Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 105 ayat untuk waktu itu AND book:30 (0.002 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 5 6 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Am 7:10) (ende)

Berita dari riwajat hidup nabi ini diselipkan oleh si penjusun kitab kedalam kumpulan nubuat nabi. Maka itu boleh djadi peristiwa itu terdjadi pada waktu lain. Amos dalam susunan kitab meneruskan pekerdjaannja di Israil sadja, hal mana hampir tak mungkin setelah peristiwa itu terdjadi pada waktu lain. Amos dalam susunan kitab meneruskan pekerdjaan di Israil sadja, hal mana hampir tak mungkin setelah peristiwa itu terdjadi.

(0.94) (Am 5:14) (sh: Ngeri! Apabila Allah berlalu, apabila Allah datang! (Senin, 21 Juli 2003))
Ngeri! Apabila Allah berlalu, apabila Allah datang!

Sifat hukuman Allah kini menahap lebih maju. Bagian ini tidak lagi berbicara tentang kehilangan karena bangsa lain merampasi Israel tetapi tentang tindakan Allah sendiri melawan Israel. Bagian ini juga bernada pesimis. Tuhan masih terus menganjurkan reformasi, namun harapan Tuhan akan mengasihani kecil sekali sebab kemungkinan ada segelintir umat menyambut anjuran itupun tipis sekali (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">15-16). Kemungkinan itu kecil sebab yang umat inginkan hanya mencari kebaikan tanpa membuang kejahatan. Reformasi luar tanpa perubahan mentalitas dan kelakuan.

Tindakan ngeri Allah pertama adalah apabila Ia berlalu (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">16-17). Pada waktu raja melalui suatu tempat lazim penduduk tempat itu akan bersukacita, bukan? Pada waktu maut berlalu seperti ketika tulah kesepuluh terjadi, ada ratapan besar. Demikian yang akan terjadi pada umat ketika Allah berjalan di tengah mereka. Kengerian dan celaka belaka, bukan damai dan kesukaan!

Tindakan ngerti Allah kedua adalah apabila Ia datang (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">18-20). Di antara orang Israel bersemi harapan apokaliptis, yaitu harapan bahwa akan datang Hari Tuhan ketika Tuhan mengadili semua bangsa dan membela umat-Nya. Tetapi hal yang bersifat janji dan penghiburan itu kini dijadikan Tuhan sebagai ancaman terhadap umat-Nya. Keadilan dan murka Tuhan tidak akan dibatasi hanya untuk bangsa-bangsa bukan Israel yang di luar perjanjian. Hari itu tidak akan menjadi kesukaan dan penghiburan sebab kekelaman dan murka akan menimpa umat. Tuhan tidak akan pilih kasih. Selama ibadah tidak utuh meliputi seluruh aspek kehidupan, selama itu juga ancaman murka terus mengintai.

Renungkan: Jangan cepat menganggap diri saleh karena sudah melaksanakan seluruh upacara agama. Panggilan kita tidak hanya itu, tetapi harus meluas sampai kepada seluruh segi hubungan kemanusiaan kita.

(0.94) (Am 3:1) (sh: Konsekuensi pemilihan Israel (Jumat, 18 Juli 2003))
Konsekuensi pemilihan Israel

Amos kini menegaskan bahwa hukuman justru diberlakukan di dalam keluarga sendiri. Justru karena Israel adalah satu-satunya yang Tuhan kenal, maka Tuhan menuntutnya berperilaku sepadan (ayat 1- 2). Pilihan Allah tidak boleh dijadikan status kosong tetapi harus diterima sebagai panggilan terhormat yang perlu dijalani dengan sungguh.

Ada kemungkinan seperti yang juga dialami para nabi waktu itu, nubuat keras Amos ini pun dipertanyakan keasliannya. Soalnya, Israel lebih terbuka kepada pesan sesat para nabi palsu. Amos kini memberikan dukungan bagi suara kenabiannya yang bagaikan suara singa mengaum itu. Tak ada nabi dapat bernubuat (kecuali nabi palsu), kecuali Allah menggerakkannya (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">3-8). Contoh-contoh yang Amos berikan tidak saja berbicara tentang hubungan sebab- akibat (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">4-7), tetapi lebih penting adalah hubungan persekutuan akrab nabi dan Tuhan yang diumpamakan seperti hubungan persahabatan (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">3). Karena nabi dengar-dengaran suara Allah, maka nabi mengaumkan auman dahsyat amarah Allah (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">8).

Auman singa nubuat penghakiman itu memang dahsyat. Tidak saja Tuhan tidak akan membuat perkecualian terhadap umat yang dikasihi-Nya, Tuhan pun tidak akan membuat hukuman-Nya sebagai urusan privat. Sebaliknya hukuman itu akan bersifat terbuka sehingga bangsa- bangsa kafir musuh Allah tahu bahwa umat-Nya sedang dihukum oleh Tuhan (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">9). Apabila dulu Allah menghancurkan Mesir demi menciptakan Israel, kini hukuman Tuhan akan membuat Israel mengalami kehancuran. Penjarahan (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">11), kehancuran (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">12), kehinaan (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">14-15) akan harus ditanggung oleh umat yang keras hati itu. Singa telah mengaum, seharusnyalah mereka takut dan bertobat!

Renungkan: Kasih Tuhan tidak membuat Dia mengorbankan kesucian dan keadilan- Nya. Karena itu, selaku umat pilihan yang menerima kasih-Nya kita harus hidup serasi dengan sifat-sifat-Nya.

(0.93) (Am 8:1) (sh: Ketika Allah membelakangi umat (Kamis, 24 Juli 2003))
Ketika Allah membelakangi umat

Untuk menyatakan bahwa keputusan Allah sudah waktunya (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">1,2), Allah memberikan penglihatan keempat kepada Amos. Bakul berisi buah-buahan musim kemarau itu menggambarkan penghukuman yang meliputi seluruh aspek kehidupan umat, termasuk aspek keagamaan sudah tiba saatnya. Nyanyian sukacita bermuatan optimisme palsu dalam ibadah berubah menjadi ratapan (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">3). Tidak ada lagi kesukaan. Semuanya berubah menjadi perkabungan (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">10).

Allah melalui Amos, kembali merinci dosa-dosa Israel: [1] para petinggi bangsa dan elit-elit lainnya tidak lagi memikirkan keadilan, tidak berlaku jujur dalam berdagang, dsb. (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">4-7); [2] menganggap bahwa kegiatan Hari Sabat dan perayaan-perayaan agama lainnya sangat menyita waktu mereka; [3] karena itu mereka merasa kehilangan kesempatan untuk meraih harta sebanyak- banyaknya. Tuhan akan mendatangkan hari-hari kelam dan gelap yaitu hari malapetaka (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">9-10). Pada saat itu umat akan bersusah-susah mencari Tuhan karena mereka tidak akan dapat mendengarkan Allah yang berfirman. Allah telah membelakangi mereka. Inilah tragedi yang paling mengerikan dalam kehidupan manusia.

Puncak penderitaan manusia adalah ketika Allah sudah kehabisan kesabaran dan membelakangi manusia. Meskipun Allah mengasihi kita, Allah memiliki batas-batas kesabaran. Penghukuman Allah terhadap bangsa Israel merupakan peringatan bagi kita, orang- orang percaya masa kini. Kita tidak tahu kapan Allah tidak dapat lagi bersabar menghadapi sikap hidup kita. Namun, yang pasti Allah akan memutuskan kapan Ia harus memberikan kesempatan kepada kita untuk berbalik kepada-Nya, dan kapan Ia harus membelakangi kita.

Renungkan: Ketika masyarakat rendah ditindas dan ditipu oleh para pemimpin politik dan agama, ketika itu Allah Sang Surya kehidupan mulai mengalihkan cahaya kemuliaan-Nya.

(0.92) (Am 7:1) (sh: Indikator kesungguhan kenabian (Rabu, 23 Juli 2003))
Indikator kesungguhan kenabian

Nabi Amos memperoleh inspirasi ilahi lewat berbagai penglihatan (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">1:2,4,7,8). Berulang kali Amos beroleh penglihatan akan datangnya hukuman Allah yang dahsyat. Berulangkali pula Amos menempatkan diri di tempat umat-Nya. Ia mengajukan permohonan agar Allah mengasihani dan tidak menjatuhkan hukuman sedahsyat itu. Inilah indikator pertama kesungguhan kenabian. Seorang nabi sejati tidak mencari keuntungan bagi dirinya sendiri. Nabi sejati peka terhadap suara dan kehendak Tuhan tetapi juga prihatin akan keadaan umat.

Sesudah dua kali berturut-turut Amos bersyafaat di hadapan Allah, pada penglihatan ketiga dan selanjutnya (ps. 8), Allah tidak lagi memberi kesempatan kepada umat-Nya untuk luput dari hukuman. Kesabaran Allah ada batasnya. Masa penghukuman itu pasti akan datang. Tidak ada waktu berbalik. Amos pun tidak lagi memohon kepada Allah untuk mengubah rencana-Nya. Amos adalah hamba Allah, maka ia tidak boleh membela umat yang berdosa lebih dari ia "membela" kebenaran Allah. Penghukuman akan terjadi, tragedi peperangan akan menghancurkan: [1] ibadah Israel yang penuh dengan kemunafikan (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">9; bdk. waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">4:4,5); [2] para penguasa dan keluarga mereka yang berlaku lalim terhadap rakyat (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">9,11).

Lain halnya dari Amos adalah Amazia, imam palsu yang melayani Yerobeam. Yang imam ini lakukan adalah ciri nabi palsu. Untuknya kenabian atau keimaman adalah soal "cari makan" (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">12). Urusannya bukanlah membela umat dan menaati Tuhan tetapi memberi keyakinan-keyakinan palsu kepada raja (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">12). Kepalsuan membuatnya siap mengusir Amos sebab pemberitaan Amos tentang kematian Raja Yerobeam dan pembuangan Israel membahayakan (ayat waktu+itu+AND+book%3A30&tab=notes" ver="">11). Semua nabi profesional hanya menubuatkan hal-hal yang menyenangkan.

Renungkan: Kita pun dipanggil untuk menyatakan dan mempraktikkan kebenaran kepada keluarga dan orang-orang sekitar kita.

(0.77) (Am 5:14) (ende)

Israil jang tahu bahwa ia adalah pilihan Jahwe, pertjaja pada pilihan itu. Tetapi nabi menegaskan, bahwa pilihan itu membebankan tuntutan2nja djuga. Bila itu tidak dipenuhi, maka kepertjajaan itu tanpa dasar dan sia2 belaka.

(0.77) (Am 8:13) (ende: Pada hari itu)

jaitu hari Jahwe (Amo 8:10).

(0.77) (Am 2:16) (jerusalem: hari itu) Yaitu Hari Tuhan, bdk Ams 5:18+.
(0.77) (Am 7:12) (jerusalem: Pelihat) Nada kata itu di sini barangkali menghina.
(0.76) (Am 9:3) (bis: naga laut)

naga laut: Orang zaman itu percaya bahwa di laut ada naga atau ular raksasa. Ular itu, seperti binatang-binatang lain, dikendalikan oleh Allah.

(0.76) (Am 2:1) (ende)

Untuk bangsa Semit nasib orang mati bergantung pada pemeliharaan majatnja. Dengan dibakar orang mentjegah istirahat si mati.

Karena itu perbuatan itu merupakan kedjahatan jang paling kedji.

(0.76) (Am 7:12) (ende)

Amas-ja memandang Amos sebagai salah seorang nabi jang dengan pekerdjaan itu mentjari nafkahnja sadja. Nabi2 sedjenis itu djuga terdapat di Israil.

(0.76) (Am 8:5) (ende: miskal)

pada djaman itu perak masih ditimbang, bila orang harus membajar sesuatu. Dengan mata timbangan jang palsu orang itu membuatnja lebih berat daripada jang diperbolehkan.

(0.76) (Am 5:16) (ende: Karena itu)

jakni kedjahatan jang dilukiskan aj. Amo 7:10-12.

(0.76) (Am 8:9) (ende: Pada hari itu)

jakni: hari-pengadilan-Jahwe (Amo 5:18).

(0.76) (Am 2:9) (jerusalem: orang Amori) Bdk Ula 7:1+
(0.75) (Am 7:10) (jerusalem) Ini sebuah ceritera berupa prosa. Ia berasal dari sekelompok pendukung nabi Amos dan diselipkan antara penglihatan ketiga dan keempat. Ceritera itu menyusul nubuat melawan raja Israel, Ams 7:9, dan mengenai reaksi yang ditimbulkan oleh nubuat itu.
(0.75) (Am 3:11) (jerusalem: Musuh) Ialah Asyur: Nama Asyur memang tidak pernah disebut, tetapi ancaman dari pihak negeri itu melatarbelakangi seluruh nubuat Amos.
(0.75) (Am 7:1) (ende: rumput susulan)

ialah rumput jang masih tumbuh setelah rumput jang pertama dalam musim semi disabit dan itu untuk sebagian harus diserahkan kepada radja (untuk tentara). Sesudah rumput jang kedua itu, jang kurang banjak, mulailah musim panas jang menghangus segala sesuatu. Karenanja rumput itu penting sekali bagi petani Israil.

(0.75) (Am 5:3) (jerusalem: tersisa sepuluh orang) Besarlah malapetaka nanti. Sisa yang masih ada di sini menunjuk betapa besar bencana itu, bdk Ams 1:8+; Ams 3:12+, sehingga ungkapan itu tidak mengandung pengharapan akan keselamatan, bdk Yes 4:3+. Amos tidak berpikir kepada pengharapan itu, bdk Ams 5:2.


TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA