalahan tersebut. Mereka mengakui dan memohon belas kasihan Tuhan. Tuhan akan mengampuni dan mengubah hal yang salah itu. Tetapi untuk memperbaiki dibutuhkan usaha maksimal dan proses yang panjang. Janganlah mengulang dosa yang sama, meskipun tersedia pengampunan Allah.

Renungkan: Pengampunan disediakan bukan supaya kita bebas melakukan dosa, tetapi supaya menyadari bahwa pengampunan adalah kemurahan Allah.

(0.71) (Ezr 2:43) (jerusalem: para budak di bait Allah) Harafiah: mereka yang diberikan. Adapun "yang diberikan" (Ibraninya: han-nethimim), yang asal usulnya diceritakan dalam Yos 9:27, bersama keturunan para hamba Salomo, Ezr 2:55; Neh 11:3, ialah keturunan tawanan perang atau orang bukan Yahudi yang dibebani dengan kerja rodi, bdk Yeh 44:7-9. Mereka adalah petugas-petugas rendahan dalam bait Allah untuk melayani orang Lewi. Bdk Ezr 8:20.
(0.71) (Ezr 3:8) (jerusalem: Para tahun yang kedua) Menurut Hag 1:14; 2:10 dst; Zak 4:9 orang mulai membangun bait Allah pada tahun yang kedua pemerintahan Darius. Pada kenyataannya pekerjaan sudah dimulai di masa pemerintahan Koresy, Ezr 5:16, tetapi pekerjaan macet, bdk Ezr 4:24
(0.71) (Ezr 2:1) (full: BERANGKAT PULANG DARI PEMBUANGAN. )

Nas : Ezr 2:1

Kitab Ezra menguraikan dua dari tiga gelombang orang buangan Israel yang kembali ke Yehuda.

  1. 1) Rombongan pertama kembali pada tahun 538 SM di bawah pimpinan Zerubabel (ayat Ezr 2:2; 3:8; bd. Hag 1:1,14; Za 4:9). Sekitar 50.000 orang kembali (ayat Ezr 2:64-65) dan membangun kembali Bait Suci, yang selesai pada tahun 516 SM

    (lihat cat. --> Ezr 6:15).

    [atau ref. Ezr 6:15]

    Nabi Hagai dan Zakharia melayani di sana selama masa ini (Ezr 5:1-2).
  2. 2) Rombongan kedua kembali pada tahun 457 SM di bawah pimpinan Ezra (pasal Ezr 7:1-10:44). Sebagai pemimpin, Ezra memusatkan perhatian pada pengembangan kehidupan rohani umat itu dan mendorong mereka untuk menaati hukum Allah (Ezr 7:10; 10:1-6).
  3. 3) Rombongan ketiga kembali pada tahun 444 SM di bawah pimpinan Nehemia yang pergi ke Yerusalem untuk membangun kembali tembok Yerusalem (Neh 2:17). Nabi Maleakhi mungkin melayani di Yehuda selama tahun-tahun terakhir Ezra dan Nehemia.
(0.71) (Ezr 6:15) (full: MAKA SELESAILAH RUMAH ITU. )

Nas : Ezr 6:15

Pembangunan Bait Suci itu selesai pada tahun 516 SM, 21 tahun setelah meletakkan dasarnya (Ezr 3:10). Tabut perjanjian yang berisi dua loh batu Taurat tidak ada di dalam Bait Suci yang baru, karena rupanya sudah dibinasakan pada suatu waktu dahulu yang tidak diketahui dalam sejarah Yehuda.



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA