Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 35 ayat untuk sekeliling kota AND book:6 (0.001 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Yos 10:1) (bis: Yerusalem)

Yerusalem: Pada waktu itu, kota ini adalah kota orang Yebus.

(1.00) (Yos 17:9) (jerusalem: Kota-kota di sana....) Naskah Ibrani sukar dimengerti.
(0.94) (Yos 2:15) (ende)

Rumah Rahab dibuat didalam tembok kota, sehingga djendela rumahnja menghadap keluar kota sendiri.

(0.85) (Yos 15:45) (jerusalem: Ekron) Dalam kenyataannya kota ini tetap kota orang Filistin sampai direbut Daud dan sejak raja Ahas (th 736-716) ia kembali di tangan orang Filistin hingga zaman penjajahan Persia, Ams 1:8; Zak 9:5-7.
(0.85) (Yos 20:1) (jerusalem) Kedua bab ini merupakan pelengkap pada pembagian Tanah Suci. Bab 20 adalah pengetrapan hukum mengenai kota-kota perlindungan, Kel 21:13+. Jumlah enam kota perlindungan tanpa disebutkan namanya tercantum dalam Bil 35:9 dst. Ula 4:41-43 menyebut nama tiga kota perlindungan di daerah seberang sungai Yordan. Ula 19:1 dst menetapkan bahwa tiga kota lagi harus dipilih setelah negeri Kanaan diduduki. Dan justru itulah yang terjadi dalam Yos 20 yang menyebut nama enam kota perlindungan. Pada kenyataannya kota-kota perlindungan baru ditetapkan di zaman pemerintahan Salomo. Beberapa bagian, dalam Yos 20:3,4-6,6 tidak terdapat dalam terjemahan Yunani dan diambil dari Ula 19 dan Bil 35.
(0.84) (Yos 15:36) (jerusalem: Gederotaim) Nama terakhir ini menyebabkan kesulitan, sebab ada lima belas kota dan bukan empat belas seperti dikatakan naskah Ibrani. Dalam terjemahan Yunani terbaca: (Gedera) serta dukuh-dukuhnya. Mungkin ke dalam naskah Ibrani kemudian disisipkan nama sebuah kota (Tapuah?) yang aslinya tidak ada, atau Gedera dan Gederotaim hanya dua nama untuk kota yang sama.
(0.83) (Yos 19:1) (jerusalem: suku Simeon) Suku ini mula-mula sebuah suku penting dan kuat, Kej 34:25 dst; Kej 49:5, tetapi dalam "Berkat Musa". Ula 33, namanya tidak sampai disebut lagi. Suku Simeon melebur ke dalam suku Yehuda. Karena itu di sini tidak ditentukan sebuah wilayah khusus bagi Simeon. Selebihnya nama-nama dalam daftar kota-kota Simeon yang disajikan dalam Yos 19:2-8 dan 1Ta 4:28-32 terdapat pula dalam bagian kedua daftar kota-kota Yehuda, yaitu kota-kota di Tanah Negeb. Yos 15:26-32. Menurut 1Ta 4:31 peleburan suku Simeon ke dalam suku Yehuda terjadi di masa pemerintahan Daud.
(0.83) (Yos 21:1) (jerusalem) Suku Lewi tidak mempunyai otonomi politik dan tidak mendapat wilayahnya sendiri, Yos 13:14,33; 14:3-4; 18:7. Tetapi kepada orang Lewi diberikan beberapa kota serta padang rumput sekitarnya sebagai tempat kediaman, bdk Bil 35:1-8. Bab 21 ini sebenarnya bagian yang agak muda usianya dalam kitab Yosua. Di dalamnya disajikan sebuah gambar idiil dari keadaan yang baru mungkin di zaman raja Salomo. Di zaman itulah semua kota yang disebut sungguh-sungguh di tangan orang Israel. Daftar ini boleh jadi berdasarkan caranya orang Lewi tersebar di seluruh negeri setelah Salomo mendirikan bait Allah. Ke dalam daftar kota-kota orang Lewi itu termasuklah pula kota-kota perlindungan yang maksud tujuannya memang berbeda.
(0.83) (Yos 10:28) (jerusalem) Bagian mengenai direbutnya kota-kota di bagian selatan negeri ini jelas sebuah daftar yang dibuat-buat saja, bdk Yos 10:1+. Hebron dan Debir, Yos 10:36,38, pasti tidak direbut Yosua, bdk Yos 15:13-17; Hak 1:10-15. Kota Libna, Lakhis dan Eglon, Yos 10:29,31,34, baru lama sesudah zaman Yosua direbut oleh Israel.
(0.82) (Yos 21:36) (endetn: Diseberang Jarden.... kota suaka para pembunuh)

diperbaiki menurut terdjemahan Junani (Lih. Yos 20:8). Tertulis: "Dari suku Ruben: Beser dan dengan padang rumputnja".

(0.82) (Yos 15:21) (jerusalem) Beberapa nama kota tidak pasti dan berbeda dengan yang tercantum dalam terjemahan Yunani dan nas-nas lain dalam Kitab Suci.
(0.82) (Yos 19:40) (jerusalem) Kota-kota yang dikatakan kota Dan ini semua terletak di sebelah barat wilayah suku Benyamin di antara wilayah suku Efraim dan wilayah suku Yehuda. Kebanyakan kota itu terletak di daerah yang masih diduduki orang Kanaan. Dan memang suku Dan pada kenyataannya tidak berhasil menetap di daerah itu. Mereka diusir oleh orang Amori dahulu, menurut Hak 1:34-35, dan kemudian oleh orang Filistin, Hak 13-16. Sebagaimana dikatakan Yos 19:47 dan diceritakan Hak 18 suku Dan berpindah tempat ke bagian utara negeri.
(0.82) (Yos 21:25) (jerusalem: Gat-Rimon) Kota ini sudah disebut dalam Yos 21:24. Mungkin perlu diperbaiki menjadi Yibleam, bdk Yos 17:11.
(0.81) (Yos 6:20) (full: RUNTUHLAH TEMBOK ITU. )

Nas : Yos 6:20

Tembok itu runtuh oleh karena tindakan Allah yang langsung. Kota itu dapat direbut karena ketaatan Israel kepada firman Allah dan iman mereka akan kuasa-Nya yang ajaib (Ibr 11:30; 1Yoh 5:4). Karena kota itu tidak dibangun kembali selama beberapa ratus tahun, sedikit sekali sisa-sisa kota yang dihancurkan yang ditemukan pada lapisan tanah masa itu; sebagian besar yang tersisa musnah karena dimakan cuaca.

(0.80) (Yos 15:59) (ende)

Terdjemahan Junani masih menambah: Tekoa', Efrata, jaitu Betlehem, Pe'or, Etam, Kulan, Talam, Sores, Kerem, Galim, Betir, Manoho: sebelas kota dengan dokoh2nja.

(0.80) (Yos 14:1) (jerusalem) Bagian ini mengenai tiga suku yang menetap di sebelah barat sungai Yordan. Dalam bagian ini dipersatukan beberapa dokumen. Ada penentuan wilayah masing-masing suku sesuai dengan keadaan sebelum zaman para raja; ada juga beberapa daftar kota-kota dan daftar mengenai kota-kota Yehuda adalah paling terperinci; daftar-daftar itu sesuai dengan keadaan di zaman para raja. dokumen-dokumen tsb dipersatukan dengan ditambah beberapa sisipan (khususnya Yos 15:13-19; 16:10; 17:11-13), yang sejalan dengan Hak 1). Maksudnya ialah menyajikan gambar menyeluruh dari perebutan negeri di zaman Yosua. Dalam kenyataannya berbagai-bagai kelompok orang Israel menetap di negeri Kanaan, baik dengan jalan damai maupun dengan kekerasan senjata. Masing-masing kelompok menetap di daerahnya sendiri yang berangsur-angsur direbut.
(0.80) (Yos 19:7) (jerusalem: En-Rimon) Ini juga dapat dibaca sebagai dua macam: Ain. Rimon. Begitu jumlah kota sesuai dengan jumlah yang disebut (empat), bdk Yos 15:32; 1Ta 4:32; Neh 11:29.
(0.79) (Yos 6:17) (full: KOTA ITU ... AKAN DIKHUSUSKAN. )

Nas : Yos 6:17

Dikhususkan (Ibr. _herem_) berarti bahwa benda atau orang itu dikhususkan bagi Allah baik untuk dihukum ataupun untuk melayani Dia. Semua penduduk Yerikho harus dimusnahkan sama sekali (Ul 13:16). Prinsip herem mengajarkan bahwa Allah Pencipta kita dapat dengan adil membinasakan mereka yang mengabdi kepada kejahatan dan ketidakbenaran (bd. Yer 18:6-7; Yer 45:4; Mat 10:28; Luk 13:3;

lihat art. PEMBINASAAN ORANG KANAAN).

Perhatikan pula bahwa Yerikho merupakan hasil pertama dari usaha penaklukan; kota-kota lain tidak diperlakukan seperti Yerikho.

(0.79) (Yos 6:1) (full: YERIKHO. )

Nas : Yos 6:1

Kota Yerikho meliputi tanah seluas kira-kira 4 hektar. Yerikho merupakan kota benteng bukan hanya bagi penduduknya, tetapi juga bagi mereka yang tinggal di sekitar situ. Tembok-temboknya mungkin setinggi 14 meter dan setebal 6 meter. Yerikho dianggap sebagai tak terkalahkan, dilindungi oleh dewa-dewa Kanaan. Perebutan Yerikho menjadi kunci seluruh strategi perang Yosua karena hal itu akan menunjukkan keunggulan Allah Israel atas dewa-dewa Kanaan; dengan demikian kekalahan Kanaan sudah pasti.

(0.79) (Yos 11:7) (jerusalem: mata air Merom) Artinya: mata air yang menjamin air minum bagi kota Merom. Kota itu barangkali terletak di tempat yang sekarang disebut Tell(=bukit puing-puing) el-Khureibeh 15 km di sebelah barat Hazor. Ini sebuah daerah rata di mana kereta-kereta perang dapat dimanfaatkan. Mengapa tentara Israel yang kurang kuat (bdk Yos 17:16; tentara Israel tidak mengenai kereta-kereta perang sebelum raja Salomo, 1Ra 9:19; 10:26dst) dapat mengalahkan tentang orang Kanaan barangkali dijelaskan dalam Yos 11:6-7,9 yang kiranya mengenai sebab kemenangan, bukannya akibatnya.


TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA